KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Toraja Utara bakal menggelar turnamen sepak bola antar pemuda kecamatan dalam tajuk KNPI Cup 2021. Hadiah utama turnamen ini berupa satu ekor kerbau.
Hal ini diungkapkan Ketua KNPI Toraja Utara, Belo Tarran, saat menggelar mengelar konferensi pers terkait kegiatan Pekan Pemuda dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda 2021 di halaman Art Centre Rantepao, Jumat, 21 Mei 2021.
Kegiatan Pekan Pemuda dalam rangka menyambut hari Sumpah Pemuda tahun 2021 ini, kata Belo, akan berlangsung pada tanggal 25-30 Oktober mendatang.
“Launching Pekan Pemuda dan pendaftaran hingga 31 Agustus 2021,” kata Belo.
Belo mengatakan, kegiatan peringatan Sumpah Pemuda bukan hanya melaksanakan upacara saja melainkan ada kegiatan yang positif dilakukan.
Selain turnamen KNPI Cup, Pekan Pemuda KNPI Toraja Utara juga akan menggelar Festival Kandean Dulang, Lomba Pidato dan Cerdas Cermat.
“KNPI Cup ini memperebutkan hadiah utama kerbau 1 ekor,” terang Belo.
Kegiatan Pekan Pemuda ini diapresiasi oleh mantan Ketua DPD II KNPI periode 2011-2018, Briken Linde Bonting. “Sangat luar biasa kegiatan yang dilakukan oleh KNPI Toraja Utara dimana menghadirkan tokoh-tokoh nasional yaitu AKBP Sarly Sollu Kapolres Tana Toraja, Yervis M. Pakan Komisaris PT. Batara Indonesia masing-masing mantan aktivis 98 dan wakil bupati adalah senior GMKI Frederik V Palimbong,” ucap Brikken.
Briken juga berharap kepada pemuda tetap menjalin kerja sama dengan pemerintah dan tetap terjaga. (*)
Citizen Reporter: Risna
Editor: Herson Pasuang
Komentar