Ketua Harian Pemuda Toraja Indonesia, Benidiktus Papa Sasar Milenial Hadapi Pilkada Tana Toraja

Salah satu figur yang kini ramai diperbincangkan publik Tana Toraja adalah Benidiktus Papa dengan tagline Energi Muda Tana Toraja. (foto: dok. istimewa/kareba toraja).


KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Ketua Harian Pemuda Toraja Indonesia (PTI) Benidiktus Papa mulai menyasar Anak Muda Milenial sebagai mesin penggerak perubahan dalam menghadapi kontestasi politik Pilkada serentak 2024.

Jelang Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Tana Toraja 2024-2029 yang dijadwalkan Agustus 2024 mendatang, sejumlah figur telah bermunculan dan bersosialisasi menyatakan sikapnya untuk maju pada Pilkada Tana Toraja,

Salah satu figur yang kini ramai diperbincangkan publik Tana Toraja adalah Benidiktus Papa dengan tagline Energi Muda Tana Toraja.

Beni  Papa selain sebagai aktivis Cipayung, Ia adalah Tokoh muda  Toraja yang didaulat menjadi Ketua Harian Pemuda Toraja Indonesia ” PTI” periode 2022-2025 bersama dengan Ayub Manuel Pongrekun sebagai Ketua Umum PTI.

Baca Juga  Kebakaran Rumah di Lamunan, Makale, 3 Orang Warga Dilarikan ke Rumah Sakit

Duo tokoh muda Toraja ini dilantik Langsung oleh Ketua Umum PMTI  Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Lumba  November 2022 yang lalu.

Dalam siaran persnya yang dikirim ke Redaksi Kareba Toraja, Benidiktus Papa yang kini dikenal dengan tagline Energi Muda Tana Toraja kembali menegaskan siap bertarung di Pilkada Tana Toraja yang akan berlangsung 27 November 2024 yang akan datang.

“Ya saya siap lahir batin untuk bertarung pada Pilkada Tana Toraja, segala persiapan telah dan sedang kita lakukan, Komunikasi lintas Partai semakin intens dan mengerucut, sementara itu infrastruktur relawan BP COMUNITY sudah terbangun hingga Lembang/Kelurahan di seluruh wilayah Kabupaten Tana Toraja, Kerja-kerja relawan semakin intens dilapangan membangun jejaring mensosialisasikan Benidiktus Papa agar semakin dikenal oleh masyarakat” urai Benidiktus Papa.

Baca Juga  21 Orang Meninggal Dunia, Total 407 Kasus Positif Covid-19 di Toraja Utara

Menurut Benidiktus Papa, seluruh proses persiapan yang telah dan sedang dilakukan menuju Pilkada Tana Toraja dengan langkah yang serius dan terukur adalah  wujud dari tanggungjawabnya selaku Kader Partai yang diberi mandat oleh Ketua Umum PSI Kaesang Pangareb untuk maju dalam Pilkada Tana Toraja.

“Saya optimis dengan segala persiapan yang telah kami lakukan, untuk maju dalam Pilkada Tana Toraja, apalagi dengan potensi data pemilih muda milenial yang hampir 60% dari total DPT yang ada di Tana Toraja merupakan basis utama yang akan kami sasar, tidak hanya sebagai objek namun menjadi pelaku dalam menggerakkan mesin perubahan di Tana Toraja untuk masa depan anak-anak Muda Toraja yang lebih baik” urai Benidiktus Papa. (*)

Baca Juga  Pemuda 24 Tahun Ini Ditangkap karena Diduga Curi Motor di Sopai, Toraja Utara

Penulis: Indra
Editor: Arthur

Komentar