Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Olahraga » Atlet Taekwondo Tana Toraja Masuk Kontingen Sulsel pada POPNAS XVI 2023 di Palembang

Atlet Taekwondo Tana Toraja Masuk Kontingen Sulsel pada POPNAS XVI 2023 di Palembang

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Ming, 27 Agu 2023
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Pengkab Taekwondo Tana Toraja terus mencetak atlet-atlet berbakat, baik tingkat lokal, regional, maupun nasional. Terbaru, salah satu atlet binaan Pengkab Taekwondo Tana Toraja, Khansa Atifa Sutomo terpilih dan masuk dalam Kontingen Taekwondo Provinsi Sulawesi Selatan, yang akan mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) XVI di Palembang, Sumatera Selatan, 28-31 Agustus 2023.

Terpilihnya Khansa Atifa Sutomo, yang akrab disapa Ifa, dalam Kontingen Sulawesi Selatan Cabang Taekwondo, dibenarkan oleh pelatih Taekwondo Tana Toraja, Indra Batara.

Kepada KAREBA TORAJA, Minggu, 27 Agustus 2023, Indra yang merupakan anggota Polri ini menjelaskan, selama beberapa waktu terakhir ini Khansa Atifa Sutomo mengikuti pemusatan latihan di Kota Makassar, terhitung sejak 12 Agustus 2023.

“Pada Kejuaraan Pelajar Daerah Provinsi Sulawesi Selatan bulan Juli yang lalu, Ifa meraih medali emas untuk Kontingen Kabupaten Tana Toraja. Setelah itu, dia mengikuti pemusatan latihan di Makassar dan terpilih menjadi salah satu anggota Kontingan Provinsi Sulawesi Selatan Cabang Taekwondo,” terang Indra.

Khansa Atifa Sutomo merupakan siswi SMP Negeri 1 Makale. Ifa adalah anak ketiga dari pasangan Sutomo Rauf dan Ery Datu Arrang. Dari empat bersaudara, tiga diantaranya menekuni olahraga yang sama, yakni Taekwondo.

Menurut Indra, sesuai persuratan dari Pengurus Taekwondo Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan nomor 117/SPm/PTI-SS/VII/2023 tanggal 10 Juli 2023 tentang Hasil Akhir Penyampaian Hasil Seleksi untuk mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Nasional yang akan dilaksanakan pada tanggal 24 Agustus – 4 September 2023 di Palembang, salah satu atlet yang berhasil meraih medali emas pada Juni kemarin di Event Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Propinsi Sulawesi Selatan, yakni Khansa Atifa Sutomo Atlet Putri kelahiran Makale yang menjadi binaan Pengkab Tana Toraja terpanggil masuk dalam daftar nama atlet yang akan mewakili Propinsi Sulawesi Selatan untuk bertanding di Popnas Palembang bulan Agustus 2023.

Selama ini, kata Indra, Ifa menjalani masa pemusatan latihan di Dojang Tongkonan Sekretariat Taekwondo Tana Toraja dalam pembinaan Pelatih dan Pengurus.

“Hasil penilaian bukan hanya melalui hasil kejuaraan tapi ada beberapa faktor, diantaranya postur tubuh, peluang medali, mental dan semangat tanding, serta jam terbang atlet juga menjadi penilaian dalam penentuan hasil akhir atlet mengikuti kejuaraan,” kata Indra.

Indra mengatakan, terpilihnya Khansa Atifa Sutomo merupakan sebuah kebanggaan bagi Pengkab Taekwondo Tana Toraja. Dia berharap, atlet lainnya menjadikan motivasi dan pemerintah Kabupaten memberikan support kepada atlet yang akan berangkat.

“Taekwondo Tana Toraja akan terus mencetak atlet setiap waktu sesuai kebutuhan zaman. Harapan kami selaku Pelatih, pemerintah bisa memberikan sarana dan prasarana yang mendukung dalam pembinaan atlet prestasi khususnya di cabang olahraga Taekwondo,” ujar Indra.

Untuk diketahui, jumlah atlet Taekwondo Tana Toraja saat ini yang dibina dari 29 unit latihan dan tersebar di beberapa Kecamatan, Kelurahan/Lembang  sudah mencapai ribuan dan akan selalu siap memberikan kontribusi positif untuk perkembangan dunia prestasi olahraga putra putri daerah. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Hibahkan Tanah, Kantor Kejaksaan Negeri Segera Hadir di Toraja Utara

    Pemkab Hibahkan Tanah, Kantor Kejaksaan Negeri Segera Hadir di Toraja Utara

    • calendar_month Rab, 10 Mar 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utaramenghibahkan tanah seluas lebih dari 7.000 meter persegi yang akan digunakan membangun kantor Kejaksaan Negeri Toraja Utara. Dengan begitu, diharapkan Kabupaten Toraja Utara segera memiliki Kejaksanaan Negeri sendiri. Karena sejak mekar dari Tana Toraja tahun 2008, Kabupaten ke 24 di Sulsel ini belum memiliki Kejaksanaan Negeri. Segala urusan mengenai […]

  • Perwakilan dari 5 Negara Hadiri Peringatan Hari Masyarakat Adat Sedunia di Ke’te Kesu’, Toraja Utara

    Perwakilan dari 5 Negara Hadiri Peringatan Hari Masyarakat Adat Sedunia di Ke’te Kesu’, Toraja Utara

    • calendar_month Sel, 6 Agu 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, KESU’ — Memperingati Hari Internasional Masyarakat Adat Sedunia 2024, Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) dan Kedubes Amerika Serikat menghadirkan beberapa peserta perwakilan internasional. Sejumlah peserta Konferensi Internasional Masyarakat Adat 2024 dari berbagai negara hadir pada kegiatan Kunjungan Belajar Masyarakat Adat di Toraja Utara. Bertajuk “Kunjungan Belajar Masyarakat Adat: Inovasi dan Pengetahuan Tradisional Toraya” kegiatan […]

  • Kalah Telak di Pilgub, Andi Sudirman: Saya Akan Tetap Bantu Kak Dedy dan Masyarakat Toraja Utara

    Kalah Telak di Pilgub, Andi Sudirman: Saya Akan Tetap Bantu Kak Dedy dan Masyarakat Toraja Utara

    • calendar_month Sen, 7 Apr 2025
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyatakan dirinya akan melaksanakan program pembangunan yang berkeadilan untuk semua masyarakat Sulawesi Selatan. Meski dirinya bersama pasangan, Fatmawati Rusdi kalah telak di Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Sulsel 2024 di Kabupaten Toraja Utara, namun Andi Sudirman tetap berkomitmen membantu Bupati dan masyarakatnya. “Biarmo rendah (presentase […]

  • RS Elim Rantepao Teken Kerjasama dengan Perusahaan Asuransi Global Assistance & Healthcare

    RS Elim Rantepao Teken Kerjasama dengan Perusahaan Asuransi Global Assistance & Healthcare

    • calendar_month Rab, 30 Okt 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Manajemen Rumah Sakit Elim Rantepao terus melakukan berbagai terobosan guna meningkatkan akses layanan kesehatan bagi masyarakat. Selain menambah fasilitas dan SDM, rumah sakit swasta terbesar di Toraja ini juga memperluas kerjasama dengan berbagai perusahaan asuransi. Salah satu asuransi yang telah meneken kerjasama dengan RS Elim Rantepao adalah Global Assistance & Healthcare. Perusahaan […]

  • Komitmen Bersama Majukan Pariwisata, UKI Toraja dan Masyarakat Sadar Wisata Toraja Utara Teken MoU

    Komitmen Bersama Majukan Pariwisata, UKI Toraja dan Masyarakat Sadar Wisata Toraja Utara Teken MoU

    • calendar_month Sab, 7 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI TORAJA) bersama Masyarakat Sadar Wisata (Masata) DPC Toraja Utara  melaksanakan Penandatanganan Nota Kesepahaman (memorandum of understanding/MoU), Jumat, 6 Agustus 2021 di Aula Kantor Pusat (Rektorat) UKI Toraja, Makale. Penandatanganan MoU oleh Rektor UKI Toraja Dr. Oktavianus Pasoloran, SE., M.Si., Ak, CA Mewakili UKI Toraja dan Damayanti Batti […]

  • Minus Rantepao, Ini Nama Camat se-Toraja Utara yang Baru Dilantik

    Minus Rantepao, Ini Nama Camat se-Toraja Utara yang Baru Dilantik

    • calendar_month Rab, 16 Feb 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Selain pejabat Eselon II dan III, Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang didampingi Wakil Bupati Frederik Victor Palimbong juga melantik 19 Camat yang akan memimpin di 19 Kecamatan yang ada di Toraja Utara. Satu Camat yang belum dilantik, yakni Camat Rantepao. Satu Camat lainnya yang masih ditunda pelantikannya, yakni Camat Balusu. Pengambilan Sumpah/Janji […]

expand_less