Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Hukum & Kriminal » Hakordia 2024, Kejaksaan Negeri dan UKI Toraja Teken MoU dan Gelar FGD

Hakordia 2024, Kejaksaan Negeri dan UKI Toraja Teken MoU dan Gelar FGD

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sel, 10 Des 2024

Hakordia di Tana Toraja digelar dalam bentuk Focus Group Discussion (FGD) di Aula Kampus 1 UKI Toraja, Makale. (foto: Mon/kareba toraja).


KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE— Puncak Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) tahun 2024 digelar Kejaksaan Negeri Tana Toraja bekerjasama dengan Universitas Kristen Indonesia (UKI TORAJA), Senin 09 Desember 2024 bertempat di Aula Kampus 1 UKI Toraja, Makale.

Kegiatan Hakordia di Tana Toraja digelar dalam bentuk Focus Group Discussion (FGD) dengan tema “Pencegahan Tindak Pidana Korupsi di Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara”.

Kegiatan dihadiri sejumlah unsur mulai dari Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara dalam hal ini Sekretaris Daerah (Sekda) Tana Toraja dan Sekda Toraja Utara, Ketua DPRD Tana Toraja dan Toraja Utara, Kepala OPD Tana Toraja dan Toraja Utara, Tokoh Agama dan mahasiswa UKI Toraja.

Dalam sesi FGD, hadir sebagai narasumber Rektor UKI Toraja Prof. Dr. Oktavianus Pasoloran, S.E., M.Si., Ak. CA., yang memaparkan materi tentang bagaimana upaya kampus memperkuat karakter mahasiswa tentang pendidikan anti korupsi.

Prof. Dr. Oktavianus Pasoloran menyebut Pendidikan Anti Korupsi menjadi mata kuliah 3 semester di UKI Toraja.

Narasumber selanjutnya adalah DR. Sukarno SH MH selaku kepala Seksi Pemulian Aset Kejaksaan Negeri Tana Toraja yang memaparkan materi tentang Komitmen Kejaksaan Negeri Tana Toraja dalam penanganan korupsi.

Dalam kesempatan tersebut juga digelar penandatanganan nota kesepahaman antara UKI Toraja dengan Kejaksaan Negeri Tana Toraja tentang penyelenggaraan Tri Dharma Pendidikan yang terdiri dari pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat serta program MBKM.

Teken MoU antara UKI Toraja dengan Kejaksaan Negeri Tana Toraja tentang penyelenggaraan Tri Dharma Pendidikan.

Kerja sama ini bertujuan untuk mensinergikan dan meningkatkan hubungan kelembagaan serta saling membantu dalam pelaksanaan Tri Dharma Pendidikan.

Rektor UKI Toraja, Prof Oktavianus Pasoloran berharap kerjasama dapat dilakukan bersama Kejari Tana Toraja dalam penguatan mata kuliah Anti Korupsi di UKI Toraja yang telah dimasukkan sebagai bagian kurikulum ke semua program studi yang ada.

“Kita berharap melalui kerjasama Kejari akan ada penguatan pada mata kuliah Anti Korupsi. Berharap nanti akan ada kolaborasi antar dosen Anti Korupsi dengan aparat dari Kejari Tana Toraja dengan memberikan penguatan baik mata kuliah, maupun program-program di kampus yang terkait prinsip-prinsip anti korupsi” tutur Prof Oktavianus Pasoloran.

Melalui peringatan Hakordia, Prof Oktavianus Pasoloran menyampaikan ini dapat menjadi peringatan bersama bagi semua pihak.

Perilaku koruptif menurut Rektor Oktavianus bukan terkait pejabat negara, melainkan tanggungjawab bersama, khususnya di keluarga, juga lembaga pendidikan. (*)

Penulis: Monika/Arsyad
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 3.800 Warga Ikut Vaksinasi Covid-19 Massal yang Digelar Kodim 1414 Tana Toraja

    3.800 Warga Ikut Vaksinasi Covid-19 Massal yang Digelar Kodim 1414 Tana Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kodim 1414 Tana Toraja bekerja sama dengan Dinas Kesehatan menggelar vaksinasi Covid-19 secara massal di dua kabupaten wilayah kerjanya, yakni Tana Toraja dan Toraja Utara. Vaksinasi massal ini dilaksanakan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona di Toraja. Di Toraja Utara, vaksinasi massal dilaksanakan selama tiga hari, mulai tanggal 6-9 Juli 2021. […]

  • Warga Jadikan Komplek Rumah Adat Suku Arfak dan Toraja di Manokwari sebagai Tempat Wisata

    Warga Jadikan Komplek Rumah Adat Suku Arfak dan Toraja di Manokwari sebagai Tempat Wisata

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MANOKWARI — Kamis, 5 Mei 2022 sore, ratusan warga dari berbagai etnis di Kota Manokwari dan sekitarnya terlihat memenuhi halaman komplek rumah adat kaki seribu “Mod Aku Aksa” (IGKOJEI) yang dibangun berdampingan dengan rumah adat Toraja di Kampung Soribo, Distrik Manokwari Barat, Kota Manokwari. Ratusan warga ini sengaja datang untuk berwisata dan berfoto-foto sambil […]

  • Anggaran Ganti Rugi Minim, Pemilik Lahan Jembatan Kembar Malango’ Mengadu ke DPRD

    Anggaran Ganti Rugi Minim, Pemilik Lahan Jembatan Kembar Malango’ Mengadu ke DPRD

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Jumlah anggaran yang dialokasikan pemerintah untuk pembebasan lahan pembangunan jembatan kembar di Malango’ dinilai terlalu kecil oleh pemilih lahan dan bangunan. Itu sebabnya, mereka mengadu ke DPRD Toraja Utara. Sebanyak 10 Kepala Keluarga pemilik lahan dan bangunan, yang kemungkinan besar akan terdampak pembangunan jembatan kembar di Malango’ Rantepao, mendatangi kantor DPRD Toraja […]

  • Tahun 2021, Sebanyak 74 Tindak Pidana Melibatkan Anak dan Perempuan, Perlu Perhatian Serius Semua Pihak

    Tahun 2021, Sebanyak 74 Tindak Pidana Melibatkan Anak dan Perempuan, Perlu Perhatian Serius Semua Pihak

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Sebanyak 74 kasus tindak pidana yang melibatkan anak dibawah umur dan perempuan terjadi di Tana Toraja selama tahun 2021. Anak dibawah umur dan perempuan yang terlibat, baik sebagai pelaku maupun korban. Dengan jumlah kasus sebanyak itu, Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Tana Toraja mencatat, selama tahun 2021, sebanyak 23 anak […]

  • Pulihkan Ekonomi Pasca Pandemi Covid-19, Imigrasi Sulsel Bantu Pariwisata Toraja Utara

    Pulihkan Ekonomi Pasca Pandemi Covid-19, Imigrasi Sulsel Bantu Pariwisata Toraja Utara

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pandemi Covid-19 sangat mengganggu berbagai sektor ekonomi, tak terkecuali pariwisata. Saat ini, semua elemen pemerintah bahu membahu menciptakan peluang dan kemudahan-kemudahan bagi masyarakat dalam rangka pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19. Salah satu lembaga pemerintahan yang ikut dalam kerja bersama dalam pemulihan ekonomi itu adalah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham). Kamis, […]

  • Vaksinasi Covid-19 untuk Ibu Hamil Mulai Dilaksanakan di Toraja Utara

    Vaksinasi Covid-19 untuk Ibu Hamil Mulai Dilaksanakan di Toraja Utara

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, TALLUNGLIPU — Selain anak sekolah usia 12-17 tahun, pemerintah Kabupaten Toraja Utara, melalui Dinas Kesehatan, juga mulai melakukan vaksinasi terhadap ibu hamil. Vaksinasi untuk ibu hamil ini dibuka secara resmi oleh Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang di Puskesmas Tallunglipu, Jumat, 3 September 2021. Vaksinasi ibu hamil yang dilaksanakan di Puskesmas Tallunglipu ini merupakan bagian […]

expand_less