Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Komunitas » Tim Yubileum 85 Tahun BPKT Keliling Toraja Bakti Sosial Kesehatan

Tim Yubileum 85 Tahun BPKT Keliling Toraja Bakti Sosial Kesehatan

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 13 Feb 2023
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, SESEAN — Tim medis yang tergabung dalam Panitia Yubileum 85 Tahun Baptis Pertama Katolik di Toraja (BPKT) terus berkeliling dari satu lokasi ke lokasi yang lain untuk memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat.

Setelah diawali di Paroki Hati Tak Bernoda Santa Perawan Maria Makale, pada 8 Januari 2023, Tim terus bergerak ke utara, tepatnya di Paroki Santo Petrus Pangli dan Paroki Renya Rosari Deri; keduanya di Kecamatan Sesean.

Dalam bakti sosial ini, banyak jenis layanan yang diberikan tim dokter dan tenaga kesehatan kepada masyarakat dan umat setempat. Diantaranya pelayanan kesehatan umum, donor darah, gizi, kebidanan, THT, Sirkumsisi, dan lain-lain, termasuk sunat.

Pada pelayanan di Paroki Renya Rosari Deri dan Paroki Santo Petrus Pangli, terdapat 135 anak yang disunat.

Kemudian, pelayanan donor darah dilakukan panitia bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Lakipadada. Puluhan kantor darah berhasil dikumpulkan dalam aksi donor darah di dua lokasi ini.

Ketua Panitia Yubileum 85 Tahun Baptis Pertama Katolik di Toraja (BPKT), RD Vius Octavianus, menyatakan bakti sosial kesehatan ini akan terus dilakukan di seluruh wilayah Tana Toraja dan Toraja Utara hingga acara puncak Yubileum BPKT pada September 2023 mendatang.

Bakti sosial kesehatan, kata RD Vius Octavianus, dilakukan Tim Medis Kevikepan Toraja bekerja sama dengan pihak-pihak terkait, termasuk pemerintah daerah Tana Toraja serta Toraja Utara.

“Tujuannya adalah untuk memberikan layanan kesehatan kepada umat yang membutuhkan. Kita juga berpartisipasi dalam menyumbah stok darah untuk UTD Lakipadada, yang selama ini menjadi tempat bagi masyarakat kita mencari darah ketika dibutuhkan,” terang RD Vius Octavianus.

BERITA TERKAIT: Tahun Ini, Gereja Katolik Rayakan 85 Tahun Baptis Pertama di Toraja, Puncaknya Bulan September

Diuraikan RD Vius Octavianus, selain bakti sosial kesehatan, terdapat banyak kegiatan sosial lainnya dalam rangkaian peringatan Yubileum 85 Tahun Baptis Pertama Katolik di Toraja (BPKT). Rangkaian kegiatan peringatan Yubileum 85 tahun baptis Katolik Pertama di Toraja dimulai sejak Januari hingga Desember 2023. Selama satu tahun itu, ada berbagai kegiatan yang dilakukan oleh umat Katolik Toraja di semua Paroki yang ada di Kevikepan Toraja.

“Setelah peletakan batu pertama Gedung Kevikepan akan dilanjutkan dengan Vesper Agung dan Te Deum di Paroki Makale tanggal 4 Januari. Setelah itu kita akan lakukan kegiatan bakti sosial, pameran UMKM, seminar ekonomi kreatif, KAMS Youth Day, seminar pendidikan kurikulum merdeka, retret nasional pemuda, dan lain-lain,” terang RD Octavianus.

Dia menyebut, puncak perayaan Yubileum 85 tahun baptis Katolik Pertama di Toraja akan dilaksanakan di Lapangan Bakti Rantepao, Toraja Utara pada 16 September 2023.

Pada acara puncak ini, beberapa Uskup dari luar Keuskupan Agung Makassar dijadwalkan hadir. Juga Duta Besar Vatikan untuk Indonesia. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dua Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan Bangkelekila’-To’yasa, Toraja Utara Dionis 4 dan 2 Tahun Penjara

    Dua Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan Bangkelekila’-To’yasa, Toraja Utara Dionis 4 dan 2 Tahun Penjara

    • calendar_month Sen, 12 Agu 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Makassar menjatuhkan hukuman berbeda terhadap dua terdakwa kasus dugaan tindak pidana korupsi pembangunan jalan poros Bangkelekila’-To’yasa di Kecamatan Bangkelekila’, Kabupaten Toraja Utara. Sidang pembacaan putusan di PN Tipikor Makassar berlangsung pada Jumat, 9 Agustus 2024 dihadiri Jaksa Penuntut Umum (JPU) Cabang Kejaksaan Negeri Tana Toraja […]

  • Pempov Sulsel Alokasikan Anggaran Rp 3 Miliar untuk Infrastruktur Objek Wisata Buntu Kandora

    Pempov Sulsel Alokasikan Anggaran Rp 3 Miliar untuk Infrastruktur Objek Wisata Buntu Kandora

    • calendar_month Rab, 8 Jun 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MENGKENDEK — Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan mengalokasikan anggaran sebesar Rp 3 miliar untuk pembangunan infrastruktur di kawasan objek wisata Buntu Kandora, Kecamatan Mengkendek, Tana Toraja. Saat ini, anggaran tahap pertama tahun 2022, sebesar Rp 1,3 miliar sementara dilelang. Sedangkan sisanya, Rp 1,7 miliar akan dialokasikan pada APBD Perubahan Provinsi […]

  • 4 Pemuda Toraja Wakili Sulsel di Gita Bahana Nusantara, Bakal Tampil di Istana Negara

    4 Pemuda Toraja Wakili Sulsel di Gita Bahana Nusantara, Bakal Tampil di Istana Negara

    • calendar_month Sab, 20 Mei 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Luar biasa. Para pemuda dan pemudi Toraja kini terus memperlihatkan prestasi-prestasi gemilang di berbagai bidang. Setelah Stevia Azalia Saranga, disebut-sebut lolos seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) nasional, muncul lagi empat pemuda dan pemudi Toraja yang dinyatakan lolos seleksi Gita Bahana Nusantara (GBN) tahun 2023, yang akan mewakili Provinsi Sulawesi Selatan. BERITA […]

  • OPINI: Kekristenan dan Adat Toraja; Tantangan Inkulturasi Nilai dalam Ruang Sosial dan Hukum

    OPINI: Kekristenan dan Adat Toraja; Tantangan Inkulturasi Nilai dalam Ruang Sosial dan Hukum

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Oleh: Dr. Marthen B. Salinding,S.H,H.H Dalam masyarakat Indonesia, agama sering kali menjadi kekuatan transformatif yang memengaruhi budaya lokal. Di banyak wilayah mayoritas Muslim, misalnya, budaya yang lahir cenderung memiliki nuansa Islami, baik dalam struktur sosial, tradisi, hingga ekspresi kesenian. Namun realitas ini tampak berbeda di Toraja. Meskipun mayoritas masyarakat Toraja telah memeluk agama Kristen sejak […]

  • Warga Rembon Temukan Bom Granat Aktif Saat Bersihkan Sawah

    Warga Rembon Temukan Bom Granat Aktif Saat Bersihkan Sawah

    • calendar_month Ming, 7 Jul 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Tim Penjinak Bom (Jibom) Gegana Satuan Brimob Polda Sulsel memusnahkan bom militer jenis Uzo granat nanas di Lingkungan Ta’do Kelurahan Rembon. (foto: dok. istimewa/kareba toraja).   KAREBA-TORAJA.COM, REMBON — Sebuah Granat ditemukan secara tidak sengaja warga Rembon Edi Patinggi (45) Jumat 05 Juli 2024 sekitar pukul 15.30  wita. Grana tersebut ditemukan Edi saat membersihkan kolam […]

  • Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Toraja Salurkan Bantuan kepada Korban Bencana Alam di Malimbong Balepe’

    Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Toraja Salurkan Bantuan kepada Korban Bencana Alam di Malimbong Balepe’

    • calendar_month Jum, 31 Mar 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MALIMBONG — Sejumlah organisasi mahasiswa dan pemuda menggalang dana untuk membantu keluarga korban bencana alam tanah longsor, yang terjadi di Lembang Lemo Menduruk, Kecamatan Malimbong Balepe’, Tana Toraja, beberapa waktu lalu. Akibat tanah longsor tersebut, rumah milik keluarga Mama Ririn, yang tinggal bersama ketiga anaknya, mengalami kerusakan cukup parah. Meski tidak ada korban jiwa […]

expand_less