KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — PT Kalla Toyota Toraja resmi meluncurkan generasi mobil Agya terbaru di tahun 2023, yakni All New Agya dan All New Agya GR Sport.
Launching digelar pada Senin, 20 Maret 2023 di Dealler resmi Kalla Toyota Toraja, di Karassik, Rantepao Toraja Utara.
Launching Mobil Agya terbaru ini diawali dengan sambutan dari Kepala Cabang Kalla Toyota Toraja lalu dilanjutkan dengan pemaparan spesifikasi All New Agya oleh Kepala Bengkel Kalla Toyota Toraja.
Acara terakhir adalah launching dengan memperkenalkan unit All New Agya yang siap mengaspal di jalan-jalan Toraja.
Kepal Cabang Kalla Toyota Toraja, Suharman berharap dengan hadirnya All New Agya ini bisa memenuhi harapan kita terkait kebutuhan kendaraan low cost green car (LCGC) atau mobil murah ramah lingkungan.
Dengan hadirnya All New Agya ini, Suharman menargetkan Kalla Toyota Toraja bisa menjual 7-10 unit dalam sebulan.
Suharman menyebut selama ini penjualan Agya menempati urutan kedua di Toraja sebagai kendaraan LCGC sehingga hadirnya All New Agya ini diharapkan penjualannya bisa menempati urutan pertama.
“Toyota melakukan transformasi menyeluruh pada Agya dengan menghadirkan dua model sekaligus di dua segmen berbeda,” kata Suharman.
Lebih lanjut, Suharman menjelaskan, untuk spesifikasi All New Agya mendapatkan pembaruan secara menyeluruh untuk meningkatkan efisiensi mesin. Selain itu, mobil terbaru Toyota ini juga menawarkan performa yang lebih baik dari generasi sebelumnya.
Sementara Agya GR Sport ditujukan bagi pelanggan berjiwa sporty yang menginginkan mobil dengan performa seperti sebuah sports car. Mengusung konsep Exciting City Car dan dibekali dengan teknologi terkini Toyota, generasi kedua Agya siap menunjang kebutuhan mobilitas pelanggan.
All New Agya dibandrol dengan harga Rp 167 – Rp 191 juta, Sedangkan tipe non LCGC yakni Agya GP Sport dibandrol dengan harga Rp 237 – Rp 256 juta. (*)
Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur
Komentar