Ferinto Delo’ Rupang Terpilih Ketua DPC Partai Hanura Tana Toraja
- account_circle Arsyad Parende
- calendar_month Sen, 5 Jan 2026
- comment 0 komentar

Musyawarah Cabang Partai Hanura Tana Toraja Tunjuk Ferinto Delo’ Rupang Sebagai Ketua DPC. (Foto: Istimewa)
KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Tana Toraja menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) periode kepengurusan tahun 2026 yang berlangsung di Sekretariat Partai Hanura Kabupaten Tana Toraja,Makale Senin 05 Januari 2026.
Muscab dihadiri langsung oleh Ketua DPD Partai Hanura Sulawesi Selatan, Mayjen TNI (Purn) Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki beserta jajaran pengurus DPD Partai Hanura Sulsel.
Ferinto Delo’ Rupang terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kabupaten Tana Toraja. Ferinto terpilih menggantikan ketua DPC Hanura yang lama Andarias Tadan.
Ferinto Delo Rupang adalah anggota DPRD Tana Toraja dari Partai Hanura Fraksi Perak yang terpilih dari Dapil 2 Tana Toraja (Mengkendek – Gandangbatu Sillanan).
Ketua DPD Partai Hanura Sulawesi Selatan Mayjen TNI (Purn) Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Muscab yang berjalan tertib dan demokratis.
Mayjen TNI (Purn) Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki menegaskan bahwa kepengurusan baru harus mampu menjawab tantangan politik ke depan serta memperkuat kehadiran Hanura di tengah masyarakat.
“DPC Hanura Tana Toraja harus menjadi garda terdepan dalam memperjuangkan aspirasi rakyat. Kepengurusan yang baru kami harapkan solid, bekerja kolektif, dan mampu membesarkan partai hingga ke tingkat akar rumput,” tegas Mayjen TNI (Purn) Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki.
Sementara itu, Ketua DPC Hanura Tana Toraja terpilih, Ferinto Delo’ Rupang, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.
Ferinto menegaskan komitmennya untuk membangun partai Hanura agar semakin bangkit dan jaya di Tana Toraja.
“Amanah ini adalah tanggung jawab besar. Kami akan fokus memperkuat struktur partai, membangun kerja-kerja politik yang menyentuh kebutuhan rakyat, serta menyiapkan Hanura Tana Toraja agar lebih siap menghadapi agenda politik ke depan,” ujar Ferinto.
Ferinto juga mengajak seluruh kader dan simpatisan Hanura di Tana Toraja untuk menjaga soliditas, menghindari perpecahan, serta bersama-sama membesarkan partai dengan semangat kebersamaan dan hati nurani.
Muscab ini diharapkan menjadi titik awal kebangkitan Hanura Tana Toraja dengan kepemimpinan baru yang lebih progresif, solid, dan responsif terhadap aspirasi masyarakat. (*)
- Penulis: Arsyad Parende
- Editor: Arthur

Saat ini belum ada komentar