Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekobis » Begini Kinerja Fiskal dan Pembiayaan UMKM Wilayah Tana Toraja dan Toraja Utara Bulan Juli 2022

Begini Kinerja Fiskal dan Pembiayaan UMKM Wilayah Tana Toraja dan Toraja Utara Bulan Juli 2022

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 9 Agu 2022
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Realisasi belanja pemerintah pusat wilayah kerja KPPN Makale  hingga Juli 2022 tercatat Rp183,8 miliar (51,90%) dari total pagu sebesar Rp354,1 miliar. Jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 61,72%, realisasi ini mengalami penurunan sebesar 9,82%.

Hal ini disampaikan Kepala KPPN Makale, Susilo Tri Anggono pada kegiatan Rilis Kinerja Fiskal dan Pembiayaan UMKM Wilayah Luwu Utara dan Toraja Raya Semester I dan Juli 2022, di Aula KPPN Palopo, Kamis, 4 Agustus 2022.

Pada kegiatan ini, hadir sebagai pemateri yakni Kepala KPPN Palopo, Kepala  KPPN Makale, Kepala KPP Pratama Palopo, Kepala KPKNL Palopo serta Kepala KPPBC Malili. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara hybrid dihadiri oleh Satker K/L mitra kerja KPPN Makale, BPKAD, serta Perbankan wilayah kerja KPPN Makale dan KPPN Palopo.

Menurut Susilo Tri Anggono, tingkat realisasi belanja pemerintah pusat hingga akhir Juli 2022, terdiri dari Belanja Pegawai mencapai Rp98.44 miliar (56.37%) dari pagu sebesar Rp174.63; Belanja Barang mencapai Rp46,46 miliar (50.27%) dari pagu Rp92.43miliar; Belanja Modal Rp34,53 miliar (45,13%) dari pagu Rp76,52 miliar dan Belanja Bantuan Sosial mencapai Rp4,36 miliar (41.38%) dari pagu Rp10, 54 miliar.

“Melihat kondisi seperti ini, saya meminta satker mitra kerja KPPN Makale agar segera  mengambil langkah strategis percepatan realisasi belanja APBN,” pinta Susilo Tri Anggoro.

Lebih lanjut, dijelaskan, untuk  kinerja realisasi transfer ke daerah hingga Juli 2022 sebesar Rp213,6 miliar (40%) dari pagu sebesar Rp533.97 miliar. Hal ini, kata Susilo, terbilang lambat, walaupun persentasenya lebih tinggi jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya hanya sebesar 22.18%.

Secara rinci kinerja transfer ke daerah wilayah Toraja Raya  tersebut terdiri dari: Realisasi  DAK Fisik sebesar  Rp43.72 miliar (21.60%) dari pagu Rp202,4 miliar, Realisasi  DAK Non fisik sebesar Rp64,92 miliar (64.47%) dari pagu Rp100,69 miliar serta Realisasi Dana Desa sebesar Rp104.96 (45,46%) dari pagu Rp230,88 miliar.

Sementara berdasarkan data dari BPKAD KabupatenTana Toraja dan BPKAD KabupatenToraja Utara dapat disampaikan bahwa untuk Kinerja APBD Toraja Raya hingga akhir Juli 2022 masih terbilang cukup rendah.

Untuk  APBD KabupatenTana Toraja baru terealisasi sebesar 31,82% sedangkan untuk APBD Kabupaten Toraja Utara baru terealisasi sebesar 23,30%. Dari sisi realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD), sampai dengan Juli 2022, untuk  Kabupaten Tana Toraja  sudah terealisasi sebesar 71,57%, dan Kabupaten Toraja Utara baru terealisasi sekitar 30,41% .

Pada kesempatan ini dibahas juga penyaluran pembiayaan UMKM dalam bentuk Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan Ultra Mikro (UMi). Untuk  Penyaluran KUR s.d Semester I 2022 mencapai  sebesar Rp335.20  miliar, meningkat 60,52 % di banding periode yang sama tahun sebelumnya. Sedangkan untuk  Pembiayaan UMi mencapai Rp1,97 miliar atau meningkat sebesar 160,74%  di banding semester I 2021 yang baru mencapai Rp757 juta.

Kegiatan Rilis Kinerja Fiskal dan Pembiayaan UMKM Wilayah Luwu Utara dan Toraja Raya Semester I dan Juli 202. Hadir sebagai pemateri yakni Kepala KPPN Palopo, Kepala KPPN Makale, Kepala KPP Pratama Palopo, Kepala KPKNL Palopo serta Kepala KPPBC Malili. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara hybrid dihadiri oleh Satker K/L mitra kerja KPPN Makale, BPKAD, serta Perbankan wilayah kerja KPPN Makale dan KPPN Palopo. (dok. KPPN Makale)

“Kalau dilhat dari sisi pihak  penyalur, penyalur KUR terbesar  untuk  wilayah Toraja Raya adalah Bank Rakyat Indonesia dengan total penyaluran sebesar Rp349,55 miliar dan jumlah  debitur sebesar  8905 debitur kemudian disusul oleh Bank Mandiri sebesar Rp 21.80 miliar dengan 170 debitur serta Bank Negara Indonesia sebesar Rp 13,68 miliar dengan 93 debitur,” urai Susilo.

Disamping tiga besar Bank Penyalur KUR tsb di atas, masih ada beberapa Bank yang juga menyalurkan KUR di wilayah Toraja Raya antara lain BSI, BPD Papua, serta BPD Sulselbar.

Pada akhir pemaparan materi, Susilo Tri Anggoro berharap bahwa melalui kegiatan rilis ini dapat mendorong Satker Kementerian/Lembaga serta pemerintah daerah untuk segera  mengakselerasi realisasi belanja baik APBN maupun APBD, Dengan adanya percepatan realisasi  anggaran yang digunakan untuk pelaksanaan proyek dan program kegiatan pemerintah akan dapat berkontribusi signifikan terhadap pertumbuhan perekonomian daerah khususnya dan nasional umumnya.

“Disamping itu, Kepala KPPN Makale juga berharap peran aktif perbankan dan LKBB untuk dapat meng enhance debitur KUR agar pembiayaan UMKM dapat tumbuh dan berkembang pesat sebagai salah satu pilar dalam membangun ekonomi bangsa,” katanya. (*)

Penulis: Desianti/Rls
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hadiri Perayaan Dies Natalis Ke-57, Ketua BPS Gereja Toraja Apresiasi Kemajuan UKI Toraja

    Hadiri Perayaan Dies Natalis Ke-57, Ketua BPS Gereja Toraja Apresiasi Kemajuan UKI Toraja

    • calendar_month Rab, 4 Sep 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Ketua BPS Gereja Toraja Pdt. Alfred Anggui saat menghadiri Perayaan Dies Natalis sekaligus dirangkaikan dengan penutupan PKKMB mahasiswa baru UKI Toraja. (foto: Ars/kareba-toraja). KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Perayaan Dies Natalis UKI Toraja Ke-57 digelar Rabu 04 September 2024 di Aula  Kampus 01 UKI Toraja Makale. Rapat Senat terbuka dalam rangka Dies Natalis UKI Toraja digelar dalam […]

  • Toraja Utara Juara 1 Kampung KB Terbaik di Sulawesi Selatan

    Toraja Utara Juara 1 Kampung KB Terbaik di Sulawesi Selatan

    • calendar_month Jum, 29 Jul 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Kabupaten Toraja Utara meraih juara pertama Kampung KB terbaik tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2022. Kampung KB dari Kabupaten Toraja Utara yang mendapat penghargaan itu adalah Kampung KB Balabatu Lembang Rinding Kila’ Kecamatan Buntao’. Piala dan piagam Juara 1 ini diterima Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang, pada peringatan Hari Keluarga Nasional ke […]

  • Diduga Perkosa Mahasiswi, Pemuda Ini Ditangkap Resmob Polres Toraja Utara

    Diduga Perkosa Mahasiswi, Pemuda Ini Ditangkap Resmob Polres Toraja Utara

    • calendar_month Sel, 16 Jan 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SESEAN — ANR (26 tahun), warga Pangli, Kecamatan Sesean, ditangkap Unit Resmob Polres Toraja Utara, Jumat, 12 Januari 2024. ANR harus berurusan dengan polisi karena dilaporkan telah melakukan pemerkosaan terhadap Bunga (nama samaran), seorang mahasiswi berusia 18 tahun. Siaran pers Polres Toraja Utara yang diterima wartawan, Selasa, 16 Januari 204, menguraikan peristiwa pemerkosaan itu […]

  • Kemenparekraf, DPR RI, dan Dispar Toraja Utara Fasilitas Diskusi Inovasi Event Ditengah Pandemi

    Kemenparekraf, DPR RI, dan Dispar Toraja Utara Fasilitas Diskusi Inovasi Event Ditengah Pandemi

    • calendar_month Rab, 13 Okt 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Event) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerjasama dengan Komisi X DPR RI dan Dinas Pariwisata Kabupaten Toraja Utara menggelar diskusi tentang inovasi event Toraja Utara ditengah Pandemi Covid-19. Kegiatan digelar Misliana Hotel Rantepao, Rabu, 13 Oktober 2021 dengan menghadirkan peserta dari berbagai kalangan mulai dari […]

  • Kabar Gembira, UKI Paulus Makassar Resmi Buka Prodi Kedokteran

    Kabar Gembira, UKI Paulus Makassar Resmi Buka Prodi Kedokteran

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Arsyad Parende/Rls
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Civitas Akademika Universitas Kristen Indonesia (UKI) Paulus Makassar menyambut penuh sukacita atas terbitnya izin operasional Program Studi Kedokteran (Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan Profesi Dokter)  yang resmi dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi Republik Indonesia pada 3 November 2025. Surat Izin Operasional dengan Nomor: 971/B/O/2025 tersebut ditandatangani oleh Direktur […]

  • PUSKOPCUINA Jadi Federasi Nasional, Putra Toraja Ini Jadi Salah Satu Pengurusnya

    PUSKOPCUINA Jadi Federasi Nasional, Putra Toraja Ini Jadi Salah Satu Pengurusnya

    • calendar_month Ming, 6 Jun 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, YOGYAKARTA — Pusat Koperasi Credit Union Indonesia (PUSKOPCUINA) adalah  Koperasi Sekunder Koperasi Credit Union Indonesia merupakan sekunder Koperasi Kredit (CU) terbesar di Indonesia bila ditinjau dari segi asset sebesar Rp 7,04 Trilium  dengan anggota secara indivi 506.456 orang  dari  44 CU Primer yang tersebar pada 18 Provinsi dengan Kantor Pelayanan yang berada  pada 23 […]

expand_less