Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Tana Toraja » Percepat Penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa, Kepala KPPN Makale Koordinasi Bupati Tana Toraja

Percepat Penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa, Kepala KPPN Makale Koordinasi Bupati Tana Toraja

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Jum, 11 Jun 2021
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik dan Dana Desa merupakan salah satu instrumen fiskal pemerintah pusat dengan salah satu tujuan utamanya adalah untuk menstimulus perekonomian daerah melalui pembangunan Fisik daerah dan pengembangan ekonomi desa. Hal tersebut akan terwujud jika penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tersebut dilakukan secara cepat, tepat, dan sesuai sasaran utamanya.

Dalam rangka koordinasi percepatan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tahun 2021 tersebut, Jumat, 11 Juni 2021, Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Makale, Susilo Tri Anggono melaksanakan pertemuan dengan Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung di rumah jabatan Bupati Tana Toraja. Ikut mendampingi Bupati Tana Toraja, hadir pula Sekda Tana Toraja, Semuel Tande Bura dan Kepala BPKAD Tana Toraja, Margareta Bunga Batara.

Dalam pertemuan tersebut, Susilo Tri Anggono selaku Kepala KPPN Makale yang baru menjabat di awal bulan Juni ini mengawali dengan perkenalan diri yang kemudian dilanjutkan dengan perbincangan santai dan diskusi terkait alokasi dan realisasi penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tahun 2021.

Pada tahun 2021, Pemerintah Daerah Tana Toraja memperoleh alokasi DAK Fisik sebesar Rp126,1 miliar, lebih besar dibandingkan dengan alokasi DAK Fisik untuk Tahun 2020 yang nilainya sebesar Rp92,2 miliar. Sedangkan alokasi Dana Desa Tahun 2021 untuk Pemerintah Daerah Tana Toraja sebesar Rp124,7 miliar yang dialokasikan untuk 112 desa juga lebih tinggi dibandingkan dengan alokasi Dana Desa tahun 2020 yang sebesar Rp124,5 miliar.

Adapun realisasi penyaluran Dana Desa tahun 2021 telah mencapai Rp 32,4 miliar atau 25,97% dari alokasi dananya dengan rincian penyaluran Dana Desa Tahap I (non BLT) sebesar Rp16 miliar untuk 111 desa, BLT Desa bulan ke-1 sebesar Rp4,7 miliar untuk 111 desa dan BLT bulan ke-2 sebesar Rp1,6 miliar untuk 41 desa serta penyaluran dana desa untuk penanganan COVID-19 yakni 8% dari pagu Dana Desa setiap desa sebesar Rp9,9 miliar untuk 112 desa.

Pada kesempatan tersebut, Kepala KPPN Makale menyampaikan pentingnya dukungan dari Bupati Tana Toraja sebagai kepala daerah beserta jajarannya untuk dapat mengakselerasi dan menggerakkan semua elemen terkait dalam rangaka percepatan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tahun 2021.

Bupati Tana Toraja memberikan sinyal baik dan bersedia untuk mendukung sepenuhnya akselerasi penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tahun 2021 dengan mengambil langkah-langkah strategis antara lain dengan meminta komitmen para Kepala Dinas terkait dan Kepala Desa untuk dapat segera memenuhi dokumen persyaratan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tersebut.

Bupati Tana Toraja berharap agar koordinasi antara KPPN Makale dan Pemerintah Daerah Tana Toraja berlanjut terus untuk mengawal percepatan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tahun 2021. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bersinergi dengan Dinas Koperasi dan Kepolisian, KSP Sahabat Mitra Sejati dan Bank Sampoerna Berbagi Sembako di 17 Kota

    Bersinergi dengan Dinas Koperasi dan Kepolisian, KSP Sahabat Mitra Sejati dan Bank Sampoerna Berbagi Sembako di 17 Kota

    • calendar_month Jum, 13 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — KSP Sahabat Mitra Sejati bersama mitra bisnisnya Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna), kembali bersinergi bersama Dinas Koperasi dan Kepolisian setempat untuk melakukan aksi kepedulian di tengah situasi pandemi Covid-19 yang masih mewabah hingga saat ini. Aksi kepedulian tersebut berupa pembagian masing-masing 300 paket sembako ke 17 cabang KSP Sahabat Mitra Sejati dan […]

  • Kebakaran Hanguskan Rumah Nenek Eka di Masanda, Tana Toraja

    Kebakaran Hanguskan Rumah Nenek Eka di Masanda, Tana Toraja

    • calendar_month Sen, 1 Mar 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MASANDA —  Musibah kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Tana Toraja, tepatnya di Lembang Paliorong, Kecamatan Masanda, Jumat, 26 Februari 2021 dini hari. Kebakaran tersebut menghanguskan rumah milik Kamessa atau yang akrab dipanggil Nenek Eka. Akibat kejadian tersebut, seluruh isi rumah ludes dilalap si jago merah. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Informasi […]

  • Fraksi Gerindra Mbalelo, Interpelasi DPRD Toraja Utara Bisa Berakhir Antiklimaks

    Fraksi Gerindra Mbalelo, Interpelasi DPRD Toraja Utara Bisa Berakhir Antiklimaks

    • calendar_month Sab, 20 Agu 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    SAAT diusulkan pada 14 Maret 2022, ada tiga Fraksi yang mendukungnya. Ketiganya adalah Fraksi Nasdem, Fraksi PDI Perjuangan, dan Fraksi Gerindra. Pun menggebu-gebu dalam agenda-agenda rapat selanjutnya. Namun, dalam Rapat Paripurna dengan agenda Persetujuan Bersama Terhadap Penggunaan Hak Interpelasi, yang berlangsung Jumat, 19 Agustus 2022, salah satu fraksi pengusul, yakni Fraksi Gerindra tak lengkap, hanya […]

  • Objek Wisata di Toraja Utara Ditutup Selama 2 Minggu

    Objek Wisata di Toraja Utara Ditutup Selama 2 Minggu

    • calendar_month Kam, 22 Jul 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara menutup sementara semua objek (destinasi) wisata yang ada di daerah itu. Penutupan mulai diberlakukan sejak Jumat, 23 Juli 2021 hingga 5 Agustus 2021. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Toraja Utara, Yorry R. Lesawengen mengatakan penutupan destinasisi wisata ini dilakukan sesuai dengan Surat Edaran Bupati Toraja Utara Nomor […]

  • April 2022 Mendatang, PMTI Akan Gelar Event Besar-besaran di Toraja

    April 2022 Mendatang, PMTI Akan Gelar Event Besar-besaran di Toraja

    • calendar_month Rab, 23 Mar 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Pengurus Pusat Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) akan menggelar event akbar yang akan dipusatkan di Tana Toraja dan Toraja Utara bulan April mendatang. Kegiatan akbar ini dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18 PMTI yang dirangkaikan dengan Perayaan Paskah dan Hari Kartini. Hal ini diungkapkan oleh Panitia Pelaksana dalam konfrensi pers […]

  • Disos Toraja Utara Bantu Korban Kebakaran 2 Rumah dan 5 Lumbung di Balusu

    Disos Toraja Utara Bantu Korban Kebakaran 2 Rumah dan 5 Lumbung di Balusu

    • calendar_month Jum, 6 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, BALUSU — Dinas Sosial Kabupaten Toraja Utara memberikan bantuan tanggap darurat kepada keluarga korban kebakaran di Dusun Penammuan, Lembang Balusu Bangunlipu, Kecamatan Balusu, Toraja Utara. Bantuan tersebut disampaikan Kepala Seksi Perlindungan Sosial Korban Bencana Dinas Sosial Toraja Utara, Alexander Mangambe dan Tim Tagana di lokasi kejadian, Kamis, 5 Agustus 2021. Bantuan tanggap darurat yang […]

expand_less