Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » PDIP Terima Bobby Sangka Sebagai Anggota Partai Sekaligus Bacalon Bupati Toraja Utara

PDIP Terima Bobby Sangka Sebagai Anggota Partai Sekaligus Bacalon Bupati Toraja Utara

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Jum, 24 Nov 2023
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pengusaha informasi teknologi, Roberto Blasius Sangka, yang akrab disapa Bobby Sangka, menyatakan ingin berjuang bersama PDI Perjuangan mulai dari pemilu legislatif, Pilpres, hingga Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

Hal itu disampaikan Bobby Sangka saat mendaftarkan diri menjadi anggota Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) melalui DPC PDI Perjuangan Toraja Utara, Kamis, 23 November 2023.

Selain menjadi anggota partai, Bobby Sangka juga menyatakan keinginannya maju sebagai bakal calon Bupati Toraja Utara melalui PDI Perjuangan pada kontestasi Pilkada Toraja Utara tahun depan.

“Tadi kami melakukan zoom meeting langsung dengan Pak Bobby Sangka. Intinya, beliau ingin mengetuk pintu PDI Perjuangan, mendaftar menjadi anggota partai, sekaligus menyatakan keinginan beliau untuk bersama PDIP dalam kontestasi Pilkada Toraja Utara tahun depan,” ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan Toraja Utara, Samuel Matasak, usai rapat pengurus terbatas di Sekretariat DPC PDI Perjuangan Toraja Utara, Kamis, 23 November 2023.

“Tentu sebagai partai, PDI Perjuangan membuka pintu itu dan menerima kehadiran serta keinginan yang tulus dari Pak Bobby. Karena kami lihat Pak Bobby punya kompetensi yang cukup untuk memimpin Kabupaten Toraja Utara,” ujar Samuel Matasak lebih lanjut.

PDIP Toraja Utara, kata Samuel memberi apresiasi dan berterima kasih atas komitmen dan niat baik dari Bobby Sangka yang mendaftar menjadi anggota partai dan bacalon Kepala Daerah saat pemilu legislatif belum berlangsung. Karena biasanya bakal calon Kepala Daerah baru mendaftar atau melamar setelah pemilu legislatif dengan melihat komposisi atau jumlah kursi di DPRD.

BERITA TERKAIT: Boby Sangka Nyatakan Siap Jadi Calon Bupati Toraja Utara

“Niat dan cara Pak Bobby Sangka sangat kami apresiasi. Beliau datang mengetuk pintu PDI Perjuangan dan menyatakan ingin berjuang bersama-sama PDI Perjuangan,” kata Samuel.

Sementara itu, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Toraja Utara, Darunu Katiandagho mengapresiasi langkah yang ditempuh Bobby Sangka. Dia tidak hanya ingin mengendarai PDI Perjuangan di Pilkada, tetapi mendaftar secara resmi sebagai anggota dan kader PDI Perjuangan.

“Secara formal, Pak Bobby Sangka meminta menjadi anggota partai dan ingin berjuang bersama-sama partai. Itu poinnya. Dia masuk secara formal, tidak sekedar singgah,” tutur Katiandagho.

Katiandagho menambahkan bahwa Bobby Sangka memilih momen yang tepat untuk mendaftar menjadi anggota partai maupun bakal calon Bupati Toraja Utara.

“Hari ini beliau ulang tahun. Mungkin itu momen yang beliau pilih untuk mengetuk pintu PDI Perjuangan,” ujar Katiandagho.

Katiandagho menyebut, salah satu poin penting yang menjadi pertimbangan PDI Perjuangan dalam menerima Bobby Sangka adalah misinya yang ingin membangun digitalisasi birokrasi, yang mana hal tersebut juga menjadi cita-cita PDI Perjuangan.

Sebelum mendaftar menjadi anggota partai, Bobby Sangka juga menjadi putra Toraja yang masuk dalam Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, dalam kontestasi Pilpres 2024. (*)

Penulis/Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Membanggakan, Atlet Tenis Tana Toraja Raih Peringkat 2 Kejuaraan Rigans Junior Tennis Tournaments 2025

    Membanggakan, Atlet Tenis Tana Toraja Raih Peringkat 2 Kejuaraan Rigans Junior Tennis Tournaments 2025

    • calendar_month Sen, 24 Feb 2025
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Zulkifli (kaos biru) Atlet binaan PELTI Tana Toraja peraih juara dua Kejuaraan Rigans Junior Tennis Tournaments 2025. (foto: dok. istimewa). KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Zulfiki (18 Tahun) Atlet junior binaan Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Tana Toraja secara mengejutkan berhasil melaju ke babak final pada kejuaraan tenis Rigans Junior Tennis Tournaments 2025 yang berlangsung di Lapangan […]

  • 17 Korban Bencana Alam di Toraja Utara Dapat Bantuan Bahan Bangunan dari Kementerian Sosial

    17 Korban Bencana Alam di Toraja Utara Dapat Bantuan Bahan Bangunan dari Kementerian Sosial

    • calendar_month Sel, 10 Okt 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Sebanyak 17 korban bencana alam tanah longsor dan angin kencang di Toraja Utara menerima Bantuan Bahan Bangunan Rumah (BBR) dari Kementerian Sosial Republik Indonesia. Total bantuan yang diberikan sebesar Rp 197.500.000 untuk 17 penerima. Bantuan itu diserahkan oleh Plt. Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana alam (PSKBA) Kementerian Sosial RI, Adrianus Alla. Penyerahan […]

  • OPINI : Biosentrisme dan Falsafah Tallu Lolona

    OPINI : Biosentrisme dan Falsafah Tallu Lolona

    • calendar_month Sel, 25 Jun 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Muhammad Taufik Parende Anggota Forum Mahasiswa Toraja (Format) Makassar, dan Journalist Network For Environmental Advocacy (JURnal Celebes). (foto: dok. pribadi).   Oleh : Muhammad Taufik Parende* Bencana ekologi yang terjadi beberapa bulan terakhir telah memakan banyak korban, kerusakan fasilitas umum, fasilitas sosial, gagal panen, rusaknya rumah warga, hingga meninggal dunia. Banjir dan longsor telah menjadi […]

  • Belasan Babi Mati Mendadak di Tana Toraja, Petugas Balai Veteriner Maros Lakukan Tes Swab

    Belasan Babi Mati Mendadak di Tana Toraja, Petugas Balai Veteriner Maros Lakukan Tes Swab

    • calendar_month Kam, 18 Mei 2023
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SANGALLA — Tim Balai Besar Veteriner Maros (BBVet Maros) melaksanakan kegiatan pencegahan, pengamatan, dan pengendalian terhadap penyakit menular pada babi Surveilans Berbasis Resiko Penyakit African Swine Fever (ASF) dan Monitoring Classical Swine Fever (CSF) di Kabupaten Tana Toraja, Kamis, 18 Mei 2023. Tim yang terdiri dari dua dokter dan dua paramedis tersebut melakukan pengambilan […]

  • Kapolda Sulsel Apresiasi Program Mobile Covid-19 Polres-Pemda Tana Toraja

    Kapolda Sulsel Apresiasi Program Mobile Covid-19 Polres-Pemda Tana Toraja

    • calendar_month Sen, 28 Des 2020
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Merdisyam, mengapresiasi program mobile Covid-19 yang diinisiasi oleh Kapolres dan Pemda Tana Toraja. Hal itu diungkapkan Irjen Pol Merdisyam saat mengunjungi Posko Mobile Covid -19 Tana Toraja di Pos Lantas Makale Plaza Taman Rakyat Kolam Makale, Selasa, 22 Desember 2020. Usai mendapat penjelasan tentang […]

  • PLTA Malea Diminta Transparan dan Hentikan Aktivitas Uji Coba Tes Mesin Turbin

    PLTA Malea Diminta Transparan dan Hentikan Aktivitas Uji Coba Tes Mesin Turbin

    • calendar_month Sab, 12 Jun 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — PT Malea Energy sebagai operator Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Malea di Kecamatan Makale Selatan diminta untuk menghentikan uji coba mesin turbin, yang diduga kuat menjadi penyebab getaran dan bunyi dentuman dan dirasakan oleh masyarakat di beberapa lembang (desa) di Kecamatan Makale Selatan. “Kami menghimbau agar pihak PT Malea Energy untuk tidak […]

expand_less