Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Dua Putra Toraja Dilantik Menjadi DPP Taruna Merah Putih, Sayap Pemuda PDI Perjuangan

Dua Putra Toraja Dilantik Menjadi DPP Taruna Merah Putih, Sayap Pemuda PDI Perjuangan

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sel, 11 Jul 2023

KAREBA-TORAJA.COM, JAKARTA — Ketua Bidang Politik DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani melantik kepengurusan DPP Taruna Merah Putih, Selasa, 11 Juli 2023. Dalam susunan kepengurusan DPP TMP masa bakti 2019-2024, terdapat dua putra Toraja, yakni mantan Ketum GMKI 2014-2016, Ayub Pongrekun dan mantan Ketua Umum Presidium Pusat PMKRI periode 2020-2022, Benidiktus Papa.

Saat ini, Ayub Pongrekun adalah Ketua Umum Pengurus Pusat Pemuda Toraja Indonesia (PTI) dan Benediktus Papa merupakan Ketua Harian di PTI.

Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Pusat Taruna Merah Putih yang dilaksanakan di ruang rapat Lt. 5 Kantor DPP PDI Perjuangan Jl. Diponegoro 58 Menteng, Jakarta.

Hendrar Prihadi, yang juga Ketua LKPP dipercaya untuk menjadi Ketua Umum organisasi sayap bidang kepemudaan dari PDI Perjuangan ini. Sementara Sekretaris Jendral dipercayakan kepada Rio Dondokambey dan Pinka Hapsari menjadi Bendahara Umum untuk mendampingi mantan Walikota Semarang dua periode ini.

Kepada pengurus yang dilantik, Puan Maharani menekankan mengenai posisi Taruna Merah Putih yang punya peran strategis dan pentingnya menemukan cara baru untuk menangkan kaum muda untuk pemenangan pemilu tahun depan.

“Sebagai sayap partai, Taruna Merah Putih punya peran strategis dan perlu menemukan cara baru untuk melakukan penggalangan anak muda agar kita bisa menang pemilu tahun depan,” kata Puan.

“Harus cari cara yang pas dengan generasi Z dan milenial, jangan yang serius-serius,” tutur Ketua DPR RI ini lebih lanjut.

Hal senada disampaikan oleh Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih yang baru dilantik, Hendrar Prihadi . Dia menekankan pada konsolidasi pembentukan struktur DPD dan upaya pemenangan PDI Perjuangan di 2024.

“Kita akan fokus konsolidasi dan pemenangan partai, agar menang spektakuler untuk ke tiga kalinya,” tegas mantan Walikota Semarang dua periode tersebut.

Suasana ramai dari orang yang hadir memenuhi ruangan. Nampak hadir beberapa DPP Partai, seperti Hasto Krisiyanto (Sekjen), Sukur Nababan, Ahmad Basara, Utut Adianto, Erico Sotarduga, Ribka Tjiptaning, dan pewarta media yang banyak hadir.

Selai Fungsionaris DPP, hadir juga dalam hybrid melalui zoom DPD-DPC-PAC-Ranting-Anak Ranting – Anggota DPR-DPRD Provinsi-DPRD Kab/Kota, Kepala/Wkl Kepala Daerah PDI Perjuangan serta Kader dan Simpatisan Partai PDI Perjuangan, selain itu acara juga  disiarkan melaluo Youtube DPP PDI Perjuangan. (*)

Penulis: Arsyad Parende/Rls
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jembatan Hampir Selesai, Mobil dari Toraja Bisa Lewat Puncak Jika ke Palopo

    Jembatan Hampir Selesai, Mobil dari Toraja Bisa Lewat Puncak Jika ke Palopo

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, PALOPO — Sudah hampir satu tahun empat bulan sejak bencana tanah longsor memutuskan badan jalan di Warung Tengah Puncak Palopo, tepatnya di Kilometer 24 Battang Barat, kendaraan roda empat atau lebih tak bisa melewati jalur yang menghubungkan Kota Palopo dengan Toraja Utara tersebut. Beberapa waktu setelah kejadian tanah longsor, Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, […]

  • Sukses Gelar Turnamen Bulutangkis “Sangtorayan Sikamali”, Bupati Apresiasi Pemuda IKT Jayawijaya

    Sukses Gelar Turnamen Bulutangkis “Sangtorayan Sikamali”, Bupati Apresiasi Pemuda IKT Jayawijaya

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, WAMENA — Setelah kurang lebih 14 hari dilangsungkan, Turnamen Bulutangkis bertajuk Piala IKT Sangtorayan Sikamali” resmi ditutup. Pada laga Final, yang digelar Jumat, 10 November Tim Solo I keluar sebagai Juara usai mengalahkan Tim Bone 1 dengan skor 2-1. Bupati Jayawijaya yang diwakili Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga, Fatah Yasin menyampaikan apresiasi kepada Pemuda […]

  • Beginilah Perjuangan Bidan Asal Toraja Bantu Persalinan di Tengah Hutan Papua

    Beginilah Perjuangan Bidan Asal Toraja Bantu Persalinan di Tengah Hutan Papua

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MERAUKE — Keterbatasan sarana dan kondisi medan yang keras tidak membuat bidan Suria Ningsih Bela Sirenden putus asa atau patah semangat. Bahkan, bidan asal Sa’dan Matallo, Toraja Utara, Sulsel ini, melakukan segala upaya yang dia bisa untuk membantu sesama yang membutuhkan bantuan medis di pedalaman Papua. Kepada kareba-toraja.com, Rabu, 1 Juni 2022, bertepatan dengan […]

  • DAK Fisik Tana Toraja Rp 126,1 Miliar, Dana Desa Rp 124,7 Miliar

    DAK Fisik Tana Toraja Rp 126,1 Miliar, Dana Desa Rp 124,7 Miliar

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Pemerintah Kabupaten Tana Toraja mendapat Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik sebesar Rp 126,1, miliar tahun 2021. Jumlah ini naik sekitar Rp 34 miliar dari tahun 2020 dimana saat itu Pemkab Tana Toraja hanya mendapat Rp 92,2 miliar DAK Fisik. Selain DAK Fisik, Pemkab Tana Toraja juga mendapat kenaikan transfer Alokasi Dana Desa […]

  • Pemerintah Lembang Palipu’ Mulai Salurkan BLT Dana Lembang Tahun 2021

    Pemerintah Lembang Palipu’ Mulai Salurkan BLT Dana Lembang Tahun 2021

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MENGKENDEK — Pemerintah Lembang Palipu’, Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Lembang (BLT – DL) kepada masyarakat penerima manfaat, Senin, 10 Mei 2021. Pemerintah Lembang Palipu’ dan 3 Lembang lainnya di Kecamatan Mengkendek, yakni Lembang Rantedada, Lembang Uluway Barat, dan Lembang Uluway menjadi Lembang pertama yang menyalurkan BLT Dana […]

  • Kepala Lembang Pa’buaran Salurkan Bingkisan Natal dari PLTA Malea kepada Warganya

    Kepala Lembang Pa’buaran Salurkan Bingkisan Natal dari PLTA Malea kepada Warganya

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE SELATAN — PT Malea Energy bagikan bingkisan Natal untuk masyarakat sekitar perusahaannya dalam beberapa hari terakhir. Salah satu Lembang yang juga kebagian jatah bingkisan Natal adalah Lembang Pa’buaran, Kecamatan Makale Selatan. Bingkisan Natal diserahkan oleh Pimpinan PT Malea Victor Datuan Batara dan diterima langsung oleh Kepala Lembang Pa’buaran Mathius Sumang Rampo. Selasa, 20 […]

expand_less