Eva Rataba Berbagi Berkah Ramadhan di Tana Toraja

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Anggota DPR RI dari Fraksi NasDem, Eva Stevany Rataba kembali membagikan berkah untuk berbuka puasa di beberapa Masjid di Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja, Senin, 10 April 2023.

Pembagian berkah Ramadhan ini merupakan bentuk kepedulian Eva Stevany Rataba saat bulan suci Ramadhan

Eva Stevany Rataba mengatakan, kegiatan  berbagi berkah yang diberi tajuk ESR Peduli berbagi berkah Ramadhan dilakukan dengan membagikan langsung ke beberapa Masjid di kota Makale.

“Berbagi berkah ini sebagai wujud kepedulian dan perhatian kami kepada saudara -saudara yang sedang melaksanakan ibadah puasa,” kata Eva Stevany Rataba.

Pembagian berkah Ramadhan ini sudah dilakukan ESR Peduli sejak beberapa tahun lalu dan dilaksanakan setiap bulan Ramadhan.

Baca Juga  Sejumlah Tokoh Deklarasikan Ikatan Keluarga Toraja (IkaT) Nusantara

Salah satu Jamaah di Masjid Sanawi Nurul Hidayah Makale, Ratna Sari Dewi menyampaikan terima kasih atas perhatian dari ibu Eva Stevany Rataba.

“Ini pertama kalinya ada anggota DPR RI yang berbagi berkah untuk berbuka puasa ke Masjid kami,” ungkap Ratna Sari Dewi. (*)

Penulis: Arsyad Parende/Rls
Editor: Arthur

Komentar