Bangunan di Sekitar Art Centre Rantepao Mulai Dibongkar

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara mulai melakukan pembongkaran terhadap bangunan-bangunan yang ada di Art Centre dan Pasar Sore Rantepao.

Bangunan dibongkar karena lokasi ini akan digunakan atau dibangun Alun-alun Kota Rantepao dan Gedung Perpustakaan Moderen.

Pembongkaran mulai dilakukan pemerintah sejak Sabtu, 20 Agustus 2022.

Bangun pertama yang dibongkar adalah Kantor Kelurahan Penanian yang terletak di belakang Art Centre, Jalan Pembangunan Rantepao.

Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman, Lingkungan Hidup, dan Pertanahan Toraja Utara, Robianta Popang, yang ditemui di lokasi pembongkaran, Sabtu, 20 Agustus 2022 menjelaskan bahwa pihaknya hanya melakukan pembongkaran terhadap gedung-gedung yang merupakan aset pemerintah.

BERITA TERKAIT: Pemkab Siapkan Anggaran Rp 6,5 Miliar untuk Bangun Alun-alun Kota Rantepao

Baca Juga  Aniaya Pacar Pakai P*sau Dapur, Pemuda 24 Tahun Ini Ditangkap Polisi

“Kalau lapak-lapak pedagang, itu kewenangan Satpol PP,” tutur Robi.

Dia menyebut, proses pembongkaran akan dilajutkan Senin pekan depan.

Adapun bangunan yang belum dibongkar, diantaranya gedung Art Centre, bekas Kantor Kecamatan Rantepao, Kantor TP PKK dan Dekranasda serta beberapa bangunan lainnya yang dipinjampakai oleh arganisasi kemasyarakatan.

“Ini aset pemerintah saja yang kami bongkar. Barang bekas bongkaran akan dikumpulkan di dinilai; apakah bisa dilelang atau tidak,” terang Robi.

Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Toraja Utara, Rianto Jusuf mengatakan pembongkaran terhadap lapak atau kios yang dipakai pedagang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Rianto menyebut, pihaknya sudah memberikan surat peringatan hingga tiga kali. Pemerintah juga sudah memberi waktu yang cukup kepada para pedagang untuk membereskan sendiri barang-barang miliknya.

Baca Juga  Digelar 4-10 Oktober, Toraja Highland Festival Diharapkan Bisa Bangkitkan Gairah Wisata Toraja Utara Toraja

“Sekali lagi kami minta agar para pedagang secara sukarela membereskan dan memindahkan barang-barangnya. Dalam waktu dekat kami akan melakukan pembongkatan,” tandas Rianto. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

Komentar