Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Truk Terbuka Angkut Penumpang Jadi Salah Satu Sasaran Operasi Patuh 2025 di Toraja Utara

Truk Terbuka Angkut Penumpang Jadi Salah Satu Sasaran Operasi Patuh 2025 di Toraja Utara

  • account_circle Desianti
  • calendar_month Sel, 15 Jul 2025
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Polres Toraja Utara membidik  kendaraan angkutan yang tidak sesuai dengan spesifikasi/peruntukan untuk ditertibkan dalam Operasi Patuh Pallawa 2025, yang akan berlangsung dari tanggal 14 hingga 27 Juli 2025.

Salah satu jenis kendaraan angkutan yang tidak sesuai peruntukannya adalah truk bak terbuka yang digunakan untuk mengangkut penumpang.

Truk terbuka yang angkut penumpang ini merupakan salah satu dari 8 sasaran Operasi Patuh Pallawa 2025 di wilayah hukum Polres Toraja Utara.

Tujuh sasaran lainnya, diantaranya:

  1. Menggunakan handphone saat mengemudi/berkendara;
  2. Pengemudi kendaraan bermotor di bawah umur;
  3. Pengemudi yang tidak menggunakan helm SNI ataupun safety belt;
  4. Berkendara dalam keadaan mabuk (pengaruh alkohol);
  5. Kendaraan yang melawan arus lalu lintas;
  6. Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) tidak sesuai spektek, serta
  7. Kendaraan yang melebihi kecepatan maksimal.

Untuk poin nomor satu, yakni penertiban kendaraan yang tidak sesuai dengan spesifikasi/peruntukan ini sesuai dengan harapan Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong, dalam sambutannya pada Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Pallawa 2025 di Halaman Mapolres Toraja Utara, Senin, 14 Juli 2025.

“Tujuan Operasi Patuh 2025 ini adalah mengurangi dan meminimalisasi terjadinya potensi-potensi yang menyebabkan kemacetan, pelanggaran, dan kecelakaan lalu lintas,” ungkap Frederik.

Untuk itu, Frederik menekankan dalam pelaksanaan Ops Patuh Palllawa kali ini, petugas lebih mengedepankan penindakan terhadap kendaraan angkutan yang tidak sesuai dengan spesifikasi atau peruntukan.

Penekanan ini bukan tanpa alasan. Bupati Toraja Utara merujuk peristiwa kelam kecelakaan lalu lintas di Sereale, Kecamatan Tikala, pada Sabtu, 12 Juli 2025 yang menelan korban jiwa 8 orang dan belasan lainnya luka-luka.

Sementara itu, Kapolres Toraja Utara, AKBP Stephanus Luckyto menjelaskan bahwa, Operasi Patuh Pallawa 2025 merupakan operasi cipta kondisi Kamseltibcarlantas pasca pelaksanaan Hari Bhayangkara.

“Tujuannya untuk mengurangi dan meminimalisasi terjadinya potensi-potensi yang menyebabkan kemacetan, pelanggaran, dan kecelakaan lalu lintas,” terang Kapolres.

Kapolres mengatakan, Operasi Kepolisian Patuh Pallawa 2025 dilaksanakan selama 14 hari, dimulai dari tanggal 14 hingga 27 Juli 2025 secara serentak di seluruh Indonesia. Pelaksanaannya mengedepankan giat preemtif, preventif dan didukung pola penegakan hukum lalu lintas serta teguran simpatik dan humanis.

“Dengan operasi Patuh Pallawa tahun ini diharapkan dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta dapat meminimalisasi fatalitas korban laka lantas,” pungkas Kapolres. (*)

  • Penulis: Desianti
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lakukan Perkunjungan Kasih kepada Keluarga Korban Pembunuhan Teroris di Poso, Gereja Toraja Harap Keadilan Segera Ditegakkan

    Lakukan Perkunjungan Kasih kepada Keluarga Korban Pembunuhan Teroris di Poso, Gereja Toraja Harap Keadilan Segera Ditegakkan

    • calendar_month Kam, 20 Mei 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, POSO — Gereja Toraja melalui Crisis Center Gereja Toraja (CCGT) dan Pengurus Wilayah VI (SUL-TENG-BAR) Gereja Toraja serta Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) melakukan perkunjungan kasih kepada keluarga korban pembununuhan teroris di Dese Kalimago, Kecamatan Lore Timur, Kabupaten Poso, Rabu, 19 Mei 2021. Selain menyalurkan bantuan kemanusiaan, Tim Crisis Centre Gereja Toraja dan PMTI […]

  • JRM: Pasangan OmBas-Dedy Pilihan Tepat untuk Kemajuan Toraja Utara

    JRM: Pasangan OmBas-Dedy Pilihan Tepat untuk Kemajuan Toraja Utara

    • calendar_month Sab, 28 Nov 2020
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, TONDON — Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Sulsel X (Tana Toraja dan Toraja Utara), John Rende Mangontan menyebut pasangan Yohanis Bassang dan Frederik Victor Palimbong adalah pilihan tepat bagi masyarakat Toraja Utara di Pilkada 9 Desember 2020 mendatang. Hal ini ditegaskan JRM, begitu John Rende Mangontan biasa disapa, di hadapan ribuan massa pendukung […]

  • 2 Pemuda Asal Prancis Ini Lakukan Napak Tilas ke Lempo Poton, Toraja Utara, Ada Apa?

    2 Pemuda Asal Prancis Ini Lakukan Napak Tilas ke Lempo Poton, Toraja Utara, Ada Apa?

    • calendar_month Jum, 4 Agu 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    SINAR MATAHARI yang cerah mengiringi perjalanan dari kota Rantepao ke Lembang Lempo Poton di Kecamatan Rinding Allo, pada Selasa, 1 Agustus 2023. Indahnya alam dengan hamparan sawah di terap-terap bebukitan merupakan pemandangan yang elok mempesona mengiringi perjalanan kami ke dataran tinggi bagian utara Toraja ini. Bersama Pastor Yans Sulo Panganna’ dan Bobby Tristan Paelo, kami […]

  • Tanpa Diskriminasi, Program JKN Jamin Pengobatan Diabetes

    Tanpa Diskriminasi, Program JKN Jamin Pengobatan Diabetes

    • calendar_month Ming, 31 Des 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO —- Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) merupakan salah satu alternatif bagi masyarakat yang ingin memiliki jaminan kesehatan dengan segmen beraneka ragam. Masyarakat dapat mendaftar Program JKN dengan biaya yang terjangkau, namun bagi masyarakat yang kurang mampu tetap dapat mendaftar program ini dengan segmen PBI dengan iuran dibayarkan dari pemerintah. Lale (60), seorang warga […]

  • Mau Rayakan Natal dan Tahun Baru, Ini Himbauan Kapolres Tana Toraja

    Mau Rayakan Natal dan Tahun Baru, Ini Himbauan Kapolres Tana Toraja

    • calendar_month Sel, 15 Des 2020
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepala Kepolisian Resor Tana Toraja, AKBP Sarly Sollu mengeluarkan himbauan kepada seluruh masyarakat Tana Toraja yang hendak merayakan Natal dan tahun baru, 1 Januari 2021. Himbauan ini terkait pelaksanaan protokol kesehatan Covid-19 dalam perayaan Natal, baik di rumah ibadah maupun kerukunan atau kelompok masyarakat. Juga terkait perayaan pergantian tahun dari 2020 ke […]

  • Maknai HUT 79 Bhayangkara; Polres Toraja Gelar Bakti Sosial dan Bagi Sebako kepada Warga

    Maknai HUT 79 Bhayangkara; Polres Toraja Gelar Bakti Sosial dan Bagi Sebako kepada Warga

    • calendar_month Rab, 25 Jun 2025
    • account_circle Desianti/Rls
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Toraja Utara bersama Bhayangkari Cabang Toraja Utara menunjukkan wujud nyata kepedulian dengan mengadakan bakti sosial dalam bentuk penyaluran bantuan sembako kepada warga kurang mampu di wilayah Kabupaten Toraja Utara. Kegiatan penyalurannya sembako melibatkan personel Polsek Jajaran termasuk Bhayangkari tersebut diharapkan dapat mempererat hubungan Polri dan […]

expand_less