Bertambah 15 Kasus Hari Ini, Total Positif Covid-19 di Toraja Utara 136 Orang

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Setelah 10 orang diumumkan dua hari lalu, Senin, 21 Desember 2020, jumlah warga Toraja Utara yang dinyatakan positif terpapar virus Corona bertambah lagi 15 orang.

Siaran pers Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Toraja Utara, menyebutkan per tanggal 20 Desember 2020 pukul 14.00 Wita, terjadi penambahan 15 warga terkonfirmasi positif Covid-19.

Adapun rincian 15 pasien baru itu sebagai berikut:

  • Pasien Kasus 122: umur 34 tahun, alamat Kelurahan Karassik, Kecamatan Rantepao. Status pasien tanpa gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan Makassar.
  • Pasien Kasus 123: umur 33 tahun, alamat Pasele, Kecamatan Rantepao. Status pasien tanpa gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan Makassar.
  • Pasien Kasus 124: usia 29 tahun, alamat Karassik, Kecamatan Rantepao. Status pasien tanpa gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan Makassar.
  • Pasien Kasus 125:  usia 42 tahun, alamat Karassik, Kecamatan Rantepao. Status pasien tanpa gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan Makassar.
  • Pasien Kasus 126: usia 32 tahun, alamat Karassik, Kecamatan Rantepao. Status pasien tanpa Gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan Makassar.
  • Pasien Kasus 127: umur 46 tahun, alamat Karassik, Kecamatan Rantepao. Status pasien tanpa gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan Makassar.
  • Pasien Kasus 128: usia 46 tahun, alamat Pasele, Kecamatan Rantepao. Status pasien Tanpa Gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab Balai Besar Laboratorium Kesehatan Makassar.
  • Pasien Kasus 129: usia 50 tahun, alamat Lembang Tondon Langi’ Kecamatan Tondon. Status pasien dengan Gejala (simptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
  • Pasien 130: usia 37 tahun, alamat Kelurahan Tikala, Kecamatan Tikala. Status pasien dengan gejala (simptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
  • Pasien Kasus 131: usia 41 tahun, alamat Lembang Sa’dan Matallo, Kecamatan Sa’dan. Status pasien Tanpa Gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
  • Pasien 132: umur 19 tahun, domisili Lembang Tondon Siba’ta, Kecamatan Tondon. Status pasien Tanpa Gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
  • Pasien 133: usia 35 tahun, domisili Kelurahan Tallunglipu Matallo, Kecamatan Tallunglipu. Status pasien Tanpa Gejala (asimptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
  • Pasien 134: usia 24 tahun, domisili Lembang Paku, Kecamatan Denpina. Status pasien tanpa gejala. Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
  • Pasien 135: umur 74 tahun, domisili Lembang Parinding, Kecamatan Sesean. Status pasien dengan gejala (simptomatic). Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
  • Pasien 136: umur 46 tahun, domisili Jalan Pramuka Rantepao. Status pasien dengan gejela. Dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR Swab RSUD Lakipadada, Tana Toraja.
Baca Juga  Resmi! Siswi SMAN 2 Toraja Utara Agatha Sapan Kallolangi Lolos Paskibraka Nasional

“Penelusuran dan pelacakan kemungkinan adanya Kontak Erat lainnya lebih lanjut tetap dilakukan oleh GTPP Covid-19 Pemkab Toraja Utara dengan tetap memantau perkembangan kondisi pasien sesuai dengan protap penanganan Covid-19,” jelas Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Toraja Utara, Anugerah Yaya Rundupadang.

Dengan adanya penambahan pasien per tanggal 20 Desember 2020, maka keseluruhan pasien terkonfirmasi Positif Covid-19 di Kabupaten Toraja Utara kini berjumlah 136 orang dengan rincian 94 orang sembuh, dirawat 10 orang, menjalani isolasi 24 orang, dan meninggal dunia 8 orang.

Otoritas Pemerintah Kabupaten Toraja Utara menghimbau dan mengajak seluruh masyarakat Toraja Utara agar tetap waspada dengan disiplin menerapkan Protokol Kesehatan pencegahan penularan Covid-19 3M: Memakai Masker, Mencuci Tangan Pakai Sabun, dan Menjaga Jarak serta Menghindari berada di lokasi yang terdapat Kerumunan orang. (*)

Baca Juga  Buka THF 2023, 1000 Anak PAUD Akan Menari Massal di Lapangan Kodim Rantepao

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

Komentar