Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekobis » Tingkatkan Produksi, Siswa SMKS SPP Santo Paulus Makale Tanam Ribuan Kopi Robusta

Tingkatkan Produksi, Siswa SMKS SPP Santo Paulus Makale Tanam Ribuan Kopi Robusta

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Jum, 17 Mar 2023
  • visibility 867
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE UTARA — Kopi adalah salah satu produk unggulan daerah Toraja. Dengan ketinggian di atas 7000 – 1800 mdpl Toraja merupakan lahan subur tumbuhnya kopi berkualitas seperti robusta dan arabika. Produk kopi Toraja sudah mendunia dan menjadi daya tarik tersendiri mengunjungi Toraja. Berkunjung ke Toraja selain menikmati alam yang indah, keluhuran adat istiadatnya, juga merasakan kenikmatan kopinya.

Kamis, 16 Maret 2023, siswa SMKS SPP Santo Paulus Makale menanam 2800 bibit kopi robusta. Program penanaman 2800 bibit kopi ini dilaksanakan dalam masa Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) kelas XII. Sejak 18 Mei 2022 siswa dalam kerja sama dengan PT. Sulotco Jaya Abadi mulai menyemaikan 3000 benih bibit kopi robusta berkualitas. Tim pendamping penanaman kopi yang diketuai Pak Imanuel Sude dari PT. Sulotco Jaya Abadi berhasil mendapatkan bibit kopi robusta unggul yang kemudian ditanam di Lahan Rante Lengkua’ milik SMKS SPP Santo Paulus Makale.

Selama masa Praktek Kerja Usaha (PKU) yang berlansung 4 bulan, siswa mempersiapkan lahan penanaman, mulai dari persiapan lahan, sanitasi (pembersihan lahan), pengajiran, pembuatan lubang tanam, pemupukan dan penanaman bibit kopi. Penanaman kopi robusta SMKS SPP dalam kerja sama dengan PT. Sulotco Jaya Abadi dimulai dengan acara pemotongan tumpeng.

Samuel Karundeng, Direktur PT. Sulotco Jaya Abadi, dalam sambutannya mengatakan bahwa kita wajib menjaga dan memelihara alam ini serta melestarikan kearifan lokal. “Alam ini indah dan perlu dijaga serta dilestarikan. Orang yang mencintai alam ini akan mendapatkan berlimpah kebaikan dan berkat dari alam ini sendiri. Maka penanaman kopi robusta ini merupakan kesempatan istimewa merawat dan menjaga alam ciptaan sekaligus menimbah limpahan berkat dari Tuhan lewat alam ciptaan-Nya,” kata Samuel.

Hal senanda diungkapkan oleh Michael Andin Piter, selaku pengelola tempat Ziarah Keluarga Kudus Sa’pak Bayo-bayo, Sangalla’, yang ikut serta dalam kegiatan penanaman kopi robusta ini. Dia mengatakan apapun yang dikerjakan dengan cinta dan sepenuh hati akan memberikan hasil yang berkelimpahan.

Penanaman kopi secara simbolis dimulai oleh Ketua Yayasan Tani Palisu Padang, Pengelola Pusat Ziarah Sa’pak Bayo-bayo, Direktur PT. Sulotco Jaya Abadi dan Kepala Sekolah SMKS SPP Santo Paulus Makale. Setelah itu, siswa yang didampingi penguji internal dan eksternal menanam kopi sebanyak 2800 bibit di area 2 hektar di Rante Lengkua’, Kelurahan Lemo, Kecamatan Makale Utara, Tana Toraja.

Program penanaman kopi robusta merupakan bagian dari kerja sama tiga institusi yaitu SMKS SPP Santo Paulus Makale sebagai lokasi pembelajaran (akademik), Pusat Ziarah Sa’pak Bayo-bayo sebagai sentrum spiritualitas dan PT. Sulotco Jaya Abadi sebagai lokasi perkebunan dan pengembangan kopi Toraja yang unggul dan berkualitas. Kerja sama tiga institusi ini ingin mewujudkan Agro-Edu-Spiritual Project yaitu berwisata dengan mengalami tiga unsur sekaligus: menimba kekayaan rohani, mempelajari kopi secara akademik dan melihat perkebunan kopi sebagai bagian integral dari alam yang memberikan berkat yang melimpah bagi kehidupan manusia.

Proyek ini menjadi konstribusi bagi kemajuan dan perkembangan parawisata di Toraja (Kab. Tana Toraja dan Kab. Toraja Utara) khususnya di bidang spiritual, agrowisata dan akademik. Berkunjung ke Toraja menimbah pengalaman spiritual, mengenal budidaya tanaman kopi dengan baik sambil menikmati alam yang indah dan menyeruput kopinya yang nikmat. (*)

Penulis: P. Aidan P.  Sidik, Ketua Yayasan Tani Palisu Padang
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1414 Tana Toraja Canangkan “Kampung Pancasila” di Lembang Uluway

    Dandim 1414 Tana Toraja Canangkan “Kampung Pancasila” di Lembang Uluway

    • calendar_month Ming, 4 Sep 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 520
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MENGKENDEK — Komandan Kodim (Dandim) 1414 Tana Toraja, Letkol Inf. Monfi Ade Chandra, mencanangkan Kampung Pancasila di Lembang Uluway, Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja, Sabtu, 3 September 2022. Kampung Pancasila adalah salah satu program TNI AD dalam rangka pemantapan ideologi Pancasila bagi masyarakat di seluruh tanah air. Seperti diketahui, Indonesia terdiri dari kekayaan akan […]

  • 78 Tahun Indonesia Merdeka, Simbuang-Mappak Pelaku Sejarah yang Terlupakan

    78 Tahun Indonesia Merdeka, Simbuang-Mappak Pelaku Sejarah yang Terlupakan

    • calendar_month Rab, 16 Agu 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 1.592
    • 0Komentar

    Oleh: Fransiskus Allo MENGAWALI tulisan ini, ijinkan saya mengajak pembaca menoleh sejarah masa silam Tondok lepongan bulan Tana Matarik Allo Toraya tungka Sanganna. Pada Pertengahan Abad 17 (1675) invasi Kerajaan Bone dibawah Pimpinan Arung Palakka masuk ke Toraja, yang terkenal disebut saat itu” Kasaenna To Bone”. Invasi Pasukan Arung Palakka ini berkolaborasi dengan tokoh pemberani […]

  • “Aplikasi Hijau” Sudah Masuk Toraja, 4 Mucikari dan 4 Korban TPPO Ditangkap Polisi

    “Aplikasi Hijau” Sudah Masuk Toraja, 4 Mucikari dan 4 Korban TPPO Ditangkap Polisi

    • calendar_month Kam, 7 Nov 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 1.023
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), lebih tepatnya praktek prostitusi yang menggunakan aplikasi MiChat kini sudah masuk ke Toraja. Kencan yang menggunakan sarana yang biasa disebut “aplikasi hijau” tersebut diungkap Polres Toraja Utara, awal pekan ini. Satuan Reserse Kriminal Polres Toraja Utara mengamankan empat orang pria yang diduga sebagai mucikari, yang “menjual” perempuan […]

  • Mantan Bacalon Bupati Toraja Utara, PTR, Dikabarkan Meninggal Dunia

    Mantan Bacalon Bupati Toraja Utara, PTR, Dikabarkan Meninggal Dunia

    • calendar_month Jum, 18 Des 2020
    • account_circle Redaksi
    • visibility 673
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Ungkapan duka cita dari tokoh-tokoh politik Toraja, termasuk Tim Pemenangan Ombas-Dedy kepada Petrus Tangke Rombe, mengisi linimasa media sosial, Jumat, 18 Desember 2020 pagi. Wakil Bupati Toraja Utara, yang juga Calon Bupati Toraja Utara, Yosia Rinto Kadang menulis: Beliau adalah tokoh masyarakat Toraja Utara. Secara pribadi, saya dekat dengan beliau. Atas nama […]

  • Setelah Divaksin Covid-19, Kapolres Tana Toraja: Tidak Ada Efek Samping yang Saya Rasakan

    Setelah Divaksin Covid-19, Kapolres Tana Toraja: Tidak Ada Efek Samping yang Saya Rasakan

    • calendar_month Sen, 1 Feb 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 720
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepala Kepolisian Resor Tana Toraja, AKBP Sarly Sollu mengingatkan masyarakat agar tidak takut divaksin Covid-19. Sebab, dirinya sudah merasakan disuntik vaksin dan tidak ada efek samping yang terjadi. “Saya sudah menerima vaksin dan sebagai orang pertama yang disuntik di Tana Toraja. Tidak ada efek samping yang saya rasakan. Tadi ada observasi selama […]

  • Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko Dijadwalkan Beri Kuliah Umum di UKI Toraja

    Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko Dijadwalkan Beri Kuliah Umum di UKI Toraja

    • calendar_month Sab, 27 Mei 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 718
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepala Staf Kepresidenan RI, Jenderal TNI (Purn). Dr. Dr. (HC). H. Moeldoko, S.I.P., M.Si dijadwalkan akan memberikan Kuliah Umum di Kampus 1 Universitas Kristen Indonesia (UKI) Toraja, Selasa, 30 Mei 2023. Mantan Panglima TNI ini akan memberikan Kuliah Umum tentang “Move, Motivate Make a Difference”. Dalam kuliah umum tersebut, Moeldoko akan didampingi […]

expand_less