Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Komunitas » Bupati Tana Toraja: Gereja Jangan Hanya Berdiri di Balik Pagar

Bupati Tana Toraja: Gereja Jangan Hanya Berdiri di Balik Pagar

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 5 Jan 2023
  • visibility 353
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung memberikan pesan yang sangat penting bagi gereja dan seluruh umat beragama di Tana Toraja saat memberikan sambutan pada lauching perayaan yubileum 85 tahun baptis pertama Katolik di Toraja, yang berlangsung di pelataran Gereja Katolik Paroki Makale, Kamis, 5 Januari 2023.

Theofilus berharap, gereja-gereja tidak lagi berdiri di dalam tembok-tembok atau pagar-pagar gereja. “Tapi gereja kita harapkan keluar dari pagar-pagar gereja berada di tengah-tengah kehidupan dan kesulitan masyarakat,” katanya.

Berada di tengah kehidupan masyarakat, kata Theofilus, merupakan tanggung jawab iman dan kemanusiaan kita bersama untuk berupaya melakukan berbagai-bagai kegiatan dan akselerasi sehingga di masa trasisi pandemi ini kita semakin kuat dan kokoh dalam menghadapi semua situasi yang ada.

“Pemerintah Kabupaten Tana Toraja sangat bersyukur dengan hadirnya banyak agenda yang dicanangkan di dalam yubileum 85 tahun baptis pertama di Toraja ini. Tentu menjadi harapan kita semua bahwa pressur gereja dan seluruh pemimpin umat beragama diharapan mengambil bagian yang aktif di dalam seluruh proses kehidupan masyarakat,” ujarnya lebih lanjut.

Selain itu, Theofilus juga berharap kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan dalam rangkaian yubileum 85 tahun baptisan ini dapat memberi motivasi serta spirit bagi seluruh masyarakat Tana Toraja. Sehingga iman mereka semakin kokoh.

“Saya melihat sejumlah agenda dalam yubileum 85 tahun ini sangat inheren dengan faslsafah orang Toraja, Tallu Lolona; lolo tau, lolo tananan, lolo patuan. Ada tiga jenis kegiatan besar yang disampaikan panitia tadi sudah mencakup tallu lolona tersebut,” katanya.

“Itulah yang menjadi landasan budaya kita yang menjadi dasar bagi kita untuk berkolaborasi dalam membangun kehidupan yang lebih baik. Saya kira, soal bagaimana iman Kristen dipadukan dengan falsafah tallu lolona tersebut, Bapa Uskup-lah ahlinya,” tutur Theofilus lebih lanjut.

Harapan Bupati Tana Toraja ini disambut positif oleh Uskup Agung Keuskupan Agung Makassar (KAMS), Mgr. John Liku-Ada’. Menurut Mgr. John Liku-Ada’, di usia yang sudah 85 tahun, gereja harus benar-benar menjadi gereja yang melayani, inkulturatif, dan tidak sibuk dengan dirinya sendiri.

“Gereja dikatakan gagal kalau dia hanya melayani dirinya sendiri. Gereja harus melayani, inkulturatif dan tidak sibuk dengan dirinya sendiri,” tegas Mgr. John Liku-Ada’.

Lauching perayaan yubileum 85 tahun baptis pertama Katolik di Toraja itu dihadiri ribuan umat Katolik yang merupakan perwakilan/utusan dari 15 Paroki yang ada di Kevikepan Toraja (Tana Toraja dan Toraja Utara).

Acara dimulai dengan devile perwakilan-perwakilan Paroki dengan titik start di Kolam Makale dan berjalan ke segitiga jam lalu menuju ke Gereja Katolik Makale.

Selain Bupati Tana Toraja, acara ini dihadiri juga Wakil Bupati Tana Toraja, Zadrak Tombeq, Ketua DPRD Tana Toraja, Welem Sambolangi, Sekretaris Daerah Kabupaten Toraja Utara, Salvius Pasang, perwakilan ordo CICM, beberapa anggota DPRD Tana Toraja, serta sejumlah Kepala OPD dari Tana Toraja dan Toraja Utara. (*)

Penulis/Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • FORMAT Desak Kejati Sulsel Tahan Tersangka Dugaan Korupsi Hutan Mapongka

    FORMAT Desak Kejati Sulsel Tahan Tersangka Dugaan Korupsi Hutan Mapongka

    • calendar_month Sel, 31 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 935
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Badan pengurus Forum Mahasiswa Toraja (FORMAT) Makassar mendatangi Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Selatan untuk mempertanyakan kelanjutan perkara dugaan tindak pidana korupsi kawasan hutan Mapongka di Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja, Selasa, 31 Agustus 2021. Badan Pengurus FORMAT Makassar mendapat informasi bahwa dua tersangka penyalagunaan wewenang dan jabatan dalam penerbitan setifikat hak milik […]

  • Mulai Malam Ini, Pasar Malam Bolu Dipindahkan ke Rest Area Bua Tallulolo

    Mulai Malam Ini, Pasar Malam Bolu Dipindahkan ke Rest Area Bua Tallulolo

    • calendar_month Sel, 18 Mei 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 818
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, KESU’ — Aktivitas Pasar Malam yang selama ini berlangsung di Terminal Bolu, Kecamatan Tallunglipu, kini dipindahkan ke Rest Area di Bua Tallulolo, Kecamatan Kesu’, Toraja Utara. “Aktivitasnya mulai dipindahkan malam ini (Selasa, 18 Mei 2021). Saat ini, kami sedang mengaturnya di sini,” ungkap Kepala Dinas Perdagangan Toraja Utara, Atto Matandung, saat dikonfirmasi kareba-toraja.com, Selasa, […]

  • Belajar dari Youtube, 5 Remaja di Toraja Utara Berhasil Curi 8 Sepeda Motor

    Belajar dari Youtube, 5 Remaja di Toraja Utara Berhasil Curi 8 Sepeda Motor

    • calendar_month Sel, 31 Mei 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 441
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Selain usia mereka yang masih belia, 13-14 tahun, fakta terbaru dari kasus pencurian sepeda yang diduga dilakukan oleh 5 orang remaja di Rantepao, Toraja Utara, terungkap. Kelimanya belajar mencuri sepeda motor dari aplikasi berbagi video Youtube. “Mereka belajar bagaimana menyambung kabel untuk menghidupkan sepeda motor tanpa kunci kontak itu dari Youtube. Juga […]

  • RS Santa Teresa Marampa’ Gelar Workshop QI Bagi Tenaga Kesehatan

    RS Santa Teresa Marampa’ Gelar Workshop QI Bagi Tenaga Kesehatan

    • calendar_month Sab, 16 Nov 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 580
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPO — Dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan ibu dan bayi baru lahir, Rumah Sakit Santa Teresa Marampa’ Rantepao menggelar Workshop Keterampilan Dasar QI (Quality Improvment) Bagi Tenaga Kesehatan. Workshop ini dilaksanakan selama 2 hari dengan partisipasi aktif dan narasumber Momentum Private Healthcare Delivery (MPHD) Nasional melalui Hybrid pada 16-17 November 2024 di RS Teresa […]

  • Ahli Waris Korban Meninggal karena Covid-19 Akan Dapat Santunan Rp 15 Juta

    Ahli Waris Korban Meninggal karena Covid-19 Akan Dapat Santunan Rp 15 Juta

    • calendar_month Sen, 8 Feb 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 501
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Ahli waris dari warga yang meninggal dunia karena Covid-19 akan mendapatkan santunan sebesar Rp 15 juta dari Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Sosial Kementerian Sosial Republik Indonesia. Santunan ini merupakan program perlindungan sosial bagi warga negara yang meninggal dunia akibat terinfeksi virus Corona berdasarkan yang dinyatakan oleh rumah sakit, Puskesmas, atau Dinas […]

  • Percepat Penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa, Kepala KPPN Makale Koordinasi Bupati Tana Toraja

    Percepat Penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa, Kepala KPPN Makale Koordinasi Bupati Tana Toraja

    • calendar_month Jum, 11 Jun 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 440
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik dan Dana Desa merupakan salah satu instrumen fiskal pemerintah pusat dengan salah satu tujuan utamanya adalah untuk menstimulus perekonomian daerah melalui pembangunan Fisik daerah dan pengembangan ekonomi desa. Hal tersebut akan terwujud jika penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tersebut dilakukan secara cepat, tepat, dan sesuai sasaran […]

expand_less