Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Event » Atlet dari Berbagai Daerah Mulai Berdatangan untuk Mengikuti Kejurnas Taekwondo Passemba Toraya Mala’bi’

Atlet dari Berbagai Daerah Mulai Berdatangan untuk Mengikuti Kejurnas Taekwondo Passemba Toraya Mala’bi’

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 5 Des 2022
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Meski gelaran kejuaraan nasional Taekwondo bertajuk Passemba Toraya Mala’bi’ atau PTMC, baru akan digelar sepekan lagi, namun sejumlah atlet dari berbagai daerah mulai berdatangan.

Hingga Senin, 5 Desember 2022, menurut data panitia, sudah 573 atlet Tekwondo yang terkonfirmasi hadir mengikuti kejuaraan berskala nasional tersebut.

Kejuaraan nasional Taekwondo grade B bertajuk Passemba Toraya Mala’bi’ atau PTMC akan digelar di Makale, Tana Toraja, 10-13 Desember 2022 mendatang.

Para atlet yang terkonfirmasi hadir berasal dari enam provinsi di Indonesia, yakni Papua, Ambon, Sulawesi Tengah, DKI Jakarta, Sulawesi Utara dan Sulawesi Selatan.

“Peserta yang sudah mendaftar sebanyak 573. Jumlah ini masih akan bertambah karena pendaftaran kita tutup tanggal 8 Desember. Besok (hari ini) kontingen sudah ada yang tiba,” ungkap Ketua Harian Panitia PMTC, Indera Batara usai rapat pematangan kegiatan, Minggu, 4 Desember 2022.

Kejurnas Taekwondo PTMC masuk kalender Lovely December 2022 ini dikomandani oleh Legislator Golkar Sulsel, Jhon Rende Mangontan.

Dikatakan Indra, para atlet mulai berdatangan ke Makale, Tana Toraja, sejak Minggu, 4 Desember 2022. “Kita sambut mereka di Kolam Makale dan diantara ke penginapan masing-masing,” kata Indra.

Para atlet akan bertanding dan memperebutkan gelar juara di venue gedung Tammuan Mali’ Makale. PTMC mempertandingkan sebanyak 4 kelas senior dan junior.

Ketua Panitia Kejurnas Taekwondo PTMC 2022, Jhon Rende Mangontan mengatakan seluruh panitia telah siap menyelenggarakan event olahraga tersebut.

Menurutnya, meski PTMC merupakan event olahraga, namun akan dikemas dengan kearifan lokal. Acara pembukaan, lanjut dia akan menampilkan berbagai atraksi seni budaya Toraja.

“Tentu ini adalah momentum mempromosikan budaya kita kepada mereka (atlet) biar mereka tahu Toraja ini unik dan kaya akan budaya,” ujar JRM, sapaan akrabnya.

Ia menekankan kejurnas Taekwondo PTMC merupakan salah satu upaya membangkitkan sektor pariwisata Toraja pasca pandemi Covid-19.

Ketua Bappera Sulsel itu berharap event yang digelar ini membantu menggerakkan roda perekonomian masyarakat.

“Dan lewat kejurnas ini semoga mampu menghasilkan bibit atlet Toraja yang nanti bisa berlaga ke tingkat yang lebih tinggi,” kata Wakil Ketua Komisi D itu.

Kejurnas PMTC akan diawali dengan lomba run 8K.

Diketahui, ratusan pelari dari beberapa kabupaten di Sulsel hingga dari DKI Jakarta akan turut meramaikan.

Run 8K yang juga digelar oleh komunitas Passemba Toraya Run menyediakan hadiah utama sepeda serta puluhan hadiah menarik lainnya. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Begini Cara Komunitas Lari Toraja Mempererat Silaturahmi di Bulan Ramadhan

    Begini Cara Komunitas Lari Toraja Mempererat Silaturahmi di Bulan Ramadhan

    • calendar_month Ming, 2 Apr 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Anggota Komunitas lari RUNTORAJA punya cara unik dalam mempererat persatuan dan silaturahmi di bulan suci Ramadhan 1444 hirjiah tahun ini. Mereka menggelar kegiatan lari sambil ngumpul-ngumpul atau ngabuburun di Bundaran Kolam Makale, Tana Toraja, Sabtu, 1 April 2023. Salah satu anggota Komunitas RUN TORAJA, Yaya Rundupadang menjelaskan kegiatan ngabuburan digelar sekaligus berbuka […]

  • Setelah Dihitung Ulang, Samuel Pulung Dinyatakan Sebagai Pemenang Pilkalem Gandangbatu

    Setelah Dihitung Ulang, Samuel Pulung Dinyatakan Sebagai Pemenang Pilkalem Gandangbatu

    • calendar_month Kam, 4 Nov 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, GANDASIL — Calon nomor urut 4, Semuel Pulung, akhirnya ditetapkan sebagai pemenang Pemilihan Kepala Lembang (Pilkalem) Gandangbatu, Kecamatan Gandangbatu Sillanan, setelah Panitia melakukan perhitungan ulang pada Rabu, 3 November 2021. Sebelumnya, hasil Pilkalem Gandangbatu belum bisa ditentukan karena ada dua calon yang memiliki suara terbanyak sama, yakni calon nomor urut 2, Lukas Fangala dan […]

  • Salahgunakan Narkoba, Menantu Bersama Ibu Mertuanya Ditangkap Satresnarkoba Polres Tana Toraja

    Salahgunakan Narkoba, Menantu Bersama Ibu Mertuanya Ditangkap Satresnarkoba Polres Tana Toraja

    • calendar_month Kam, 5 Okt 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTETAYO — Seorang pemuda berinisial AP alias AK (29) bersama seorang ibu rumah tangga berinisial NE alias M (40) ditangkap Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) Polres Tana Toraja, Kamis, 5 Oktober 2023. Keduanya ditangkap di sekitar Pasar Madandan, Kecamatan Rantetayo. AP alias AK dan NE alias M adalah menantu dan ibu mertua. Menantu dan […]

  • Hadiri Musda Golkar Toraja Utara, OmBas Kenakan Pakaian Serba Kuning, Pertandakah?

    Hadiri Musda Golkar Toraja Utara, OmBas Kenakan Pakaian Serba Kuning, Pertandakah?

    • calendar_month Sab, 27 Feb 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Toraja Utara menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-III yang berlangsung di Hotel Hiltra Rantepao, Toraja Utara. Musda III Partai Golkar Toraja Utara ini dibuka oleh Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe dan dihadiri oleh Ketua DPD Partai Golkar Toraja Utara dimisioner Frederik Victor Palimbong, […]

  • FORMAT Laporkan Sejumlah Kasus Kerusakan Lingkungan di Toraja ke KLHK

    FORMAT Laporkan Sejumlah Kasus Kerusakan Lingkungan di Toraja ke KLHK

    • calendar_month Kam, 10 Agu 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Forum Mahasiswa Toraja (Format) Makassar, melaporkan sejumlah kasus kerusakan lingkungan di Toraja ke Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia. Laporan dugaan kerusakan lingkungan tersebut dilakukan oleh Badan Pengurus Harian Format Makassar di Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia di Jalan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Kamis, 4 […]

  • Satu Rumah Warga di Kelurahan Tikala Ludes Dilalap Api

    Satu Rumah Warga di Kelurahan Tikala Ludes Dilalap Api

    • calendar_month Rab, 29 Des 2021
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, TIKALA — Musibah kebakaran kembali menimpa satu rumah milik warga yang terletak di Dusun Tutungan Biak Selatan, Kelurahan Tikala, Kecmatan Tikala, Kabupaten Toraja Utara, Rabu, 29 Desember 2021 siang. Musibah kebakaran tersebut menimpa rumah milik Ngatta Sikki. Akibat kejadian tersebut rumah dan seluruh isinya ludes dilalap api. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian […]

expand_less