Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekobis » MASATA Hadir untuk Bangkitkan Pariwisata Toraja

MASATA Hadir untuk Bangkitkan Pariwisata Toraja

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 27 Feb 2021
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pandemi Covid-19 dan beberapa sebab lain, membuat industri pariwisata mengalami penurunan, baik dari sisi tingkat kunjungan maupun sumbangan devisa bagi negara.

Berbagai pihak yang prihatin dan peduli dengan kondisi itu, melakukan langkah-langkah strategis untuk membangkitkan kembali industri pariwisata agar bisa berkontribusi bagi pemulihan ekonomi dan membantu masyarakat meningkatkan taraf hidupnya.

Salah satu elemen masyarakat yang peduli dengan kondisi pariwisata itu adalah Masyarakat Sadar Wisata yang tergabung dalam organisasi non profit MASATA. Organisasi ini memiliki visi untuk menjadikan masyarakat Indonesia mensyukuri nikmat dan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah menganugerahkan kekayaan alam yang indah dengan menjadikan industri pariwisata sebagai bagian yang bermakna dalam kehidupan sehari-hari bagi pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat Indonesia.

Secara nasional, organisasi MASATA ini sudah lama hadir. Dan kini, MASATA juga hadir dan akan berkarya di Kabupaten Toraja Utara. Para pengurus DPC MASATA Toraja Utara akan dikukuhkan dalam Rapat Kerja Daerah (Rakerda) MASATA DPD Sulawesi Selatan yang berlangsung, Sabtu, 27 Februari 2021 di Makassar.

Ketua DPC MASATA Toraja Utara, Damayanti Batti, mengatakan kehadiran MASATA di Toraja Utara adalah untuk melakukan berbagai kegiatan yang akan menunjang bangkitnya kembali kejayaan pariwisata di Toraja dengan melakukan pembinaan dan pendampingan kepada para pelaku pariwisata dan destinasi wisata di Toraja.

“Terlebih masa pandemi ini membuat industri pariwisata di Indonesia dan khususnya Toraja harus beradaptasi dengan melakukan pembenahan dan perhatian terhadap protocol kesehatan,” ujar Damayanti, Jumat, 26 Februari 2021.

Istri Wakil Bupati Toraja Utara terpilih, Frederik Victor Palimbong, ini mengungkapkan menjelang pelantikan pengurus, MASATA Toraja Utara bersama Ketua Umum MASATA, Panca R. Sarungu, melakukan beberapa kegiatan permulaan, diantaranya bersilaturahmi dengan Kepala Dinas Pariwisata Toraja Utara, Yorry Lesawengan, untuk menyampaikan visi MASATA dan komitmen untuk saling mendukung dalam upaya memajukan industri Pariwisata di Toraja.

“Kami juga berkesempatan mengunjungi Desa Wisata Tikala di Kelurahan Tikala, Kecamatan Tikala dan Desa Wisata Nonongan untuk berbagi informasi dan kemungkinan untuk bersinergi dengan MASATA,” urai Damayanti.

Dia menyebut, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif telah menentukan 244 Desa Wisata di Indonesia yang akan ditargetkan menjadi Desa Wisata yang maju, mandiri dan tersertifikasi desa wisata berkelanjutan pada tahun 2024. Dari 244 Desa Wisata tersebut, empat diantaranya berada di Kabupaten Toraja Utara, yakni Nonongan (Sopai), Sa’dan Andulan (Sa’dan), Panta’nakan Lolo (Kesu’), dan Sesean Suloara’ (Sesean Suloara’).

“Ke depan, kita akan bekerja dan bersinergi dengan semua pihak untuk memajukan Desa Wisata ini,” pungkasnya. (*)

Penulis: Herson Pasuang
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • FOTO: Intip Keseruan Kunjungan Anak-anak dari Pusat Pengambangan Anak Pa’kamaya Rantepangli ke Polres Toraja Utara

    FOTO: Intip Keseruan Kunjungan Anak-anak dari Pusat Pengambangan Anak Pa’kamaya Rantepangli ke Polres Toraja Utara

    • calendar_month Sen, 2 Jun 2025
    • account_circle Desianti
    • 0Komentar

    Dalam rangka mewujudkan “Polisi Sahabat Anak”, Polres Toraja Utara menerima kunjungan pelajar dari Pusat Pengembangan Anak (PPA) Pa’kamaya Rantepangli, Toraja Utara, Jumat, 30 Mei 2025. Kedatangan puluhan pelajar PPA ini didamping oleh beberapa guru pendamping dengan disambut langsung oleh Kapolres Toraja Utara, AKBP Stephanus Luckyto A.W, didampingi Kabag SDM, AKP Yuntung Tangkelangi. Dalam kunjungannya, para […]

  • Mengapa Kabupaten Tana Toraja Sebelumnya Tak Pernah Meraih Opini WTP dari BPK?

    Mengapa Kabupaten Tana Toraja Sebelumnya Tak Pernah Meraih Opini WTP dari BPK?

    • calendar_month Ming, 9 Jun 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Untuk pertama kalinya pemerintah Kabupaten Tana Toraja mendapat predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2023. Pada tahun-tahun sebelumnya, Kabupaten Tana Toraja selalu mendapat predikat Wajar Dengan Pengecualian (WDP), bahkan pernah mendapat disclaimer, dimana auditor BPK tidak memberi pendapat. Penyerahan hasil pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) […]

  • Viral, Warga dan Polisi Tangkap Pencuri di Salu, Toraja Utara

    Viral, Warga dan Polisi Tangkap Pencuri di Salu, Toraja Utara

    • calendar_month Sab, 2 Mar 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SOPAI — Sebuah video detik-detik penangkapan seorang pencuri di sebuah kios milik warga, beredar luas di beberapa platform media sosial, Sabtu, 2 Maret 2024. Pantauan KAREBA TORAJA, ada dua video yang ramai-ramai dibagi oleh warganet. Setelah dicaritahu, lokasi video penangkapan pencuri itu di jalan poros Alang-alang-Salu, Lembang Salu Sarre, Kecamatan Sopai, Kabupaten Toraja Utara. […]

  • Pelaku Penganiaya Perempuan Tidak Ditahan Polres Tana Toraja, Korban Mengaku Trauma

    Pelaku Penganiaya Perempuan Tidak Ditahan Polres Tana Toraja, Korban Mengaku Trauma

    • calendar_month Rab, 2 Feb 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Sudah tiga pekan berlalu, pelaku Penganiayaan terhadap perempuan dibawah umur belum juga ditahan oleh penyidik Polres Tana Toraja. Korban berinisial HA, wanita berusia 18 tahun, asal Lembang Paku Kecamatan Masanda dianiaya oleh seorang pria bernisial DR di kamar kostnya di Medan Ringkas Makale, 11 Januari 2022 lalu. Akibat kejadian tersebut, korban mengaku […]

  • UKI Toraja Gagas Inovasi Pembelajaran Bertema Gerakan Menuju Toraja Tanpa Taruhan, Budaya Tanpa Luka

    UKI Toraja Gagas Inovasi Pembelajaran Bertema Gerakan Menuju Toraja Tanpa Taruhan, Budaya Tanpa Luka

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle Arsyad Parende
    • 0Komentar

    Focus Group Discussion (FGD) Inovasi Pembelajaran MKWK Berbasis Proyek UKI Toraja dengan tema “Gerakan Menuju Toraja Tanpa Taruhan, Budaya Tanpa Luka”. (Foto:Arsyad-Karebatoraja)   KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja) sedang menggagas program yang merupakan program bantuan hibah dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) yakni pengembangan model pembelajaran Mata Kuliah Wajib […]

  • BERITA FOTO: BRIlian Sportartcular BRI Cabang Rantepao

    BERITA FOTO: BRIlian Sportartcular BRI Cabang Rantepao

    • calendar_month Sab, 22 Nov 2025
    • account_circle Desianti/Rls
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-130 Bank Rakyat Indonesia, BRI cabang Rantepao menggelar kegiatan BRILian SportArtCular. Acara yang berlangsung sangat meriah ini dilaksanakan di gedung Art Center Rantepao, Sabtu, 15 November 2025. Kegiatan ini dibuka secara resmi Pjs Pimpinan Cabang BRI Rantepao, Hartawan. “Kegiatan ini merupakan wujud komitmen perusahaan dalam menciptakan […]

expand_less