RSUD Pongtiku Bakal Dipindahkan ke Bekas Hotel Marante di Tondon

KAREBA-TORAJA.COM, TONDON — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara berencana memindahkan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pongtiku, yang selama ini berada di Buntu Mepaken, Kecamatan Tallunglipu ke bekas Hotel Marante, Lembang Tondon, Kecamatan Tondon.

Sejak tahun lalu, eks Hotel Marante yang sudah dibeli Pemkab Toraja Utara digunakan sebagai kantor gabungan dinas-dinas. Di saat-saat akhir masa pemerintahannya, mantan Bupati Toraja Utara Kalatiku Paembonan menggunakan bekas hotel bintang lima ini untuk berkantor.

Rencana pemindahan lokasi RSUD Pongtiku ini diungkapkan Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang saat memimpin rapat gabungan, yang dihadiri Wakil Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong, Sekretaris Daerah, Rede Roni Bare, dan para Kepala OPD, di aula perkantoran Marante, Rabu, 23 juni 2021.

Baca Juga  UKIP Makassar Bantu Aplikasi MIMO untuk RSUD Pongtiku

Alasan pemindahan, jelas Bassang, lokasi eks Hotel Marante lebih strategis, berada di jalan poros, dan mudah dijangkau masyarakat. Sedangkan lokasi RS yang lama berada jauh dari permukiman dan susah dijangkau masyarakat.

Terkait rencana pemindahan ini, Bassang memerintahkan Direktur RSUD Pongtiku, dr Remen Taula’bi untuk segera mempersiapkan segala sesuatu, baik administrasi maupun relokasi peralatan rumah sakit.

Dan di sisi lain, pemerintah kabupaten juga akan mempelajari dulu aturan hukum maupun perundang-undangan, terkait prosedur pemindahan rumah sakit.

Jika rencana pemindahan RSUD ini dimungkinkan secara hukum maupun administrasi, aktivitas perkantoran yang ada di Marante saat ini akan dipindahkan ke Buntu Mepaken, bekas RSUD Pongtiku. (*)

Baca Juga  Pengurus PMI Toraja Utara Resmi Dilantik, Berharap Segera Adakan Unit Transfusi Darah

Penulis: Papa Rey
Editor: Arthur

Komentar