Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » 13 Orang Pertama Disuntik Vaksin Covid-19 di Kabupaten Tana Toraja

13 Orang Pertama Disuntik Vaksin Covid-19 di Kabupaten Tana Toraja

  • account_circle Admin1
  • calendar_month Sen, 1 Feb 2021

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Pemerintah Kabupaten Tana Toraja melaksanakan pencanangan vaksinasi Covid-19 bertempat di Rumah Jabatan Bupati Tana Toraja, Makale, Senin, 1 Februari 2021.

Sebanyak 13 nama menjadi penerima pertama vaksin Covid-19 jenis Sinovac dalam pencanangan tersebut.

13 nama masing-masing secara berurutan menerima suntik vaksin, yakni Kapolres Tana Toraja AKBP Sarly Sollu, Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Toraja yang juga Wakil Bupati Tana Toraja terpilih dr. Zadrak Tombeg, Kasat Intel Polres Tana Toraja AKP Slamet Paryanto, Sekda Tana Toraja Samuel Tande Bura, Tokoh Agama Pdt. Kristian, Wakil Ketua DPRD Tana Toraja Yohanis Lintin, Kepala Staf Kodim 1414 Tana Toraja Mayor Inf. Buttu Selfinus Tangkelangi’, Perwakilan Jurnalis dan Kaum milenial oleh Jurnalis Kareba Toraja Arsyad Parende, Direktur RSUD Lakipadada dr. Syafari Mangopo, Perwakilan Kantor Kementerian Agama Tana Toraja Ruslin Muhammad Said, Kadis Kesehatan Kabupaten Tana Toraja dr. Ria Tanggo, Ketua FKUB Pdt. Yohanis Metris dan Ketua Tim Surveilans Satgas Covid-19 Tana Toraja dr. Mardaria Patioran.

Sebelum menerima vaksin, 13 penerima pertama ini diwajibkan melewati 4 meja yang menjadi alur pelayanan yang telah ditentukan. Meja 1, calon penerima vaksin mendaftarkan diri dengan menunjukkan Ektp dan dilakukan verifikasi, selanjutnya ke Meja 2 untuk menjalani skrining. Di meja skrining, petugas kesehatan melakukan anamnesa dan pemeriksaan fisik sederhana untuk melihat kondisi kesehatan dan mengidentifikasi penyakit penyerta (komorbid), jika calon penerima vaksin dinyatakan sehat dilanjutkan ke Meja 3. Di Meja 3, calon penerima vaksin diberikan suntikan vaksin lalu dilanjutkan ke Meja 4 untuk pencatatan dan observasi.

Di meja 4, penerima vaksin diobservasi selama 30 menit untuk memonitor kemungkinan KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi). Setelah itu penerima vaksin menerima kartu vaksinasi.

Selain 13 nama penerima vaksin diatas, beberapa nama juga sudah melakukan skrining untuk menerima vaksin namun dinyatakan tidak memenuhi syarat, diantaranya Bupati Tana Toraja Nicodemus Biringkanae yang dinyatakan melewati umur dan tekanan darah, Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara, Ketua DPRD Tana Toraja Welem Sambolangi dan Wakil Ketua DPRD Tana Toraja Evivana Rombe Datu juga mengikuti skrining namun dinyatakan tidak memenuhi syarat karena pernah terpapar Covid-19.

13 penerima Vaksin Covid-19 pertama di Kabupaten Tana Toraja diharapkan dapat mengedukasi masyarakat Tana Toraja bahwa vaksin Covid-19 aman dan halal.

Selanjutnya vaksin Covid-19 yang diterima Pemda Tana Toraja akan didistribusi ke 25 fasilitas kesehatan di Kabupaten Tana Toraja untuk selanjutnya akan dilakukan vaksinasi kepada 1.579 tenaga kesehatan yang akan dilakukan oleh 142 vaksinator yang sudah terlatih. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin1

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 4 Prodi di UKI Toraja akan Kedatangan Mahasiswa asal Australia

    4 Prodi di UKI Toraja akan Kedatangan Mahasiswa asal Australia

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Kate Hislop, Dekan Fakultas Desain UWA, Paul Trinidad, dosen dari UWA, Roni La’biran selaku Kepala Kerjasama dan Urusan Internasional UKI Toraja dan Judith Ratu Tandi Arrang Kepala Pusat Bahasa UKI Toraja. (foto: dok. istimewa). KAREBA-TORAJA.COM, BALI — Sukses menyelenggarakan program Bahasa Indonesia Penutur Asing (BIPA) pada tahun 2024 lalu, kini program tersebut akan kembali dilaksanakan […]

  • Menyelam dan Temukan Jenazah Mahasiswa UKI Toraja, Briptu Frans Roy Dapat Penghargaan dari Kapolres

    Menyelam dan Temukan Jenazah Mahasiswa UKI Toraja, Briptu Frans Roy Dapat Penghargaan dari Kapolres

    • account_circle Admin1
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Anggota Polri yang bertugas pada unit Tindak Pidana Umum Satuan Reskrim Polres Tana Toraja, Briptu Frans Roy, mendapat penghargaan khusus dari Kapolres Tana Toraja, AKBP Juara Silalahi. Penghargaan diberikan pada Senin, 1 Agustus 2022 itu merupakan apresiasi dari pimpinan Polres Tana Toraja atas dedikasi dan pengorbanan Briptu Frans Roy yang berhasil menemukan korban […]

  • BREAKING NEWS: 8 Orang Jatuh di Jembatan Gantung Rindingallo, 2 Orang Hilang

    BREAKING NEWS: 8 Orang Jatuh di Jembatan Gantung Rindingallo, 2 Orang Hilang

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RINDINGALLO — Delapan orang warga yang melintas di jembatan gantung Buntu Lepong, Lembang Lempo Potton, Kecamatan Rindingallo, Toraja Utara, terjatuh ke sungai. 6 orang selamat, sedangkan 2 orang lainnya masih dinyatakan hilang. Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 Wita, Sabtu, 20 Mei 2022. Warga yang hendak menghadiri acara pernikahan di Lempo Potton menyeberangi sungai […]

  • FOTO: Petugas Damkar Padamkan Api yang Membakar Mobil di Art Centre Rantepao

    FOTO: Petugas Damkar Padamkan Api yang Membakar Mobil di Art Centre Rantepao

    • account_circle Admin1
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Sebuah mobil pick up double cabin Mitsubisi Triton warna putih terbakar di Art Centre Rantepao, Kamis, 6 Januari 2022 siang. Kebakaran terjadi sekitar pukul 10.00 Wita. Belum diketahui penyebab pick up dengan nomor polisi DP 8680 JZ tersebut terbakar. Sejumlah warga yang ada di lokasi menyebut mobil tersebut sudah lama terpakir di […]

  • Bus Borlindo Kecelakaan di Pasang Kayu, 4 Penumpang Tewas, 6 Luka-luka

    Bus Borlindo Kecelakaan di Pasang Kayu, 4 Penumpang Tewas, 6 Luka-luka

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, PASANG KAYU — Bus AKDP Borlindo rute Makassar-Palu mengalami kecelakaan lalu lintas di jalan trans Sulbar, Dusun Burangge, Kecamatan Baras, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, Minggu, 7 April 2024. Bus yang mengangkut penumpang mudik ini bertabrakan dengan sebuah truk pengangkut mobil. Akibat tabrakan tersebut, 4 penumpang bus meninggal dunia. Sedangkan 6 orang penumpang lainnya mengalami […]

  • Jusuf Kalla Janjikan Program Penghijauan untuk Cegah Kerusakan Sungai Sa’dan

    Jusuf Kalla Janjikan Program Penghijauan untuk Cegah Kerusakan Sungai Sa’dan

    • account_circle Admin1
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Wakil Presiden Republik Indonesia dua periode, yang juga pemilik perusahaan pembangkit listrik PT Malea Energi (PLTA Malea), Jusuf Kalla berkunjung ke Tana Toraja, Selasa, 21 Februari 2023. Dari Bandara Toraja, Jusuf Kalla bersama rombongan langsung mengunjungi PLTA Malea di Makale Selatan, Tana Toraja. Didampingi Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung, Jusuf Kalla berkeliling […]

expand_less