Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Nasdem Alihkan Dukungan, Pilkada Tana Toraja Head to Head, Zadrak vs Victor

Nasdem Alihkan Dukungan, Pilkada Tana Toraja Head to Head, Zadrak vs Victor

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sel, 27 Agu 2024

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Keputusan Partai Nasdem yang mengubah dukungan pada injuri time membuat peta perpolitikan Tana Toraja di ajang Pilkada Serentak tahun 2024, berubah. Dampak dari keputusan Partai Nasdem itu membuat pertarungan Pilkada menyisakan dua pasangan calon; Zadrak Tombeq – Erianto Paundanan versus Victor Datuan Batara – John Diplomasi.

Jika saja Partai Nasdem tidak mengubah arah dukungannya, Pilkada Tana Toraja 2024 bakal diramaikan tiga pasangan calon, yakni Zadrak Tombeq – Erianto Paundanan, Victor Datuan Batara – John Diplomasi, Nicodemus Biringkanae – Darma Lelepadang. Namun pada Minggu, 25 Agustus 2024 atau dua hari menjelang pendaftaran pasangan calon di KPU, Partai Nasdem mengubah dukungan dengan memberikan SK B1-KWK kepada pasangan Zadrak Tombeq-Erianto Paundanan.

Partai Nasdem Tana Toraja sebenarnya bisa mengusung sendiri pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati tanpa koalisi dengan partai lain. Partai ini memperoleh 6 kursi di DPRD Tana Toraja hasil Pemilu Legislatif tahun 2024. Dengan begitu dia memenuhi syarat ambang batas untuk mengusung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati. Namun partai ini memilih untuk bergabung ke pasangan Zadrak-Erianto yang sudah didukung Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Perindo, Gelora, dan Partai Hanura.

Sehingga Pilkada Tana Toraja hanya akan diikuti dua pasangan calon, yakni Zadrak-Erianto dan Victor-John. Ini menjadi Pilkada yang pertama kali hanya diikuti dua pasangan calon di Kabupaten Tana Toraja sejak era Pilkada langsung.

Dua pasangan calon ini pun menciptakan koalisi besar dan kecil. Karena Zadrak-Erianto yang sudah didukung oleh 6 partai politik, masing-masing Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Perindo, Gelora, dan Partai Hanura, dan Partai Nasdem. Sedangkan pasangan Victor Datuan Batara dan John Diplomasi hanya diusung 2 partai politik, yakni Golkar dan Partai Demokrat.

Koalisi besar-kecil ini juga dilihat dari jumlah kursi partai pendukung di DPRD Tana Toraja. Pasangan Zadrak-Erianto mengumpulkan total 19 kursi melawan Victor-John yang hanya didukung 11 kursi.

Apakah koalisi besar akan mengalahkan yang kecil? Hasilnya kita tunggu di hari H Pilkada. Karena dari sisi popularitas dan tingkat pengenalan masyarakat terhadap dua pasangan calon ini, hampir sama besar.

Victor Datuan Batara yang merupakan Ketua DPD II Partai Golkar Tana Toraja adalah mantan Wakil Bupati Tana Toraja, periode 2016-2021. Dia juga mantan Kapolres Tana Toraja, yang pernah beberapa kali mencalonkan diri menjadi calon Bupati.

Sedangkan calon wakilnya, John Diplomasi adalah Ketua DPC Partai Demokrat Tana Toraja. Dia juga mantan calon wakil Bupati Tana Toraja pada Pilkada yang lalu. John Diplomasi juga merupakan mantan Ketua KSP Balo’ta, sebuah koperasi yang sangat terkenal di Toraja.

Zadrak Tombeq adalah Ketua DPC Partai Gerindra Tana Toraja. Dia adalah Wakil Bupati incumbent. Zadrak juga pernah menjadi Calon Bupati, beberapa tahun lalu.

Sedangkan calon Wakilnya, Erianto L. Paundanan saat ini menjabat Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Makale. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • SDN 3 Baruppu’ Juara Turnamen Sepak Bola Bupati Toraja Utara Cup I

    SDN 3 Baruppu’ Juara Turnamen Sepak Bola Bupati Toraja Utara Cup I

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Tidak sia-sia datang dari ujung utara, kesebelasan SD Negeri 3 Baruppu’ berhasil menjuarai turnamen sepak bola Bupati Toraja Utara Cup I, tingkat Sekolah Dasar. Kesebelasan SDN 3 Baruppu’ memastikan diri memboyong piala bergilir Bupati Toraja Utara setelah dalam partai puncak mengalahkan tim, yang sama-sama dari ujung utara, SDN 7 Rindingallo dengan skor […]

  • Satpol PP Toraja UtaraTertibkan Plang “Dilarang Parkir Kecuali Pelanggan”

    Satpol PP Toraja UtaraTertibkan Plang “Dilarang Parkir Kecuali Pelanggan”

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Satuan Polisi Pamong Praja Toraja Utara terus melakukan penertiban terhadap penyalahgunaan fungsi trotoar, jalan umum, serta fasilitas publik lainnya. Selain itu, Satpol PP Toraja Utara juga mulai menertibkan toko-toko yang meletakkan barang dagangannya di trotoar atau di area milik jalan di sejumlah titik di Kota Rantepao dan Bolu. Pada Jumat, 30 April […]

  • Sekelompok Warga Tolak Eksplorasi Panas Bumi di Lembang Balla, Tana Toraja

    Sekelompok Warga Tolak Eksplorasi Panas Bumi di Lembang Balla, Tana Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, BITTUANG — Sekelompok warga Lembang Balla, Kecamatan Bittuang, Kabupaten Tana Toraja, menyatakan menolak keras eksplorasi maupun eksploitasi sumber daya alam panas bumi yang berada di wilayah lembang (desa) tersebut. Pernyataan penolakan itu disampaikan warga di Tongkonan Tondonna Balla, Jumat, 22 Januari 2021. Puluhan warga bertanda tangan di atas selembar spanduk penolakan eksplorasi panas bumi […]

  • IOF Toraja Utara dan Toraja Adventure Touring Kunjungi Korban Tanah Longsor di To’yasa Akung

    IOF Toraja Utara dan Toraja Adventure Touring Kunjungi Korban Tanah Longsor di To’yasa Akung

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, BANGKELEKILA — Longsor dari Gunung Sesean yang menerjang wilayah Lembang To’yasa Akung, Kecamatan Bangkelekila, Toraja Utara pada Sabtu, 4 Februari 2023 menyebabkan ratusan warga harus mengungsi ke lokasi yang lebih aman. Perhatian, empati, dan dukungan terhadap ratusan warga yang bertahan di pengungsian ini terus berdatangan dari berbagai kalangan sejak H plus 1 pasca bencana […]

  • Kabar Gembira, 2000 Kerbau di Toraja Utara Segera Divaksin PMK

    Kabar Gembira, 2000 Kerbau di Toraja Utara Segera Divaksin PMK

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara melalui Dinas Pertanian segera melakukan vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) terhadap 2.000 kerbau di wilayah ini. Langkah vaksinasi ini segera dilakukan setelah Kementerian Pertanian Republik Indonesia melalui Direjen Peternakan memberikan bantuan 2.000 dosis vaksin Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) kepada pemerintah Kabupaten Toraja Utara. Vaksin ini akan disuntikkan […]

  • Polres Tana Toraja Amankan 4 Terduga Pelaku Pencurian Kabel Tower

    Polres Tana Toraja Amankan 4 Terduga Pelaku Pencurian Kabel Tower

    • account_circle Arsyad Parende
    • 0Komentar

    Resmob Polres Tana Toraja amankan 4 terduga Pelaku Pencurian Kabel Tower. (Foto/HumasPolresTanaToraja)   KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Satuan Resmob Polres Tana Toraja berhasil mengamankan 4 orang terduga pelaku pencurian kabel tower di wilayah Kabupaten Tana Toraja. Para terduga pelaku diamankan Sabtu 14 Juni 2025 sore setelah dilakukan penyelidikan dan pengejaran oleh tim Resmob Polres Tana Toraja. […]

expand_less