Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Komunitas » Dedikasi Gereja Katedral Makassar, Dipimpin Dubes Vatikan, Dihadiri Menteri Agama RI

Dedikasi Gereja Katedral Makassar, Dipimpin Dubes Vatikan, Dihadiri Menteri Agama RI

  • account_circle Penulis: Pastor Aidan Putra Sidik
  • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
  • visibility 394
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Perahu Phinisi berlayar dalam keindahan membela ombak di bawah terang matahari sore yang memancarkan warna merah lembayung. Kicauan burung camar mengirigi layar-layar terkembang yang digerakkan angin timur yang penuh tenaga. Tak jauh dari Pantai Losari Makassar tepatnya di Jalan Kajaolalido No. 14 Makassar mengalun merdu suara koor dalam keagungan mengiringi langkah ritmis para uskup dan imam melangkah tenang menuju altar kudus Tuhan. Kamis sore, 30 Oktober 2025, Nuncio Apostolik Tahta Suci Vatikan untuk Indonesia, Monsinyur (Mgr.) Piero Pioppo memimpin misa dedikasi pemberkatan Gereja “Hati Yesus yang Mahakudus” Katedral Makassar. Nuncio Apostolik didampingi oleh Uskup Agung Makassar, Mgr. Fransiskus Nipa dan Ketua Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, OSC.

Gereja Katedral Makassar adalah Gereja Induk dari Gereja lokal Keuskupan Agung Makassar (KAMS) yang terdiri dari 49 Gereja Paroki, 7 Gereja Kuasi-Paroki dan 548 Gereja Stasi yang terdiri dari 5 Kevikepan (Makassar, Toraja, Luwu Raya, Sultra dan Sulbar) yang tersebar di tiga provinsi: Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat.

Ketua Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), sekaligus Uskup Bandung yang akrab disapa Mgr. Anton membawakan homili dalam misa kudus tersebut. Dia menekankan tentang pentingnya “identitas diri” sebagai murid Yesus Kristus. Uskup yang fasih berbahasa Italia ini menekankan akan makna Gereja Katedral, “Gereja Katedral Makassar bukan hanya sekedar “bangunan fisik” namun lebih dari itu yakni sebagai “saksi” kasih Allah.

“Melalui Gereja Katedral terjadi perjumpaan kasih antara Allah dan umat beriman. Karena itu, kita berjuang tidak hanya membangun Gereja Katedral yang megah tetapi jauh lebih urgen adalah membangun hati umat yang megah. Dengan jalan itu, setiap orang dapat tersentuh akan teladan hidup orang Katolik dengan meneladan Yesus yang penuh kasih kepada semua orang. Kita diajak meneladan dan memiliki hati Yesus yang lemah lembut dan penuh kasih. Setiap orang yang berbakti kepada hati Yesus yang Mahakudus akan mencintai sesamanya sebagaimana Yesus mengasihi kita semua. Itulah identitas sebagai murid Tuhan yang sejati,” ungkap Mgr. Anton.

Mentera Agama RI, Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, MA, berbincang dengan Nuncio Apostolik Tahta Suci Vatikan untuk Indonesia, Monsinyur (Mgr.) Piero Pioppo, Ketua KWI, Mgr. Anton, dan Uskup Agung Makassar, Mgr. Fransiskus Nipa. (APS/Istimewah).

Selain Nuncio Apostolik dan Ketua KWI hadir pula dalam misa konselebrasi dedikasi Gereja Katedral Makassar adalah Uskup Agung Merauke, Mgr. Petrus Kanisius Mandagi, MSC, Uskup Agung Samarinda, Mgr. Yustinus Harjosusanto, MSF, Uskup Manado, Mgr. Benedicktus Estephanus Rolly Untu, MSC, Uskup Amboina, Mgr. Seno Ngutra, Uskup Em. Mgr. John Liku-Ada’, Uskup Em. Petrus Boddeng Timang, utusan Keuskupan Agung lainnya, Pastor Vikjen dan Kuria, para pastor Vikep, ketua UNIO KAMS dan para imam se-Keuskupan Agung Makassar.

  • Penulis: Penulis: Pastor Aidan Putra Sidik
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Praktik Pengobatan Tradisional Tiongkok Kini Hadir di RS Elim Rantepao

    Praktik Pengobatan Tradisional Tiongkok Kini Hadir di RS Elim Rantepao

    • calendar_month Jum, 26 Jul 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 805
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Praktek pengobatan tradisional dari Negeri Tiongkok yakni Akupunktur kini hadir di RS Elim Rantepao. Akupunktur adalah praktik pengobatan tradisional yang menggunakan jarum tipis untuk dimasukkan pada titik-titik tertentu di tubuh. Jarum akupunktur sangat tipis, dan kebanyakan orang merasakan sedikit rasa sakit bahkan tidak sama sekali ketika jarim dimasukkan. Direktur RS Elim Rantepao, […]

  • Satu Pimpinan DPRD Tana Toraja Belum Dilantik

    Satu Pimpinan DPRD Tana Toraja Belum Dilantik

    • calendar_month Sel, 5 Nov 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 749
    • 0Komentar

    Foto bersama Ketua dan wakil Ketua DPRD Tana Toraja yang baru dilantik bersama Bupati, Ketua PN Makale, Sekda dan Forkopimda. (foto: Ars/kareba-toraja). KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE— Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tana Toraja menggelar rapat paripurna dalam rangka pengucapan sumpah janji Ketua dan Wakil Ketua DPRD Tana Toraja masa jabatan 2024-2029. Rapat Paripurna digelar di ruang rapat […]

  • Polres Tana Toraja Rutin Berikan Pembinaan Rohani dan Mental bagi Tahanan

    Polres Tana Toraja Rutin Berikan Pembinaan Rohani dan Mental bagi Tahanan

    • calendar_month Jum, 31 Jan 2025
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 577
    • 0Komentar

    Pembinaan mental dan rohani secara rutin yang dilakukan pihak Polres Tana Toraja kepada tahanan di Mapolres Tana Toraja. (foto: dok. istimewa). KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Polres Tana Toraja Polda Sulsel secara intens dan rutin melaksanakan pembinaan untuk menguatkan mental rohani di dalam pelaksanaan tugas melayani masyarakat. Tak hanya bagi masyarakat umum, pembinaan rohani dan mental juga […]

  • Air Mata Kembali Tumpah Menyambut Kedatangan Jenazah Korban Penembakan KKB Papua di Toraja

    Air Mata Kembali Tumpah Menyambut Kedatangan Jenazah Korban Penembakan KKB Papua di Toraja

    • calendar_month Sab, 14 Mei 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 754
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SA’DAN — Untuk kesekian kalinya, ratapan dan air mata keluarga, kerabat, dan warga mengalir deras menyambut kedatangan anggota keluarga mereka yang sudah jadi mayat akibat kekejaman Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Puncak Papua, Sabtu, 14 Mei 2022. Ya, istri, anak, keluarga, kerabat dari Almarhum Nober Palintin, meratapi kepergiannya yang tragis pada Rabu, 11 […]

  • Peringati Hari Keterbukaan Informasi Nasional 2025, Pemkab Toraja  Utara Teguhkan Komitmen Menuju Pemerintahan yang Terbuka dan Inklusif

    Peringati Hari Keterbukaan Informasi Nasional 2025, Pemkab Toraja Utara Teguhkan Komitmen Menuju Pemerintahan yang Terbuka dan Inklusif

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Desianti/Rls
    • visibility 999
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Memperingati Hari Keterbukaan Informasi Nasional (HAKIN) yang jatuh setiap tanggal 30 April, Pemerintah Kabupaten Toraja Utara menegaskan kembali komitmennya dalam membangun pemerintahan yang transparan, akuntabel, dan partisipatif sebagai bagian dari upaya mewujudkan visi Toraja Utara yang Maju, Makmur, dan Menyenangkan menuju Indonesia Emas 2045. Komitmen ini dirilis melalui siaran pers Nomor: 001/SP/Diskominfo-SP/IV/2025. […]

  • Dua Unit Rumah Warga Ludes Terbakar di Bonggakaradeng, Tana Toraja

    Dua Unit Rumah Warga Ludes Terbakar di Bonggakaradeng, Tana Toraja

    • calendar_month Sel, 9 Jan 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 521
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, BONGGAKARADENG — Kebakaran hebat melanda sebuah komplek permukiman di Leon, Kelurahan Ratte Buttu, Kecamatan Bonggakaradeng, Tana Toraja, Selasa, 9 Januari 2023. Dua unit rumah milik warga ludes dilalap api pada kebakaran yang terjadi sekitar pukul 14.00 Wita tersebut. Dua rumah panggung yang terbakar tersebut, masing-masing milik Domianus Batara Kassa atau Papa Farel dan Yohana […]

expand_less