Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Toraja Utara » VIDEO: Ramainya Toraja Highland Festival Malam Terakhir

VIDEO: Ramainya Toraja Highland Festival Malam Terakhir

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 9 Okt 2021
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Ribuan warga tumpah ruah di Lapangan Bakti Rantepao, mengunjungi event promosi wisata,Toraja Highland Festival (THF) yang digelar Masyarakat Sadar Wisata (Masata) Toraja Utara dan Geopark Toraja, Sabtu, 9 Oktober 2021.

Ini merupakan malam terakhir gelaran Toraja Highland Festival, yang dilaksanakan sejak 4 Oktober 2021.

Pantauan kareba-toraja.com, meski panitia membatasi hanya maksimal 200 orang pengunjung di area pameran UMKM THF, namun karena begitu banyaknya manusia yang hadir sehingga panitia terlihat kewalahan. Hampir semua “jalan tikus” yang bisa dilalui, dimanfaatkan oleh masyarakat agar bisa masuk ke area festval, yang tengah menampilkan group band. Suasana di depan panggung utama atau area festival pun penuh dengan manusia.

Itu gambaran di depan panggung utama. Pada stand-stand kuliner di pinggir lapangan, juga dipenuhi pengunjung, termasuk di lapak pedagang kaki lima di sebelah timur Lapangan Bakti.

Banyaknya warga yang mendatangi Lapangan Bakti tak ayal membuat lalu lintas di jalan-jalan sekitar lapangan menjadi macet. Parkiran kendaraan roda dua sudah mencapai depan Mapolres Toraja Utara. Sedangkan kendaraan roda empat memenuhi jalan Ratulangi, Jalan Ahmad Yani (depan RS Elim), Jalan Rante Kesu’ (depan DPRD) hingga ke Jalan Singki’ (samping Polres).

Event promosi wisata, Toraja Highland Festival 2021 ditutup oleh Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang pada Sabtu, 9 Oktober 2021 sore.

Festival ini mengusung Tema “Sinergitas Antarlini untuk Membangkitkan Pariwisata dari Desa Sebagai Pusat Pertumbuhan Ekonomi Bangsa.

Ketua DPC Masata Toraja Utara, Damayanti Batti mengatakan THF dibuka tanggal 4 Oktober di Hotel Misliana Rantepao. Kegiatan pembukaan dirangkaikan dengan acara Bulan Inklusi Keuangan dari Otoritas Jasa Keuangan.

Selanjutnya, tanggal 5 Oktober 2021 dilaksanakan Seminar Nasional dengan Narasumber dari Bappenas, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, serta Kementerian Desa. Juga hadir narasumber dari Asosiasi Experiential Learning Indonesia yang bergerak di bidang outdoor training yang sekaligus akan memberikan TOT Outbound kepada Pokdarwis Lembang di Toraja Utara.

Tanggal 5 – 9 Oktober 2021 digelar kegiatan vaksinasi sebanyak 5000 dosis di Lapangan Bakti Rantepao. Selanjutnya Pekan Raya Toraja meliputi pemeran dan bincang santai UMKM, pameran dan klinik fotografi tanggal 4-10 Oktober di Lapangan Bakti Rantepao. Disediakan 35 stand/booth bagi para UMKM dan Dekranasda, baik Kabupaten maupun Provinsi.

Selain itu, diselenggarakan juga Pra Event berupa Lomba Foto Wisata tingkat lokal dan nasional serta lomba Blog Wisata nasional dan Vlog Wisata lokal. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Toraja Utara Kerahkan Ratusan Personel  Amankan Pemilu 2024

    Polres Toraja Utara Kerahkan Ratusan Personel Amankan Pemilu 2024

    • calendar_month Sel, 13 Feb 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Kepolisian Resor Toraja Utara mengerahkan 275 personel untuk \ pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. “Kemarin Kami telah melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) Pengamanan TPS. Ada 275 personel yang kami amankan,” terang Kapolres Toraja Utara, AKBP Zulanda, Selasa, 13 Februari 2024. Menurutnya, apel pergeseran pasukan pengamanan TPS […]

  • Bupati Toraja Utara Tidak Mau Tanda Tangan Pencairan ADD Jika Lembangnya Kotor

    Bupati Toraja Utara Tidak Mau Tanda Tangan Pencairan ADD Jika Lembangnya Kotor

    • calendar_month Sel, 29 Mar 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara kembali menggelar lomba kebersihan untuk SKPD, Kecamatan, Kelurahan, dan Lembang. Tahun ini, sanksinya lebih berat bagi yang tidak bersih. Jika tahun lalu, di awal kepemimpinan Yohanis Bassang dan Frederik Victor Palimbong, hadiahnya sapu dan sekop bagi Lembang atau Kelurahan yang dianggap kotor, tahun ini, sanksinya lebih berat lagi. […]

  • 5 Rumah Warga Toraja Utara Dibobol Maling Saat Hari Natal, Uang Puluhan Juta dan Emas Raib

    5 Rumah Warga Toraja Utara Dibobol Maling Saat Hari Natal, Uang Puluhan Juta dan Emas Raib

    • calendar_month Sel, 27 Des 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Warga Toraja diimbau selalu berhati-hati dan waspada saat meninggalkan rumah untuk suatu urusan; ibadah di gereja atau kegiatan lainnya. Rumah yang dalam kondisi kosong bisa dibobol pencuri atau maling. Seperti yang dialami oleh warga Kecamatan Tallunglipu dan Rantepao pada Minggu, 25 Desember 2022. Saat sedang mengikuti ibadah/misa Natal di gereja, rumah mereka […]

  • Ferdy Manurun Tanduklangi Nahkodai PMTI Kalimantan Utara

    Ferdy Manurun Tanduklangi Nahkodai PMTI Kalimantan Utara

    • calendar_month Rab, 12 Okt 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, TARAKAN — Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) Wilayah Kalimantan Utara menggelar Musyawarah Wilayah I di Hotel Lotus Panaya Tarakan, Senin, 10 Oktober 2022. Muswil I PMTI Kalimantan Utara ini diikuti oleh perwakilan masyarakat Toraja dari 5 Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Kalimantan Utara. Salah satu agenda penting dalam Muswil I tersebut adalah pemilihan Ketua […]

  • Warga Enrekang Ini Sebut Bandara Toraja Sangat Efektif Menunjang Aktivitas Masyarakat

    Warga Enrekang Ini Sebut Bandara Toraja Sangat Efektif Menunjang Aktivitas Masyarakat

    • calendar_month Kam, 1 Apr 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MENGKENDEK — Kehadiran Bandara Toraja kini mulai dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Bukan hanya Tana Toraja dan Toraja Utara, bahkan beberapa kabupaten tetangga pun merasakan dampaknya. Salah satunya adalah Lukman, salah seorang warga dari Kabupaten Enrekang, yang bersama sang istri, menggunakan jasa transportasi udara melalui penerbangan Bandara Toraja ke Bandara Sultan Hasanuddin Makassar. Sesaat setelah […]

  • YESMa dan Jurnalis Tana Toraja Diskusi Tindaklanjut Perda Kabupaten Inklusif

    YESMa dan Jurnalis Tana Toraja Diskusi Tindaklanjut Perda Kabupaten Inklusif

    • calendar_month Sel, 7 Nov 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Yayasan Eran Sangbure Mayang ( YESMa ) selaku pengelola program Inklusi di Tana Toraja menggelar diskusi dengan para jurnalis yang tergabung pada Forum Media Inklusi di cafe resto Buli- Buli Makale, Senin, 6 November 2023. Kegiatan tersebut sebagai tindak lanjut dari penetapan peraturan daerah (Perda) Tana Toraja tentang Penyelenggaraan Kabupaten Inklusif dan […]

expand_less