KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Tim Junior Tana Toraja berhasil meraih tujuh medali pada turnamen terbuka Poltek Cup 2021, yang berlangsung di GOR Sudiang, Makassar, 27-31 Oktober 2021.
Pada turnamen yang melibatkan sekitar 800-an atlet taekwondo dari Indonesia Timur itu, Kontingen Passemba Toraya mendulang 3 medali emas, 2 perak, dan 2 medali perunggu.
Kontingen Passemba Toraya diperkuat 24 atlet, yang mengikuti dua kategori, masing-masing 19 atlet kategori Kyorugi dan 4 atlet kategori Poomsae.
Tiga atlet yang meraih medali emas, diantaranya Alexa Dwi Aprilia kategori Kyorugi Putri Under 25 kg, Mardi kategori Kyorugi Putra Under 59 kg, dan Sheilani Bulawan kategori Kyorugi Putri under 62 kg.
Sedangkan dua atlet penyumbang medali perak, masing-masing Alentriana Mangape kategori Kyorugi Putri under 55 kg dan Restu Nataniel Kyorugi under 53 kg.
Dua atlet peraih medali perunggu, yakni Josevita Somalinggi Kyorugi Putri under 36 kg dan Arif Rahman Hakim Kyorugi Putra under 59 kg.
Pembina Tim Taekwondo Tana Toraja, Indra Batara mengatakan bahwa Timnya mengikuti kegiatan ini dibiayai dari pencarian dana melalui kegiatan bazaar, sumbangan dari beberapa donatur dan mantan atlet serta partisipasi orang tua serta atlet dan pelatih sendiri.

“Butuh perjuangan untuk sampai ke tempat ini karena melalui kegiatan mandiri tapi hasilnya bisa maksimal itu sudah luar biasa. Harapan dari kegiatan ini bibit atlet semakin banyak dan Tana Toraja tidak akan kehabisan atlet cabor Taekwondo,” ungkap Indra, yang juga seorang anggota Polri, Senin, 1 November 2021.
“Terima kasih atas kerja sama dari berbagai pihak mulai dari perijinan dan partisipasi / bantuan dari para donatur,” katanya lebih lanjut. (*)
Penulis: Desianti/Rls
Editor: Arthur
Komentar