Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Event » Catat ya, Awal Juli Nanti Group Band KOTAK Bakal Manggung di Toraja

Catat ya, Awal Juli Nanti Group Band KOTAK Bakal Manggung di Toraja

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Ming, 7 Mei 2023

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Group band ternama Indonesia, KOTAK akan manggung di Toraja, tepatnya di bekas Bandara Udara Rantetayo, Tana Toraja, 8 Juli 2023.

Band KOTAK akan meramaikan panggung Toraja Carnaval, event promosi wisata yang digagas oleh politisi Partai Golkar, yang juga anggota DPRD Sulsel, John Rende Mangontan (JRM).

Toraja Carnaval 2023 merupakan gelaran kedua, setelah sukses pada gelaran pertama tahun lalu di objek wisata Buntu Burake. Pada gelaran pertama, Panitia Toraja Carnaval menghadirkan artis Donnie Sibarani (mantan vocalis Ada Band) dan Sharon Idol.

“Tahun lalu, penontonnya membludak. Tahun ini, kita targetkan lebih banyak lagi. Makanya kita pilih tempat atau lokasi di landasan pacu bekas bandar udara di Rantetayo, yang lebih luas dan aksesnya bagus,” terang John Rende Mangontan dalam keterangannya, Minggu, 7 Mei 2023.

Dia menyebut, Group Band KOTAK dihadirkan di Toraja untuk menarik minat sebanyak mungkin orang untuk berkunjung ke daerah wisata itu. “Tujuan utama Toraja Carnaval adalah mempromosikan pariwisata Toraja. Kalau banyak orang berkunjung, target kita tercapai,” katanya.

Menurut JRM, sapaan akrab John Rende Mangontan, dengan kehadiran banyak orang di event Toraja Carnaval akan memberikan dampak positif baik masyarakat, usah kecil menengah, dan pemerintah.

 

“Sehingga tagline yang kita pakai di Toraja Carnaval adalah “Ayo ke Toraja!” dimana kita mengajak orang untuk datang berkunjung, melihat potensi-potensi alam dan budaya,” katanya.

Group Band KOTAK, kata JRM, akan tampil di hari terakhir event Toraja Carnaval, yang dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, 6-8 Juli 2023. Sebelumnya, ada beberapa item kegiatan yang akan dilaksanakan, diantaranya Festival Band se-Indonesia Timur, Festival Tari Kreatif Inovatif Toraja, Festifal Desain Busana Toraja dan Fashion Show, Festival Kuliner Toraja, Festival Kerbau, Pameran UMKM, dan Fine Art.

“Harapan kita, di gelaran kedua ini, Toraja Carnaval makin memperlihatkan performa yang bagus sebagai event promosi wisata, sehingga di tahun 2024, kita akan laksanakan lagi. Jika sudah berhasil dilaksanakan tiga tahun berturut-turut, sudah bisa dijadikan agenda nasional,” terang JRM. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hadiri Wisuda Anak di USA, Wakil Ketua DPRD Depok Kenakan Pakaian Toraja

    Hadiri Wisuda Anak di USA, Wakil Ketua DPRD Depok Kenakan Pakaian Toraja

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, DEPOK — Wakil Ketua DPRD Depok, Jawa Barat, Hendrik Tangkeallo, tampil beda saat menghadiri wisuda anaknya di kota Savanah Georgia, Amerika Serikat, Sabtu, 1 Juni 2024. HTA akronim panggilannya, tampil berbusana adat Toraja mengenakan pakaian berwarna merah lengkap dengan passapu, penutup kepala khas adat Toraja. Sontak penampilan HTA menjadi sorotan dalam acara wisuda tersebut. […]

  • Kios-kios di Pasar Sore Rantepao Dibongkar Pemerintah

    Kios-kios di Pasar Sore Rantepao Dibongkar Pemerintah

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Ratusan lapak/kios pedagang di Pasar Sore Rantepao dibongkar Satpol PP Toraja Utara, Sabtu, 27 Agustus 2022. Proses pembongkaran berjalan lancar tanpa perlawanan dari masyarakat maupun pedagang. Satu peleton Brimob dan polisi dari Polres Toraja Utara diback up personil Kodim 1414 Tana Toraja mengawal proses pembongkaran pasar yang berlokasi di Kelurahan Penanian, Kecamatan […]

  • 2023, Pemprov Sulsel Anggarkan Pembangunan Jalan Simbuang-Mappak, Tana Toraja

    2023, Pemprov Sulsel Anggarkan Pembangunan Jalan Simbuang-Mappak, Tana Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Persoalan kerusakan infrastruktur jalan yang ada di tiga kecamatan di bagian barat Tana Toraja, yakni Bonggakaradeng, Simbuang, dan Mappak, kelihatan mulai teratasi tahun depan. Wakil Ketua Komisi D dan Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, John Rende Mangontan menyampaikan kabar gembira itu usai melakukan rapat anggaran tahun 2023 dengan Dinas […]

  • Benidiktus Papa Kantongi Rekomendasi Partai Gelora sebagai Calon Wakil Bupati Tana Toraja

    Benidiktus Papa Kantongi Rekomendasi Partai Gelora sebagai Calon Wakil Bupati Tana Toraja

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, JAKARTA — Kader muda Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Benidiktus Papa atau BP mendapatkan rekomendasi dari DPN Partai Gelora sebagai Calon Wakil Bupati Tana Toraja pada Pilkada 2024. Surat Rekomendasi diserahkan oleh Ketua Desk Pilkada DPN Partai Gelora Rico Marbun di Kantor DPP Partai Gelora, Kamis, 8 Agustus 2024. Partai Gelora mendapat satu kursi di […]

  • Presiden Joko Widodo Lantik Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri

    Presiden Joko Widodo Lantik Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, JAKARTA — Presiden Joko Widodo melantik dan mengambil sumpah jabatan Komisaris Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri). Acara pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta, dengan menerapkan protokol kesehatan, Rabu, 27 Januari 2021. Pelantikan Listyo Sigit Prabowo dilakukan dengan berlandaskan pada Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 5/Polri Tahun […]

  • Persatuan Tenis Lapangan (PELTI)Tana Toraja Gelar Muscablub Tunjuk Ketua Baru

    Persatuan Tenis Lapangan (PELTI)Tana Toraja Gelar Muscablub Tunjuk Ketua Baru

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Muscablub PELTI Tana Toraja digelar di ruang rapat Arion Caffee Mandetek Makale, Tana Toraja, Senin, 18 November 2024. (foto: dok. istimewah).   KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Tenis Lapangan Seluruh Indonesia (PELTI) Tana Toraja menggelar Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub), Senin, 18 November 2024 bertempat di ruang rapat Arion Caffee Mandetek Makale, Tana […]

expand_less