Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Hukum & Kriminal » Kapolres Tana Toraja Pastikan Penanganan Kasus Kematian Nelson Berjalan Transparan dan Sesuai Aturan

Kapolres Tana Toraja Pastikan Penanganan Kasus Kematian Nelson Berjalan Transparan dan Sesuai Aturan

  • account_circle Arsyad Parende
  • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
  • visibility 1.009
  • comment 0 komentar

Kapolres Tana Toraja AKBP Budi Hermawan menerima Audiensi pengunjuk rasa yang mempertanyakan perkembangan kasus kematian Nelson. (Foto/Arsyad-Karebatoraja)

 


KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepala Kepolisian Resort Tana Toraja AKBP. Budi Hermawan memastikan proses penanganan kasus kematian Nelson, remaja yang ditemukan gantung diri di Makale 11 Maret 2025 lalu berjalan transparan dan sesuai ketentuan yang berlaku.

Penegasan ini disampaikan Kapolres Tana Toraja saat menerima aspirasi Mahasiswa dan Keluarga almarhum Nelson yang menggelar unjuk rasa di Kantor DPRD dan Mapolres Tana Toraja, Kamis 28 Agustus 2025.

AKBP Budi Hermawan menyatakan semua perkara yang ditangani Polres Tana Toraja dipastikan berjalan transparan dan sesuai ketentuan yang berlaku termasuk kasus kematian Nelson.

AKBP Budi Hermawan juga siap menerima masukan – masukan jika ada informasi yang dianggap bisa menjadi petunjuk tambahan untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Tana Toraja Iptu Arlin Allolayuk kembali mengurai bahwa proses penyelidikan yang dilakukan pihaknya selama ini sudah berjalan sesuai ketentuan dan tidak ada yang ditutup-tutupi.

Dari hasil autopsi yang dilakukan dokter ahli forensik, serta pemeriksaan kurang lebih 30 saksi serta hasil digital forensik, tidak ada satupun yang mengarah pada terjadinya tindak pidana.

Dalam audiensi yang berlangsung 2 jam di Aula Pertemuan Kapolres Tana Toraja antara pihak Polres Tana Toraja dengan pengunjuk rasa, Kasat Reskrim Iptu Arlin Allolayuk menjawab berbagai pertanyaan yang dinilai menjadi kejanggalan -kejanggalan yang diduga mengarah pada adanya perbuatan tindak pidana dalam kematian Nelson.

Semua informasi kejanggalan tersebut dijawab Iptu Arlin Allolayuk bahwa semua informasi yang diterima telah ditindaklanjuti sesuai mekanisme yang diatur namun tak satupun petunjuk yang mengarah pada adanya tindak pidana.

Iptu Arlin juga menegaskan bahwa informasi kejanggalan-kejanggalan yang disampaikan pihak keluarga selama proses penyelidikan berlangsung semua telah dituangkan dalam berita acara pemeriksaan.

Iptu Arlin juga menegaskan bahwa penyelidikan terhadap kematian Nelson belum ditutup sehingga informasi atau petunjuk sekecil apapun jika masih ada yang bisa diberikan ke penyidik agar disampaikan.

Sebelumnya, diberitakan seorang remaja bernama Nelson asal Lembang Bo’ne Buntu Sisong Kecamatan Makale Selatan ditemukan meninggal gantung diri di kebun coklat di Manggasa’ Kelurahan Lamunan Kecamatan Makale, 11 Maret 2025 lalu.

Beberapa kejanggalan ditubuh korban saat ditemukan kemudian membuat keluarga melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian Polres Tana Toraja sehari setelah kejadian.

Pihak Polres Tana Toraja kemudian menindaklanjuti kejadian tersebut bahkan sebelum keluarga membuat laporan resmi ke pihak Kepolisian.

Dari serangkaian penyelidikan yang dilakukan mulai dari olah TKP hingga proses autopsi dan hasil autopsi diterima dari tim Dokter Ahli Forensik, pemeriksaan saksi, uji forensik digital, pihak kepolisian tidak menemukan alat bukti yang cukup yang mengarah pada adanya tindak pidana.

Hingga kurang lebih 6 bulan kasus ini berlalu, pihak keluarga dan mahasiswa menggelar unjuk rasa Kamis 28 Agustus 2025 di Kantor DPRD Tana Toraja dan Mapolres Tana Toraja.

Pengunjuk rasa meminta DPRD Tana Toraja agar mendesak Polres Tana Toraja segera menuntaskan kasus ini.

Sementara di Mapolres Tana Toraja, para pengunjuk rasa mempertanyakan sejauh mana proses penanganan kasus ini dan meminta pihak kepolisian transparan dalam proses penanganan kasus ini. (*)

  • Penulis: Arsyad Parende
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Catat, Ini Sasaran Operasi Patuh yang Dilaksanakan Polisi Selama 2 Pekan ke Depan

    Catat, Ini Sasaran Operasi Patuh yang Dilaksanakan Polisi Selama 2 Pekan ke Depan

    • calendar_month Sen, 13 Jun 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 633
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menggelar Operasi Patuh 2022. Operasi yang digelar serentak di seluruh Indonesia itu, dimulai sejak Senin, 13 Juni 2022 dan akan berlangsung hingga 26 Juni 2022. Di Tana Toraja, Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh 2022 dipimpin oleh Kapolres Tana Toraja, AKBP Juara Silalahi. Sedangan di Toraja Utara, Kapolres […]

  • Hendak Direlokasi untuk Bangun Alun-alun, Pedagang Pasar Sore Rantepao Gelar Aksi Unjuk Rasa

    Hendak Direlokasi untuk Bangun Alun-alun, Pedagang Pasar Sore Rantepao Gelar Aksi Unjuk Rasa

    • calendar_month Kam, 30 Jun 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 731
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Rencana pemerintah Kabupaten Toraja Utara untuk merelokasi pedagang di Pasar Sore Rantepao untuk kepentingan pembangunan Alun-Alun Kota, mendapat reaksi dari para pedagang. Kamis, 30 Juni 2022, puluhan pedagang didukung mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli Pedagang Pasar Sore (AMPPPS) melakukan aksi unjuk rasa di DPRD Toraja Utara. Unjuk rasa yang dilakukan […]

  • Pemkab Toraja Utara Mulai Bangun Gerbang di Perbatasan dengan Tana Toraja

    Pemkab Toraja Utara Mulai Bangun Gerbang di Perbatasan dengan Tana Toraja

    • calendar_month Sel, 7 Sep 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.646
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTELEMO — Untuk pertama kalinya sejak berdiri sebagai daerah otonom tahun 2008, pemerintah Kabupaten Toraja Utara membangun pintu gerbang di perbatasan dengan kabupaten induk, Tana Toraja. Pantauan kareba-toraja.com, Senin, 6 September 2021, gerbang itu dibangun di Pa’besenan dekat jembatan Tadongkon. Daerah ini merupakan perbatasan antara Lembang Tadongkon, Kecamatan Kesu’, Kabupaten Toraja Utara dengan Kelurahan […]

  • Anda Ingin Merayakan Pekan Suci di Gereja Ziarah Tongkonan Masallo’ Santa Familia Sa’pak Bayo-bayo, Berikut Jadwalnya

    Anda Ingin Merayakan Pekan Suci di Gereja Ziarah Tongkonan Masallo’ Santa Familia Sa’pak Bayo-bayo, Berikut Jadwalnya

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • account_circle Citizen Reporter: Paul Tandiayu
    • visibility 1.471
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SANGALLA’ — Orang awam menyebutnya “gereja tebing”, karena konsep gereja ini memadukan dinding batu kapur alami dengan bangunan moderen berupa pilar-pilar besar dan kaca tembus pandang. Karena konsep ini, Gereja Katolik Santa Familia Sa’pak Bayo-Bayo merupakan gereja unik dan estetik yang mengusung konsep menyatukan iman dengan alam. Keunikan gereja ini mencerminkan nilai-nilai spiritual yang […]

  • TP PKK Toraja Utara Teken MoU dengan UKI Toraja; Wujudkan Kolaborasi Pentahelix Membangun Toraja

    TP PKK Toraja Utara Teken MoU dengan UKI Toraja; Wujudkan Kolaborasi Pentahelix Membangun Toraja

    • calendar_month Sab, 17 Mei 2025
    • account_circle Citizen Reporter: Anny Marimbuna
    • visibility 1.305
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Tim Penggerak PKK Toraja Utara melaksanakan penandatanganan Kesepakatan Kerjasama (Memorandum of Understanding/MoU) dengan tiga Fakultas di Universitas Kristen Indonesia (UKI) Toraja, Jumat, 16 Mei 2025. Naskah kerjasama itu ditandatangani di Gedung Kampus UKI Toraja,  Jl.Poros Toraja -Palopo, Kakondongan, Kecamatan Tallunglipu, Kabupaten Toraja Utara. Ketiga Fakultas yang diajak bekerja sama dengan TP PKK […]

  • UKI Toraja Tanam 60 Ribu Bibit Tanaman Buah di 100 Lembang dan Kelurahan

    UKI Toraja Tanam 60 Ribu Bibit Tanaman Buah di 100 Lembang dan Kelurahan

    • calendar_month Sen, 2 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.026
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA, RANTEPAO — Badan Pekerja Sinode (BPS) Gereja Toraja melalui Lumbung Diakonia Crisis Center Gereja Toraja menerima bantuan 60.000 pohon tanaman buah dari Luhut Binsar Panjaitan (Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia). Ketua 1 BPS Gereja Toraja, Pdt Alfred Anggui mengatakan bantuan ini adalah apresiasi Luhut Binsar Panjaitan terhadap Lumbung Diakonia Crisis Center Gereja Toraja […]

expand_less