Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Reshuffle Pejabat Tana Toraja; Skuad Lama Digeser, 5 Jabatan Strategis Lowong

Reshuffle Pejabat Tana Toraja; Skuad Lama Digeser, 5 Jabatan Strategis Lowong

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 8 Agu 2022

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung melakukan reshuffle pada jajaran eselon II di lingkup Pemkab Tana Toraja, Senin, 8 Agustus 2022.

Sejumlah pejabat lama digeser posisinya. Namun, pergeseran itu menimbulkan kekosongan pada lima jabatan strategis.

Meyer Dengen, orang kepercayaan Theofilus pada periode pertama menjadi Bupati Tana Toraja, dikembalikan ke Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD). Sebelumnya, Meyer diposisikan di Badan Pendapatan Daerah (Bappenda).

Meyer kembali berganti posisi dengan Margaretha Batara, yang pada pemerintahan sebelumnya menduduki jabatan Kepala BPKAD. Margaretha digeser untuk menempati posisi yang ditinggalkan Meyer Dengen, yakni Kepala Bapenda.

Kaboel Palipangan, yang pada masa pemerintahan Nicodemus Biringkanae dipercayakan menjadi Kepala Dinas PUPR, digeser menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik.

Dr Yunus Sirante, yang bertahan cukup lama di Badan Perencana Pembangunan Daerah (Bappeda) kini digeser menjadi Asisten 2 Bidang Perekonomian dan Pembangunan.

Istri mantan Bupati Tana Toraja, Nicodemus Biringkanae, yakni Rospita Napa, juga digeser dari Dinas Pariwisata. Napa dipercayakan memimpin Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak. Posisi yang ditinggalkan Napa ditempati Adelheid Sosang, mantan Wakil Bupati periode 2010-2015 yang berpasangan dengan Theofilus Allorerung, juga istri mantan Bupati Tana Toraja, Johanis Amping Situru.

Sejumlah pejabat lainnya yang mengalami pergeseran, diantaranya Eric Kristal Ranteallo, yang sebelumnya menjadi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga mendapat posisi baru sebagai Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah menggantikan Nirus Nikolas. Nirus selanjutnya digeser ke Dinas Lingkungan Hidup menggantikan Adelheid Sosang.

Kemudian, Armi Lenggo, yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Perhubungan dipercayakan menangani Satuan Polisi Pamong Praja. Jabatan yang ditinggalkan Army, lowong.

Anton Toding, yang sebelumnya menjadi Kepala Dinas Pendidikan digeser ke Dinas Pemuda dan Olahraga. Sedangkan Joni Tonglo, yang sebelumnya menduduki posisi Kepala BKPSDM ditarik menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM.

Posisi yang ditinggalkan Joni Tonglo ditempati Iwanto Siappa, yang sebelumnya menjabat Kasatpol Pamong Praja.

Kemudian, Maraya Allosomba ditunjuk menjadi Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat. Dan dr Ria Tanggo, yang sebelumnya menjadi Kepala Dinas Kesehatan dipindahkan ke Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana.

Sedangkan lima jabatan strategis yang lowong akibat pergeseran ini, yakni Bappeda, Dinas Pendidikan, Dinas PUPR, Dinas Perhubungan, dan Dinas Kesehatan.

Selain pejabat eselon II atau Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Theofilus juga melantik Pejabat Administrator, Kepala Sekolah, dan Pengawas Sekolah Lingkup Pemerintah Kabupaten Tana Toraja. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Serahkan Beasiswa PIP Bagi Pelajar Disabilitas di Tana Toraja, Eva Rataba Titikkan Air Mata

    Serahkan Beasiswa PIP Bagi Pelajar Disabilitas di Tana Toraja, Eva Rataba Titikkan Air Mata

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MENGKENDEK — Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Nasdem, Eva Stevany Rataba menyerahkan bantuan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) kepada siswa Disabilitas di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Tana Toraja di Minanga, Lembang Buntu Tangti, Kecamatan Mengkendek, Senin, 25 Juli 2022. Dihadapan anak-anak istimewa berkebutuhan khusus, Eva Rataba tak sanggup menahan haru hingga […]

  • Raih WTP 5 Kali Berturut-turut, Toraja Utara Dapat Penghargaan dari Menteri Keuangan

    Raih WTP 5 Kali Berturut-turut, Toraja Utara Dapat Penghargaan dari Menteri Keuangan

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Kabupaten Toraja Utara mendapat penghargaan dari Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, atas prestasinya mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Opini WTP dari BPJ diraih Kabupaten Toraja sejak tahun 2016 hingga tahun 2020. Piagam penghargaan dari Menteri Keuangan itu diserahkan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan  Provinsi Sulawesi […]

  • Tiga Pekerja Kabel Telepon Tersengat Listrik di Tondon, Satu Meninggal Dunia

    Tiga Pekerja Kabel Telepon Tersengat Listrik di Tondon, Satu Meninggal Dunia

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, TONDON — Tiga orang pekerja kabel telepon yang sedang mengerjakan jaringan disengat listrik di Dusun Saleka, Lembang Tondon Langi’, Kecamatan Tondon, Toraja Utara, Selasa, 9 November 2021 pagi. Satu dari ketiga pekerja tersebut meninggal dunia. Sedangkan dua lainnya terpental dan dilarikan ke rumah sakit Elim Rantepao. Kepala Lembang Tondon Langi’, Yusuf Mario Salurante, yang […]

  • Menko Marves, Luhut Pandjaitan Dijadwalkan Hadir pada Pembukaan Toraja Highland Festival

    Menko Marves, Luhut Pandjaitan Dijadwalkan Hadir pada Pembukaan Toraja Highland Festival

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves)  Republik Indonesia, Luhut Binsar Pandjaitan, dijadawalkan menghadiri evant promosi wisata dan investasi, Toraja Highland Festival 2021. Toraja Highland Festival (THF) 2021 dijadwalkan berlangsung selama satu minggu, mulai tanggal 4-10 Oktober 2021. “Kita sudah berkoordinasi dengan protokoler Menko Marves, bahwa Pak Menteri (Luhut Binsar Pandjaitan) rencana […]

  • Musrembang RKPD 2026; Langkah Awal Menuju Toraja Utara yang Maju, Makmur, dan Menyenangkan

    Musrembang RKPD 2026; Langkah Awal Menuju Toraja Utara yang Maju, Makmur, dan Menyenangkan

    • account_circle Desianti
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong menyatakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) merupakan langkah awal bagi dirinya dan Wakil Bupati, Andrew Silambi, beserta jajaran pemerintah untuk mewujudkan Toraja Utara yang lebih maju, makmur, dan menyenangkan. Hal ini diungkapkan Frederik Victor Palimbong saat memberikan sambutan pada Musrembang RKPD […]

  • Warga Tandu Pasien ke Rumah Sakit Sejauh 8 Kilometer karena Jalan Tertutup Longsor

    Warga Tandu Pasien ke Rumah Sakit Sejauh 8 Kilometer karena Jalan Tertutup Longsor

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SIMBUANG — Bencana alam tanah longsor pada jalan poros provinsi di Lembang (Desa) Makkodo, Kecamatan Simbuang, Kabupaten Tana Toraja tidak saja membuat akses warga terhalang. Bahkan warga terpaksa menandu seorang pasien berusia 69 tahun dan berjalan kaki melewati lokasi longsor sejauh kurang lebih 8 kilometer untuk mencapai tempat dimana ada mobil ambulance. Warga menandu […]

expand_less