Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pendidikan » Kepala LLDIKTI Sebut Pembangunan Kampus 2 UKI Toraja Bukti Lompatan Yang Besar

Kepala LLDIKTI Sebut Pembangunan Kampus 2 UKI Toraja Bukti Lompatan Yang Besar

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sel, 15 Okt 2024
  • comment 0 komentar

Kampus 2 UKI Toraja mendapat apresiasi yang luar biasa dari Kepala LLDIKTI Wilayah IX Sulawesi Selatan, Barat dan Tenggara (Sultanbatara). (foto: dok. istimewah).


KAREBA-TORAJA.COM, TALLUNGLIPU — Gedung- Gedung Kuliah, Laboratorium, Rusunawa dan Auditorium yang berdiri megah di Kampus 2 UKI Toraja mendapat apresiasi yang luar biasa dari Kepala LLDIKTI Wilayah IX Sulawesi Selatan, Barat dan Tenggara (Sultanbatara) Dr. Andi Lukman, M.Si.

Hal ini disampaikan Andi Lukman saat menghadiri Wisuda UKI Toraja yang pertama kalinya dilaksanakan di Kampus 2 Kakondongan Kecamatan Tallunglipu, Toraja Utara, Seni 14 Oktober 2024.

Andi Lukman menyebut hedung-gedung besar yang dibangun ditengah hutan ini adalah bukti lompatan yang besar dari UKI Toraja.

“Ini Lompatan yang sangat luar biasa, hebat sekali dan berani sekali membangun kampus sebesar ini ditengah hutan, ini akan memberikan dampak ekonomi yang besar juga di daerah ini” puji Andi Lukman.

Andi Lukman mengatakan Wisuda hari ini adalah bukti penyelenggara dan pengelola Kampus UKI Toraja telah bekerja luar biasa, bekerja keras, bekerja cerdas dan dan bekerja tuntas.

Dalam perkembangannya, UKI Toraja telah menorehkan banyak prestasi baik dalam bidang akademik, kemahasiswaan dan kelembagaan.

Dalam bidang kelembagaan kata Andi Lukman, dalam pelaksanaan Wisuda UKI Toraja dirinya menyerahkan SK Kemendikbud dalam rangka penyelenggaraan program Magister Pendidikan Matematika.

Andi Lukman meminta agar penyelenggara dan pengelola Kampus UKI Toraja terus meningkatkan prestasi yang telah diraih saat ini, terus mempererat kebersamaan , terus hadirkam cinta karena dengan cinta akan melahirkan harmoni dan harmoni akan menghadirkan sinergitas.

“Jika sinergitas itu terus terjaga maka tidak akan ada yang akan menghalangi dalam mengembangkan kampus ini” Pesan Andi Lukman.

UKI Toraja diminta untuk terus melakukan strategi pengembangan, evaluasi dan revisi kurikulum sesuai dengan perkembangan dunia industri.

Terus mengembangkan metode pengajaran yang inovatif sesuai perkembangan teknologi, juga yang terpenting adalah peningkatan kualifikasi dosen.

Penyerahan SK Kemendikbud penyelenggaraan program magister pendidikan matematika.

Pada wisuda semester genap UKI Toraja tahun akademik 2023/2024 ini sebanyak 1.232 wisudan Sarjana dan 17 Wisudawan Magister dengan rincian 1.248, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia sebanyak 58 wisudan, Pendidikan Bahasa Inggris 25 Wisudawan, Pendidikan Matematika 23 wisudawan, Teknologi Pendidikan 39 wisudawan, PGSD 95 wisudawan, Pendidikan Fisika 3, Teknik Mesin 108 wisudawan, Teknik Sipil 268 wisudawan, Teknik Elektro 38 wisudawan, Agroteknologi 69 wisudawan, Manajemen 281,Teknik Informatika 159 wisudawan, Teologi 45 wisudawan dan Magister Pendidikan Bahasa Indonesia 17 wisudawan. (*)

Penulis: Arsyad Parende/Monika Rante Allo
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 32 Tim Berlaga di Ajang Turnamen Futsal PPGT Hermon Manggasa’ Cup III

    32 Tim Berlaga di Ajang Turnamen Futsal PPGT Hermon Manggasa’ Cup III

    • calendar_month Jum, 22 Okt 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Sebanyak 32 Tim berlaga di ajang Turnamen Futsal Persekutuan Pemuda Gereja Toraja Jemaat Hermon Manggasa’ (PPGT HMG CUP III) yang mulai digelar Kamis, 21 Oktober sampai dengan Sabtu, 23 Oktober 2021 di Arena Futsal STIKLA INDOOR SOCCER. 32 Tim ini berasal dari berbagai denominasi Gereja dan Organisasi Kristen yang ada di Kabupaten […]

  • Safari Ketua Umum Fasilitasi Pembentukan Pengurus PMTI Kabupaten/Kota di Sulsel

    Safari Ketua Umum Fasilitasi Pembentukan Pengurus PMTI Kabupaten/Kota di Sulsel

    • calendar_month Sel, 28 Jun 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, PARE-PARE — Ketua Umum Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI), Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Lumbaa melakukan safari mengunjungi masyarakat Toraja di beberapa kabupaten/kota di Sulawesi Selatan. Tujuannya, selain bersilaturahmi, juga menerima aspirasi masyarakat untuk membentuk PMTI Kabupaten/Kota. Safari dimulai dari Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan. Kehadiran Ketua Umum PMTI dan rombongan disambut hangat masyarakat Toraja […]

  • Mantan Cawabup Toraja Utara Promosikan Kopi Toraja kepada Diplomat Polandia

    Mantan Cawabup Toraja Utara Promosikan Kopi Toraja kepada Diplomat Polandia

    • calendar_month Ming, 12 Jun 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, JAKARTA — Mantan Calon Wakil Bupati Toraja Utara, periode 2010-2015, John O.S Bari, mempromosikan Kopi Toraja kepada diplomat Polandia dalam pertemuan khusus kemitraan bisnis dengan Mr.  Piots Firlus – Deputy Head Mission dari Kedutaan Besar Polandia di Jakarta – Indonesia, 7 Juni 2022. Dalam pertemuan tersebut, mantan Cawabup yang kala itu berpasangan dengan Bride […]

  • Cegah Tindakan Asusila di Kos-kosan, Kapolsek Makale Panggil Para Pemilik

    Cegah Tindakan Asusila di Kos-kosan, Kapolsek Makale Panggil Para Pemilik

    • calendar_month Sel, 19 Mar 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Tindakan asusila merupakan salah satu kasus yang patut menjadi perhatian khusus di Kota Makale, Tana Toraja. Pasalnya, korban rata-rata adalah anak dibawah umur dan pelajar yang merupakan generasi penerus bangsa. Dari analisa pihak Kepolisian Resor Tana Toraja bahwa hampir semua kejadian (tindakan asusila) yang ada itu terjadi pada kamar kos-kosan. Untuk itu, […]

  • Tiga Lembang di Toraja Masuk Daftar 300 Besar Anugerah Desa Wisata 2021

    Tiga Lembang di Toraja Masuk Daftar 300 Besar Anugerah Desa Wisata 2021

    • calendar_month Kam, 19 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, JAKARTA — Tiga Desa (Lembang) di Kabupaten Tana Toraja dan Toraja masuk daftar 300 besar Desa Wisata dalam Anugerah Desa Wisata tahun 2021 yang diumumkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kamis, 19 Agustus 2021. Ketiga Lembang (Desa) tersebut, masing-masing Desa Wisata Kole Sawangan Kabupaten Tana Toraja dan Desa Wisata Nonongan serta Desa Wisata Panta’nakan […]

  • Salahgunakan Narkoba, Menantu Bersama Ibu Mertuanya Ditangkap Satresnarkoba Polres Tana Toraja

    Salahgunakan Narkoba, Menantu Bersama Ibu Mertuanya Ditangkap Satresnarkoba Polres Tana Toraja

    • calendar_month Kam, 5 Okt 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTETAYO — Seorang pemuda berinisial AP alias AK (29) bersama seorang ibu rumah tangga berinisial NE alias M (40) ditangkap Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) Polres Tana Toraja, Kamis, 5 Oktober 2023. Keduanya ditangkap di sekitar Pasar Madandan, Kecamatan Rantetayo. AP alias AK dan NE alias M adalah menantu dan ibu mertua. Menantu dan […]

expand_less