“Suatu kegembiraan yang tiada terkira bagi kami para pendidik saat menyaksikan wisuda kelulusan anak-anak didik kami. Kegembiraan itu menjadi sempurna saat mereka bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, yaitu ke Politeknik Pertanian atau Universitas,” demikian sambutan Ir. Rupinus Misi’, Kepala Sekolah SMKS SPP Santo Paulus Makale, saat wisuda kelulusan siswa-siswinya.
KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE UTARA — Sabtu, 4 Mei 2024, derap langkah siswa dan siswa maju ke depan diiringi lagu-lagu “Serumpun Padi”, “Indonesia Raya” dan “Himne Guru” mewarnai acara Wisuda Purna Siswa Tahun Ajaran 2023/2024. Disaksikan oleh para tenaga pendidik dan kependidikan, orang tua dan wali siswa-siswi serta tamu undangan mereka menyatakan ikrar janji untuk tetap menjaga nama baik Alma Mater SMKS SPP Santo Paulus Makale, menumbuh-kembangkan nilai-nilai kebaikan dalam hidup dan menjadi pribadi yang berbakti bagi nusa dan bangsa tercinta Indonesia.
Perayaan Wisuda Kelulusan Siswa-siswi SPP Pala-Pala diawali dengan Misa Syukur yang dipersembahkan oleh RD. Aidan Putra Sidik, selaku Ketua Yayasan Tani Palisu Padang, yang membawahi sekolah tersebut didampingi oleh RD. Anthonius Tangnga Layuk, selaku wakil kepala sekolah bidang Humas. Selanjutnya diadakan prosesi kelulusan dengan memanggil satu per satu siswa dan disematkan medali kelulusan, sertifikat dan bunga. Bunga inilah yang diserahkan kepada orang tua sebagai simbol harapan dan kegembiraan bisa menyelesaikan masa pendidikan selama tiga tahun di SPP Pala-Pala.
Moment penyerahaan bunga yang disertai dekapan erat dari orang tua atau wali siswa merupakan saat yang sangat mengharukan. Ada rasa syukur dan kegembiraan yang meluap dari lubuk hati terdalam menyaksikan putra atau putrinya bisa menyelesaikan dengan baik satu tahap dalam jenjang perjalanan studi mereka.
SMKS SPP Santo Paulus Makale atau lazim disebut SPP Pala-Pala memiliki 3 kompetensi keahlian yaitu Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (ATPH), Agrinisnis Tanaman Perkebunan (ATP) dan Agribisnis Ternak Ruminansia (ATR).
Pada Tahun Ajaran Baru 2024/2025 yang akan datang akan ditambah dua jurusan baru yaitu Teknik Alat Berat (TAB) dan Teknik Komputer Jaringan (TKJ). Mereka yang lulusan terbaik di 3 bidang kompetensi tahun ini adalah:
- Restu Sarira Kambuno Padang dari Tallunglipu lulusan terbaik dari ATPH. Dia melanjutkan pendidikan ke Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Yogyakarta Magelang (YoMa) di Jawa Tengah.
- Sarlina Panggu dari Rante Karua lulusan terbaik dari ATP. Dia melanjutkan pendidikan ke Polbangtan Manokwari.
- Zeder Mario Belopadang dari Sangalla’ lulusan terbaik dari ATR. Dia melanjutkan pendidikan ke Polbangtan YoMa di Jawa Tengah.
Adapun siswa lainnya melanjutkan pendidikan ke berbagai Polbangtan dan Universitas dengan mendapatkan beasiswa dari Dinas Pendidikan dan Dinas Pertanian serta Beasiswa Bidikmisi, antara lain:
- Agata Lino dari Sa’dan melanjutkan pendidikan ke Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar.
- Agnes Metia Datu Binga dari Rembon melanjutkan pendidikan ke Polbangtan Manokwari.
- Dimas Kedang Tolok dari Makale melanjutkan pendidikan ke Universitas Bosowa Makassar.
- Kresensia Merika Lewar dari Deri melanjutkan pendidikan ke Polbangtan Manokwari.
- Lewi Ardus Raveel dari Mengkendek melanjutkan pendidikan ke Politani Pangkep.
- Marchy Suba’ dari Buntao’ melanjutkan pendidikan ke Polbangtan Gowa.
- Priskila Sampe dari Sa’dan melanjutkan pendidikan ke Universitas Sam Ratulangi (Umsrat) Manado.
- Yosephine Rumba dari Mengkendek melanjutkan pendidikan ke Polbangtan Malang.
- Zetrialdi Dakke dari Sangalla’ melanjutkan pendidikan ke Politani Pangkep.
Setelah Wisuda Kelulusan Siswa pada Sabtu, 4 Mei, maka pada hari Minggu-Senin, 5-6 Mei 2024, mereka mengadakan Darmawisata di Batara White House di Lolai. Kesempatan ini merupakan saat mengalami kebersamaan, merekatkan persaudaraan dan merayakan kegembiraan khususnya bagi kelas XII yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Di Lolai yang terkenal sebagai “Negeri di Atas Awan” mereka mengadakan Misa Kudus dan menikmati indahnya alam Toraja yang sejuk dan damai. Kesempatan ini merupakan saat terbaik mengalami suka cita, kedamaian dan keindahan alam dan tetap memupuk semangat persaudaraan satu sama lain. Selamat melanjutkan pendidikan bagi para alumni SPP Pala-Pala’ dan semoga pengetahuan, keterampilan dan pengalaman selama 3 tahun di sekolah ini menjadi bekal berarti menyonsong masa depan meraih cita-cita. Non schole sed vitae discimus!
Citizen Reporter: RD. Aidan Putra Sidik — Ketua Yayasan Tani Palisu Padang
Editor: Arthur
Komentar