Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Olahraga » Vakum, Sejumlah Klub Sepak Bola di Tana Toraja Desak Askab PSSI Gelar Kongres

Vakum, Sejumlah Klub Sepak Bola di Tana Toraja Desak Askab PSSI Gelar Kongres

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sen, 2 Okt 2023
  • visibility 542
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Sejumlah Klub Sepak Bola dibawah naungan Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) segera menggelar Kongres.

Desakan ini muncul karena melihat kondisi persepakbolaan di Tana Toraja saat ini yang terkatung-katung dan tidak jelas.

Sejak berakhirnya kepengurusan Askab Tana Toraja periode 2015-2019 dibawah kepemimpinan Meyer Dengen lalu dilanjutkan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Herianto, aktivitas sepakbola di Tana Toraja tidak berjalan alias vakum.

 

Padahal, sejak dijabat Meyer Dengen selama dua periode, persepakbolaan di Tana Toraja begitu bergairah.

Askab PSSI Tana Toraja rutin menggelar kompetisi mulai dari tingkat SD, SMP dan SMA termasuk menggelar Liga PSSI yang diikuti klub-klub sepakbola yang ada di Tana Toraja.

Termasuk rutin ikut Liga 3 (dulu Divisi 3) dan Pra Porda dimana pemain yang masuk dalam tim Liga 3 maupun tim Pra Porda diseleksi dari Kompetisi SMA dan Liga PSSI.

Namun sejak dinahkodai Pelaksana Tugas sesuai SK Penunjukan Herianto sejak 5 Februari 2021 yang ditandatangani Ketua Asprov Sulsel saat itu, Andi Erwin Hatta Solulipu, sepak bola di Tana Toraja mulai vakum.

Herianto bahkan dinilai tidak berbuat apa-apa untuk persepakbolaan di Tana Toraja, termasuk upaya untuk melaksanakan Kongres PSSI Tana Toraja. Padahal dalam SK dengan nomor SKEP/25/ASPROV-PSSI/SS/II/2021 tersebut salah satu poinnya adalah melaksanakan Kongres sesegera mungkin. Namun sejauh ini belum ada tanda-tanda akan dilaksanakannya kongres.

Kondisi ini membuat sejumlah Klub Sepak Bola di Tana Toraja angkat bicara

Surya, Manajer Banga Putra salah satu klub peserta Liga PSSI Tana Toraja mengharapkan kepengurusan baru Askab PSSI Tana Toraja segera terbentuk sehingga sepakbola di daerah ini ada yang urus.

Ia juga menyayangkan penunjukan Harianto sebagai PLT Ketua Askab yang sejauh ini tidak berkontribusi apa-apa buat pesepakbolaan di Tana Toraja. Apalagi penunjukannya sudah sejak 2021 atau sudah berjalan 2 tahun 8 buan

Sementara itu, Alfred selaku Manager Twins FC menyebut SK penunjukan Harianto sebagai Ketua Plt. itu sudah kadaluarsa karena sudah lebih dari 6 bulan.

“Seharusnya Ketua Asprov PSSI Sulsel menunjuk salah satu putra daerah sebagai Plt yang baru sehingga Kongres PSSI Tana Toraja dapat dilaksanakan secepat mungkin,” kata Alfred

Manager Klub PPGT Kambiolangi’ Pa’gasingan, Sarto juga menginginkan pengurus Askab PSSI Tana Toraja segera terbentuk.

Sarto mendesak Ketua Asprov PSSI Sulsel  untuk segera mengambil langkah-langkah strategis agar kongres untuk memilih pengurus baru dapat dilaksanakan.

“Kami harap Ketua Asprov PSSI Sulsel segera menunjuk Plt. Ketua yang baru sehingga kongres Askab PSSI Tana Toraja dapat segera dilaksanakan,” harap Sarto.

Sementara itu, Plt. Ketua Askab PSSI Tana Toraja Herianto yang dikonfirmasi mengakui kondisi yang ada sekarang.

Herianto mengatakan dirinya bersama pengurus lainnya saat ini memang sedang mengupayakan pelaksanaan Kongres agar segera terbentuk pengurus yang definitif.

Herianto menjelaskan saat ini pihaknya sedang melakukan verifikasi terhadap Klub-klub sepak bola yang ada di Tana Toraja yang akan menjadi pemilik suara dalam Kongres nantinya.

“Saat ini kita tahap verifikasi klub karena kondisi kita di Tana Toraja banyak klub yang tidak memiliki pengurus dan sekretariat yang jelas sehingga sesuai aturan ini harus dilakukan verifikasi,” kata Herianto.

“Nantinya jika verifikasi ini sudah dilakukan, kita akan segera gelar Kongres,” tutup Herianto. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Antisipasi Kasus Bunuh Diri Remaja, Dinkes Tana Toraja Gelas Thalksow Kesehatan Jiwa

    Antisipasi Kasus Bunuh Diri Remaja, Dinkes Tana Toraja Gelas Thalksow Kesehatan Jiwa

    • calendar_month Jum, 9 Jun 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 511
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Thalksow bertajuk “Remaja Sehat Ceria” yang digagas Dinas Kesehatan Tana Toraja bersama Direktorat Kesehatan Jiwa Kementerian Kesehatan RI, digelar di Gedung Tammuan Mali’ Makale, Kamis, 8 Juni 2023. Kegiatan ini dalam rangka meningkatkan pemahaman serta mendorong peran serta masyarakat baik lintas program dan lintas sektor akan pentingnya kesehatan jiwa. Kegiatan dibuka langsung […]

  • Sabtu Besok, Sharon Idol Bakal Manggung di Lapangan Bakti Rantepao

    Sabtu Besok, Sharon Idol Bakal Manggung di Lapangan Bakti Rantepao

    • calendar_month Jum, 12 Nov 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 942
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Artis Indonesian Idol, Sharon Britney Graviella Padidi atau Sharon Idol bakal manggung pada puncak acara HUT ke-57 Partai Golkar Sulsel, yang digelar di Lapangan Bakti Rantepao, Toraja Utara, Sabtu, 13 November 2021 malam. Kepastian tentang kehadiran artis ibukota asal Toraja ini disampaikan Ketua Panitia HUT ke-57 Partai Golkar Sulsel, John Rende Mangontan, […]

  • Yayasan Kesehatan Gereja Toraja Buka Peluang Perawat Bekerja di Singapura

    Yayasan Kesehatan Gereja Toraja Buka Peluang Perawat Bekerja di Singapura

    • calendar_month Rab, 3 Mei 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 736
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Yayasan Kesehatan Gereja Toraja (YKGT) membuka peluang program pengiriman tenaga kesehatan terampil untuk berkarir di luar negeri dengan penghasilan mulai dari Rp 21-30 juta. Peluang ini terbuka khusus untuk posisi Enrolled Nurse (D3 Perawat) dan Registered Nurse ( S1 Profesi Perawat). Para perawat nantinya akan ditempatkan di 6 rumah sakit umum milik […]

  • Selain Bantu Peti Jenazah, Gereja Toraja Juga Buka Posko Bantuan Bencana Alam

    Selain Bantu Peti Jenazah, Gereja Toraja Juga Buka Posko Bantuan Bencana Alam

    • calendar_month Sel, 16 Apr 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 628
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Badan Pekerja Sinode (BPS) Gereja Toraja, melalui Crisis Center Gereja Toraja (CCGT), membuka Posko bantuan bencana alam tanah longsor, yang terjadi di beberapa lokasi di Tana Toraja, termasuk di Palangka dan Pangra’ta. Posko bantuan kemanusiaan itu dibuka di Kantor Pusat BPS Gereja Toraja, Tongkonan Sangulele, Rantepao, Toraja Utara. Sebelumnya, Crisis Centre Gereja […]

  • UKI Toraja dan PMTI Bangun Kerja Sama Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

    UKI Toraja dan PMTI Bangun Kerja Sama Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

    • calendar_month Rab, 9 Jul 2025
    • account_circle Arsyad Parende
    • visibility 731
    • 0Komentar

    Rektor UKI Toraja dan Ketua Umum PMTI Teken MoU dalam rangka Pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. (Foto/MutimediaUKIToraja).   KAREBA-TORAJA.COM, KESU’ — Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja) dan Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) secara resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dalam rangka pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi. Penandatanganan MoU berlangsung di Hotel D’ Rij Toraja, Kesu’, Toraja […]

  • LPPM STIKES Tana Toraja Edukasi PHBS dan Gerakan Sadar Stunting di Puskesmas Tallunglipu

    LPPM STIKES Tana Toraja Edukasi PHBS dan Gerakan Sadar Stunting di Puskesmas Tallunglipu

    • calendar_month Kam, 21 Sep 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 758
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, TALLUNGLIPU — Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Tana Toraja melaksanakan Gerakan Masyarakat Sadar Stunting dan Edukasi PHBS di Puskesmas Tallunglipu, Kabupaten Toraja Utara. Gerakan pemberdayaan berbasis masyarakat ini dilaksanakan selama beberapa bulan di wilayah kerja Puskesmas Tallulingpu. Kegiatan Peningkatan Mutu Puskesmas (PMP) ini dilaksanakan oleh tiga orang dosen, […]

expand_less