Moxart Toraja Akan Gelar Event Motor Trail Berhadiah 5 Sepeda Motor

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Moto X Adventure (Moxart) Toraja yang merupakan komunitas motor trail terbesar di Toraja siap menggelar event motor trail terbesar pertama di tengah Pandemi Covid-19.

Event bertajuk Latber Trail Adventure Toraya Mala’bi’ 2021 ini akan diselenggarakan 4 Desember 2021 mendatang.

Jalur Event Trail tersebut mengambil titik start dan finish di Lapangan Ulusalu Kecamatan Saluputti dan menempuh rute sepanjang 70 km melewati dua Kecamatan yakni Kecamatan Saluputti dan Kecamatan Bittuang.

Ketua Panitia Latber Trail Adventure Toraya Mala’bi’ 2021, Pendi Bangadatu mengatakan jalur event Trail Moxart kali ini adalah jalur yang baru dan belum pernah dipakai untuk Event Latber ataupun event motor trail lainnya.

Baca Juga  Hanya Berselang 5 Hari, Kembali Warga Toraja Tewas Ditikam OTK di Yahukimo, Papua Pegunungan

“Estimasi peserta 500 – 600 rider dari seluruh tanaH air, pendaftar terjauh sekarang ada rider dari Jakarta dan Papua,” kata Pendi Bangadatu, Rabu, 17 November 2021.

Pendi Bangadatu mengatakan para raider akan dimanjakan dengan suguhan pemandangan alam Tana Toraja. Para Raider juga akan melintasi dua air terjun, yakni air terjun Sarambu Talondo Tallu dan air terjun Sarambu To’dama.

Pendi menyebut, Panitia Pelaksana menyediahkan hadia utama (grand price) berupa 5 unit sepeda motor dan hadiah hiburan, berupa kulkas, tv, dan kipas angin serta puluhan hadiah menarik lainnya.

Pendaftaran masih terbuka hingga 3 Desember 2021. Bagi para Raider Motor trail yang penasaran ingin menjajal keindahan alam Toraja silahkan menghubungi panitia penyelenggara di nomor kontak 0811 42 7575 (Pendi) 085 397 852 211 (Restu).

Baca Juga  Bahas PAD, Komisi III DPRD Tana Toraja Hadirkan 3 Perusahaan Pengelola Getah Pinus

Tempat Pendaftaran di Sekretariat Moxart Toraja, Fadhel MX Jln. Pongtiku No. 499 Makale (Area SPBU 74 918 83 Mandetek)

Peserta cukup membayar biaya registrasi sebesar Rp200.000 rupiah yang akan dikembalikan dalam bentuk T-Shirt, Masker dan Komsumsi. Kegiatan akan digelar dengan protokol Kesehatan Covid-19 yang ketat baik panitia maupun peserta. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

Komentar