Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Komunitas » Jelajah Pesona Sulsel 2021; Bersepeda dari Makassar Sampai ke “Negeri di Atas Awan”

Jelajah Pesona Sulsel 2021; Bersepeda dari Makassar Sampai ke “Negeri di Atas Awan”

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 15 Nov 2021

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Jelajah Sepeda Sulawesi merupakan event bersepeda yang pertama kali dilaksanakan pada tahun 2021 dan berhasil mengundang animo yang sangat tinggi dari masyarakat Sulsel secara umum. Animo tersebut terlihat dari antusias pendaftar sampai masa akhir pendaftaran, meski pihak panitia membatasi quota dengan alasan pandemi Covid-19.

Pada tahun 2021 ini, untuk tetap menyalakan api semangat dalam bersepeda meskipun di tengah kondisi pandemi Covid-19.  Melalui event ini, sangat mendukung pemulihan ekonomi khususnya di sektor parawisata akibat pandemi covid 19.

Jelajah Pesona Sulawesi merupakan event ikonik dari Sepeda Lipat Makassar (SLIM) diharapkan menjadi event tahunan  Jelajah Sepeda Sulawesi (JPS).

Sebenarnya panitia ingin event ini dilaksanakan 11 – 14 Agustus 2021, namun tidak terealisasikan karena kondisi pandemi yang kita hadapi ini, sehingga baru bisa dilaksanakan pertengahan 2021.

Dengan menggunakan konsep Cycling Tourism para peserta sepeda lipat ditantang untuk menempuh jarak 333 km yang harus dilakukan selama 4 hari dan  memungkinkan para peserta dengan tetap mengikuti protokol kesehatan yang berlaku.

Setibanya di Tana Toraja, peserta disambut di Taman PKK oleh Bupati Tana Toraja. Keesokan harinya setelah menginap semalam di Hotel Misiliana Kabupaten Toraja Utara, peserta lanjut melakukan agenda city tour ke sejumlah objek wisata yang ada di Kabupaten Toraja utara, diantaranya Objek Wisata Negeri di Atas Awan Tatombi, Londa, dan Ke’te’ Kesu’ yang merupakan sebagian objek wisata andalan Toraja Utara.

Turut hadir sambil bersepeda dalam city tour, Wakil Bupati Toraja Utara Frederik Victor Palimbong dan Ibu Damayanty Palimbong, Kapolres Toraja Utara dan Dandim 1414 Toraja.

Panitia juga memberikan pengalungan Medali dan cenderamata berupa kaos jersey JPS kepada Wakil Bupati Toraja Utara dan Ibu, Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati dan Dandim 1414 Letkol Inf. Amril Hairuman Tehupelasury sebagai ungkapan terima kasih atas dukungan serta kerjasama Panitia JPS dan Pemkab Toraja Utara dan seusai jamuan makan siang, peserta JPS kembali ke Misiliana untuk siap siap kembali ke Kota Makassar.

Peserta yang terdaftar sebanyak 100 orang, dimana sebagian besar merupakan peserta dari kota makassar dan kabupaten tetangga. Namun, tidak kurang ada juga beberapa peserta yang berasal dari luar Sulawesi Selatan, seperti Kendari, Jakarta, Jogya dan beberapa kota di pulau Jawa termasuk Papua.

Penulis: Ivan Kalalembang — Panitia Lokal

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Toraja Utara Larang Anggotanya Main Game Online Higgs Domino

    Kapolres Toraja Utara Larang Anggotanya Main Game Online Higgs Domino

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Kepala Kepolisian Resor Toraja Utara, AKBP Yudha Wirajati melarang anggota memiliki aplikasi apalagi memainkan game online Higgs Domino. Selain melarang, Yudha juga mengingatkan, jika ada anggota yang kedapatan memainkan game online Higgs Domino akan diproses hukum serta dikenai sanksi. “Kepada seluruh personil Polres Toraja Utara dan Polsek jajaran yang kedapatan bermain game […]

  • Minus Rantepao, Ini Nama Camat se-Toraja Utara yang Baru Dilantik

    Minus Rantepao, Ini Nama Camat se-Toraja Utara yang Baru Dilantik

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Selain pejabat Eselon II dan III, Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang didampingi Wakil Bupati Frederik Victor Palimbong juga melantik 19 Camat yang akan memimpin di 19 Kecamatan yang ada di Toraja Utara. Satu Camat yang belum dilantik, yakni Camat Rantepao. Satu Camat lainnya yang masih ditunda pelantikannya, yakni Camat Balusu. Pengambilan Sumpah/Janji […]

  • BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Kartu Kepesertaan Kepada 1.000 Pekerja Rentan di Tana Toraja

    BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Kartu Kepesertaan Kepada 1.000 Pekerja Rentan di Tana Toraja

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Bupati Tana Toraja Theofilus Allorerung memberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan kepada 1.000 pekerja rentan di Kabupaten Tana Toraja. KAREBA-TORAJA.COM, SALUPUTTI — BPJS Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK bersinergi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Toraja untuk melindungi 1.000 Pekerja Rentan yang terdiri dari petani, ojek, buruh bangunan dan lain-lain dalam program Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian. Sebagai […]

  • Duta GenRe Toraja Utara Sosialisasikan Pencegahan Stunting kepada Remaja

    Duta GenRe Toraja Utara Sosialisasikan Pencegahan Stunting kepada Remaja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Forum Generasi Berencana Toraja Utara mengadakan kegiatan Sosialisasi PIK-Remaja, Pelatihan Modul Tentang Kita, dan Pelantikan BPH Forum GenRe Toraja Utara, Periode 2022/2023 di Rantepao, Senin, 20 Juni 2022. Dalam kegiatan ini dilaksanakan juga sosialisasi pencegahan stunting yang dipresentasikan oleh Duta GenRe Toraja Utara 2022, Fajir Akbar Putra dan Rosa Sartika. Sosialisasi ini […]

  • Viral di Medsos, 2 Pelaku Pencurian Emas Berkedok Service Kompos Gas Diciduk Polisi

    Viral di Medsos, 2 Pelaku Pencurian Emas Berkedok Service Kompos Gas Diciduk Polisi

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Dua terduga pelaku pencurian berkedok service kompor gas, yang meresahkan masyarakat Toraja beberapa waktu terakhir ini, berhasil ditangkap polisi. Kedua pelaku ditangkap di dua lokasi berbeda; di Toraja Utara dan Kota Palopo. Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Toraja Utara, AKBP Zulanda, melalui Kasat Reskrim, IPTU Aris Saidy, dalam rilis pers, Senin, 14 Agustus […]

  • Perkenalkan Dua Bersaudara yang Harumkan Tana Toraja di Berbagai Ajang Kejuaraan Taekwondo

    Perkenalkan Dua Bersaudara yang Harumkan Tana Toraja di Berbagai Ajang Kejuaraan Taekwondo

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Mereka, Gravance Syalom Tangirerung (12 tahun) dan George William Tangirerung (11 tahun) adalah dua bersaudara yang sering mencetak prestasi di berbagai kejuaraan Taekwondo, skala regional maupun nasional. Keduanya adalah siswa SDN 101 Makale 4, Tana Toraja. KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kedua anak ini merupakan buah kasih dari pasangan Semuel Julianto dan Dewi Sari Esti. Meskipun kedua […]

expand_less