Natal Kodim 1414/Tana Toraja; Doa dan Seruan Prajurit untuk Perdamaian
- account_circle Monika Rante Allo
- calendar_month Sel, 6 Jan 2026
- comment 0 komentar

Keluarga Besar Komando Distrik Militer (Kodim) 1414 Tana Toraja menggelar perayaan Natal di Gereja Oikumene Paraduta, Komplek Makodim 1414 Tana Toraja, Selasa 6 Januari 2025. (MRA/Kareba Toraja).
KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Keluarga Besar Komando Distrik Militer (Kodim) 1414 Tana Toraja menggelar perayaan Natal di Gereja Oikumene Paraduta, Komplek Makodim 1414 Tana Toraja, Selasa 6 Januari 2025.
Perayaan Natal ini mengusung semangat perdamaian dan kasih ini diikuti ratusan anggota jemaat yang merupakan anggota TNI bersama keluarga.
Sub Tema yang diangkat keluarga besar Kodim 1414 Tana Toraja dalam perayaan Natal kali ini, yakni “Natal Menuntut Prajurit Kodim 1414/Tana Toraja kepada Kehidupan yang Penuh Damai, Mewujudkan Kedamaian dan Kasih”.
Perayaan Natal ini dihadiri langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) Letkol Inf Armal, sejumlah Perwira TNI, jajaran Forkopimda, serta tamu undangan.
Dalam sambutannya, Dandim 1414/Tana Toraja, Letkol Inf Armal, menegaskan bahwa perayaan Natal tahun ini selaras dengan tema nasional “Allah Hadir Menyelamatkan Keluarga”.
Menurutnya, nilai-nilai Natal memiliki resonansi yang kuat dalam kehidupan prajurit sebagai sebuah keluarga besar.
“Kodim ini adalah keluarga besar yang berasal dari daerah yang berbeda-beda. Dengan semangat Natal, kita berharap dapat terus menciptakan kedamaian,” ungkap Letkol Inf Armal.
Lebih lanjut dikatakan bahwa panggilan sebagai prajurit tidak hanya tentang pengabdian pada negara, tetapi juga menjadi agen perdamaian di tengah masyarakat. Dandim mengajak seluruh jajarannya untuk mengimplementasikan semangat Natal dalam kehidupan sehari-hari.
“Mari kita wujudkan kedamaian di lingkungan kerja, keluarga, dan masyarakat. Di mana pun kita berada, semangat kasih dan perdamaian Natal harus menjadi teladan kita,” ajaknya.
Acara yang berlangsung khidmat dan penuh kekeluargaan tersebut ditutup dengan harapan agar semangat Natal tahun 2025 dapat menjadi kekuatan baru bagi Kodim 1414/Tana Toraja dalam membangun sinergi dan menjaga kerukunan di Bumi Lakipadada. (*)
- Penulis: Monika Rante Allo
- Editor: Arthur

Saat ini belum ada komentar