VIDEO: Sempat Tertutup Akibat Longsor, Jalan Poros Toraja-Palopo Sudah Bisa Dilewati, Warga Diminta Tetap Waspada
- calendar_month Sen, 8 Nov 2021

Belasan titik longsor terjadi jalan poros Toraja-Palopo, Minggu, 7 November 2021. Akibatnya, jalan poros ini sempat tertutup selama beberapa jam. (JLK/Kareba Toraja).
KAREBA-TORAJA.COM, PALOPO — Baru saja terbuka awal Oktober 2021 sejak terputus total akibat tanah longsor yang terjadi pada akhir Juni 2020, lalu lintas di jalan poros Toraja-Palopo, kembali terganggu dengan adanya tanah longsor yang terjadi di sejumlah titik sejak Sabtu hingga Minggu, 7 November 2021.
Namun, material longsor pada belasan titik sepanjang jalan poros Toraja-Palopo, yang terjadi pada Minggu, 7 November 2021 sudah dievakuasi dan kendaraan sudah bisa lewat, meski harus ekstra hati-hati.
Jurnalis kareba-toraja.com, Yunus Lexi yang melintasi jalur tersebut pada Senin, 8 November 2021, melaporkan setidaknya ada 15 titik longsor, besar maupun kecil, yang terjadi di jalan poros Toraja-Palopo, mulai dari Kaleakan; perbatasan Toraja Utara-Kota Palopo, hingga ke Kilometer 10 Kecamatan Battang Barat, Kota Palopo.
“Yang paling parah terlihat di KM 17 kecamatan Wara Barat, Kota Palopo,” ungkap Lexi, yang melintasi jalur tersebut menggunakan bus umum.
Lebih lanjut dikatakan, dirinya berangkat dari Makale, Tana Toraja sekitar pukul 08.00 Wita menuju ke Soroako, Luwu Timur untuk suatu urusan. “Longsor pertama terjadi di Kaleakan, tapi kami hanya menunggu sekitar 20 menit, sudah bisa lewat,” katanya.
Ketika memasuki wilayah Wara Barat, titik longsor mulai bertambah dan lebih besar. Karena alat berat baru datang ke lokasi sekitar pukul 12.10 Wita, sehingga antrian panjang kendaraan, baik dari arah Toraja maupun Palopo, tak terhindarkan.
“Panjang antrian kendaraan kalau digabung dari arah Toraja dan arah Palopo kira-kira 10 kilometer,” ujar Lexi.
Kendaraan bus yang ditumpangi Lexi berada di lokasi longsor sekitar 4 jam. “Puji Tuhan, bisa lewat setelah tertahan sekitar empat jam,” ujar Lexi, Senin petang.
Dia menyebut, longsor di belasan titik di jalan poros Toraja-Palopo ini diduga akibat hujan deras yang turun terus menerus sejak Sabtu hingga Minggu malam.
Meski sudah bisa lewat, namun warga maupun pengendara dihimbau untuk tetap waspada, karena hujan dengan intensitas tinggi diperkirakan masih akan terjadi dalam pekan ini. (*)
Penulis: Desianti
Editor: Arthur
- Penulis: Admin1
Comment