Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Komunitas » Moxart Toraja Makin Eksis di Ajang South Celebes ORX7 Series 2021

Moxart Toraja Makin Eksis di Ajang South Celebes ORX7 Series 2021

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 10 Jun 2021

KAREBA-TORAJA.COM, SOPPENG — Komunitas Motor Trail Toraja bernama Moto X Adventure Toraja atau Moxart Toraja ikut ambil bagian dalam event South Celebes Open Road Expedition (ORX) 7th Series 2021 yang digelar oleh Indonesia Off-road Federation (IOF) Sulsel.

Rute South Celebes Open Road Expedition (ORX) 7th Series melintasi lima kabupaten dengan rute titik start di Kabupaten Gowa kemudian ke Takalar, terus ke Bone, lalu ke Sinjai, dan finish di Kabupaten Soppeng dengan panjang rute sekitar 350 km.

Lebih dari 100 peserta mengikuti South Celebes Open Road Expedition (ORX) 7th Series 2021, sembilan diantaranya adalah rider dari Tim Moxart Toraja masing-masing Rudi Tadjuddin Nawi (Road Captain), Rizwan, Pendi, Arkam, Hendrik, Ceper, Wanda, Sam dan Leo.

Keikutsertaan Tim Moxart Toraja dalam ajang South Celebes Open Road Expedition (ORX) 7th Series 2021 menjadi bukti Moxart Toraja Makin Eksis dalam di ajang event motor trail.

Peserta South Celebes Open Road Expedition (ORX) 7th Series 2021 tak hanya dari Sulsel, bahkan ada pula dari luar Sulsel yang turut serta. Para peserta ada yang menggunakan motor trail maupun mobil offroad.

Turut hadir Mantan Wakil Gubernur Sulsel Periode 2008-2018, yang juga ketua rombongan ORX, Agus Arifin Nu’mang dan Ketua IOF Pengda Sulsel, Adi Rasyid Ali. Rudy Tadjuddin Nawi selaku Road Captain Moxart Toraja menceritakan kesan perjalanan melintasi 5 Kabupaten di ajang ORX 7 ini dimana jalur yang ditempuh dalam waktu 4 hari cukup menantang menguras fisik namun tidak menjadi kendala karena di jalur sesama rider tetap saling memberi semangat sehingga benar-benar menjadi ajang silaturrahmi.

Rudy Tadjuddin Nawi mengaku jika ada beberapa kendala yang dihadapi raider dilapangan mengingat acara ini 4 hari sehingga beberapa motor ada yg troubel dijalur tapi masih bisa diatasi dengan persiapan sparpart yang cukup dan mekanik yang handal.

Rudy Tadjuddin Nawi selaku Road Captain Moxart Toraja berharap agar ORX berikutnya, Toraja bisa menjadi Tuan Rumah untuk perkenalan destinasi wisata Toraja serta mengingat di Toraja penggiat trail juga cukup banyak.

Rudy Tadjuddin Nawi, Road Captain Moto X Adventure Toraja.

“Start awal peserta South Celebes Open Road Expedition (ORX) 7th Series 2021 dilepas Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman didampingi Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan di Lapangan Sepak Bola Pallangga, Desa Pallangga, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa, Kamis, 3 Juni 2021,” kata Rudy.

Membawa misi kemanusiaan dan lingkungan hidup, Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengapresiasi kegiatan ORX ini karena berperan dalam memberikan informasi mengenai akses jalan terisolir serta ajang promosi wisata. Andi Sudirman berharap hasil dari ORX 7 ini bisa membawa informasi pemetaan titik daerah terisolir maupun wisata yang bisa menjadi bahan Pemprov untuk nantinya bisa ditindaklanjuti. Apalagi nantinya bisa menjadi bahan masukan bagi Pemprov Sulsel dalam hal akses jalan terisolir maupun eksplore wisata. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 13.407 Siswa di Toraja Utara Dapat Bantuan PIP Jalur Aspirasi Anggota DPR RI

    13.407 Siswa di Toraja Utara Dapat Bantuan PIP Jalur Aspirasi Anggota DPR RI

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Sebanyak 13.407 siswa SD, SMP, dan SMA/SMK di Toraja Utara mendapat bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) jalur aspirasi anggota DPR RI, Eva Stevany Rataba, tahun 2021. Sebelumnya, pada tahun lalu, sebanyak 21 ribu lebih siswa mendapat bantuan yang sama melalui jalur aspirasi anggota Komisi X DPR RI dari Partai Nasdem tersebut. Penyerahan […]

  • Sehari Dua Warga Meninggal karena Covid-19, Dimakamkan di Toraja Utara

    Sehari Dua Warga Meninggal karena Covid-19, Dimakamkan di Toraja Utara

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Dua warga Toraja meninggal dunia karena Covid-19, Senin, 28 Desember 2020 malam. Jenazah kedua warga tersebut sudah dimakamkan pada Selasa, 29 Desember 2020. Sebelumnya, pada Minggu, 27 Desember 2020 malam, seorang warga Tana Toraja juga meninggal dunia di RS Lakipadada karena Covid-19. Jenazah warga berjenis kelamin perempuan ini sudah dimakamkan di Kesu’, […]

  • 6 Hari Lagi, Toraja Carnaval 2022 Digelar, Dimeriahkan 3 Artis Ibu Kota

    6 Hari Lagi, Toraja Carnaval 2022 Digelar, Dimeriahkan 3 Artis Ibu Kota

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Enam hari lagi, tepatnya tanggal 19-21 Mei 2022, event promosi wisata, Toraja Carnaval 2022 digelar di objek wisata Buntu Burake Makale, Tana Toraja. Tiga artis ibu kota, masing-masing Donnie Sibarani, Sharon Britney Graviella Padidi, dan Glow Rossa, bakal tampil di hari terakhir memeriahkan event ini. Donnie Sibarani alias Doni adalah mantan vokalis […]

  • Napak Tilas Kenang A.A van de Loosdrecht, 110 Pemuda Akan  Berlari 11.0 Kilometer

    Napak Tilas Kenang A.A van de Loosdrecht, 110 Pemuda Akan Berlari 11.0 Kilometer

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Sebanyak 110 pemuda gabungan  dari berbagai komunitas olahraga Toraja dan Palopo akan berlari sejauh 11.0 kilometer dalam napak tilas mengenang martir Antonie Aris van de Loosdrecht, Sabtu, 4 Maret 2023 besok. Antonie Aris van de Loosdrecht adalah seorang pekabar Injil atau Zendeling asal Belanda yang pertama tiba di Toraja sekitar tahun 1913. […]

  • Dugaan Korupsi Dana Desa, Kejari Tahan Kalem dan Bendahara Lembang Batu Busa

    Dugaan Korupsi Dana Desa, Kejari Tahan Kalem dan Bendahara Lembang Batu Busa

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Penyidik Kejaksaan Negeri Tana Toraja menetapkan Kepala Lembang Batu Busa, Kecamatan Buntu Pepasan, Kabupaten Toraja Utara berinisial YSL, sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi Dana Desa tahun 2020 dan 2021. Selain YSL, Kejaksaan Negeri Tana Toraja juga menetapkan Bendahara Lembang Batu Busa berinisial SD sebagai tersangka. Setelah ditetapkan sebagai tersangka, kedua orang […]

  • Tiba di Rumah Duka, Jenazah Korban Pembunuhan KKB di Yahukimo Disambut Tangis Histeris Keluarga

    Tiba di Rumah Duka, Jenazah Korban Pembunuhan KKB di Yahukimo Disambut Tangis Histeris Keluarga

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, REMBON — Jenazah Yonatan Arruan, 46 tahun, korban pembunuhan di Yahukimo, Papua Pegunungan, tiba di rumah duka di Lembang (Desa) Kayuosing, Kecamatan Rembon, Kabupaten Tana Toraja, Sulsel, Rabu, 3 Mei 2023 pagi. Jenazah yang masih terbungkus terpal dan dibawa oleh ambulance milik Pemda Tana Toraja itu, tiba di rumah duka sekitar pukul 08.00 Wita. […]

expand_less