Pemda, Kodim 1414, dan PT Nagata Gelar Vaksinasi Covid-19 di Denpina
- account_circle Redaksi
- calendar_month Kam, 18 Nov 2021

Vaksinasi Covid-19 yang digelar Kodim 1414 Tana Toraja bersama Pemda Toraja Utara dan PT Nagata Mikro Hidro di dua Lembang di Kecamatan Dende' Piongan Napo. (dok. istimewah).
KAREBA-TORAJA.COM, DENPINA — Kodim 1414 Tana Toraja menggandeng Dinas Kesehatan Toraja Utara dan PT Nagata Mikro Hidro menggelar vaksinasi Covid-19 di dua lokasi berbeda di Kecamatan Dende’ Piongan Napo (Denpina), Kamis, 18 November 2021.
Dua lokasi vaksinasi itu, masing-masing di Lembang Ma’dong dengan target 300 warga dan Lembang Paku 300 warga. Layanan vaksinasi yang diberikan yakni dosis 1 dan dosis 2.
Sedangkan sumber berasal dari Kodim 1414 Tana Toraja. Selain divaksin, warga juga mendapat bingkisan dari PT Nagata Mikro Hidro dalam bentuk goodiebag yang berisi sembako dan handuk.
PLTM Ma’dong adalah pembangkit energi terbarukan yang akan mensuplai listrik ke Kota Rantepao dan sekitarnya.
Sementara itu, data Satgas Covid-19 Kabupaten Toraja Utara, hingga Rabu, 17 November 2021, vaksinasi dosis 1 di Toraja Utara sudah mencapai 60,3 % sedangkan dosis 2 sudah mencapai 46,2 % dari target sasaran vaksin 197.939 jiwa.
Hadir dalam kegiatan vaksinasi di Denpina ini, diantaranya Kasdim 1414 Tana Toraja, Danramil Sanggalangi’, Kapolsek Sopai, Kepala Puskesmas Ma’dong, Sekcam Denpina, dan Kepala Lembang. (*)
Penulis: Papa Rey
Editor: Arthur
- Penulis: Redaksi
Saat ini belum ada komentar