Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Atasi PMK Kerbau, Pemkab Toraja Utara Kerahkan Mobil Damkar Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Atasi PMK Kerbau, Pemkab Toraja Utara Kerahkan Mobil Damkar Lakukan Penyemprotan Disinfektan

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 19 Jul 2022
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara terus melakukan berbagai upaya untuk menekan penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), terutama pada hewan kerbau di wilayahnya.

Salah satunya adalah dengan penyemprotan disinfektan, baik di Pasar Hewan Bolu maupun di kandang-kandang ternak milik warga. Bahkan pemerintah mengerahkan mobil pemadam kebakaran (damkar) untuk melakukan penyemprotan disinfektan udara di Pasar Hewan Bolu.

Pasar Hewan Bolu, Toraja Utara, dikenal sebagai pasar hewan terbesar di Indonesia. Ratusan kerbau dan ribuan babi ditampung dan dijual di pasar ini. Kerbau dan babi, bukan hanya sekedar binatang peliharaan warga, tetapi terkait erat dengan adat istiadat setempat.

“Treatmen yang kita lakukan saat ini adalah pemberian multivitamin, antibiotic, larutan penyegar, dan obat luka kepada hewan yang terpapar. Kemudian, kita juga lakukan penyeprotan disinfektan,” tutur Ketua Satgas PMK, yang juga Wakil Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong, Selasa, 19 Juli 2022.

Langkah lainnya, lanjut Dedy, sapaan akrab Frederik Victor Palimbong, adalah melakukan lockdown lalu lintas hewan, baik yang mau masuk maupun keluar wilayah Kabupaten Toraja Utara.

“Satgas PMK bekerja sama dengan Polri dan TNI bertindak tegas terhadap hal ini (lockdown). Sudah ada satu kasus truk pengangkut ternak dari daerah lain kita pulangkan,” tegas Dedy.

Pemerintah juga mulai melakukan vaksinasi PMK terhadap kerbau, setelah menerima bantuan vaksin sebanyak 2000 dosis dari Kementerian Pertanian.

“Mulai kemarin kita sudah lakukan vaksinasi. Targetnya Senin kemarin sudah selesai untuk 2000 ekor kerbau,” jelas Dedy.

Dedy menghimbau kepada masyarakat dan peternak agar bekerja sama dengan pemerintah dalam membatasi penyebaran virus PMK ini. Salah satunya adalah segera melapor ke aparat pemerintah terdekat jika menemukan kerbau peliharaan memperlihatkan tanda-tanda PMK. Supaya cepat ditangani dan tidak menyebar ke hewan lain.

Sementara itu, berdasarkan data Satgas PMK Toraja Utara, per 15 Juli 2022 terdapat 129 ekor kerbau yang positif mengindap PMK. Dari jumlah itu, 13 ekor diantaranya sudah dinyatakan sembuh, termasuk 7 ekor di Pasar Bolu, yang terdeksi pertama kali. Yang masih dinyatakan positif sebanyak 109 ekor. Kemudian, ada 6 ekor kerbau yang mati serta 1 ekor yang dipotong bersyarat.

“6 ekor yang mati itu rata-rata kerbau kecil. Satu ekor yang kita potong bersyarat itu ada uang pengganti sebesar Rp 10 juta dari pemerintah pusat,” terang Dedy. (*)

Penulis/Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Puncak Lovely December, Gubernur Sulsel Kembali Bantu Rp 27 M untuk Ollon dan Subsidi Pesawat

    Puncak Lovely December, Gubernur Sulsel Kembali Bantu Rp 27 M untuk Ollon dan Subsidi Pesawat

    • calendar_month Sel, 27 Des 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTETAY0 — Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menghadiri acara puncak Lovely December 2022 yang diisi dengan ibadah Natal Pemda Tana Toraja dan parade budaya. Kegiatan digelar di bekas Bandaran Pongtiku Rentetayo, Selasa, 27 Desember 2022. Dalam kesempatan tersebut, Amdi Sudirman Sulaiman kembali menyerahkan bantuan keuangan sebesar Rp 27 miliar untuk Tana Toraja. Bantuan diserahkan […]

  • Bupati Toraja Utara Himbau Lembang dan Kelurahan Gelar Lomba 17 Agustus

    Bupati Toraja Utara Himbau Lembang dan Kelurahan Gelar Lomba 17 Agustus

    • calendar_month Ming, 3 Agu 2025
    • account_circle Desianti
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong memerintahkan semua Lembang dan Kelurahan se-Toraja Utara untuk menggelar berbagai lomba dan permainan rakyat dalam menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia tahun 2025. Selain lomba dan permainan rakyat, Bupati juga menginstruksikan agar warga memasang bendera merah putih dan umbul-umbul di depan rumah, […]

  • DRONE PERMATA Beri Perhatian Serius untuk Lingkungan dan Ekosistem Tandung Nanggala

    DRONE PERMATA Beri Perhatian Serius untuk Lingkungan dan Ekosistem Tandung Nanggala

    • calendar_month Sel, 20 Sep 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, NANGGALA — Menjadi pintu gerbang Toraja Utara dari arah Palopo tentu menjadikan daerah Tandung Nanggala sebagai wajah Toraja Utara. Hal ini yang membuat sekelompok pemuda yang tergabung dalam Drone Persatuan Pemuda Tandung dan Nanggala (Drone Permata) memberikan perhatian khusus terhadap persoalan lingkungan dan ekosistem di wilayah tersebut. Di daerah Tandung Nanggala, khususnya di sekitar […]

  • Pasien Asal Toraja Utara Ini Rekomendasikan Peserta JKN Akses Aplikasi Mobile JKN

    Pasien Asal Toraja Utara Ini Rekomendasikan Peserta JKN Akses Aplikasi Mobile JKN

    • calendar_month Jum, 29 Des 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) hadir untuk membantu masyarakat mendapatkan akses kesehatan yang layak. Program ini juga bertujuan untuk menghindari kesulitan pembiayaan masyarakat saat sakit. Beberapa penyakit membutuhkan rangkaian penyembuhan bertahap sehingga membutuhkan biaya yang tak sedikit. Seperti penyakit syaraf yang diderita oleh Wenny Payung Langi (25) peserta program JKN dari Desa […]

  • Forum Anak Terbentuk di Kecamatan Makale Selatan

    Forum Anak Terbentuk di Kecamatan Makale Selatan

    • calendar_month Jum, 1 Okt 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE SELATAN — Pemerintah Kecamatan Makale Selatan bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Tana Toraja (DP3A) membentuk Forum Anak di Kecamatan Makale Selatan, Jumat, 1 Oktober 2021. Forum Anak merupakan organisasi wadah partisipasi dan perlindungan anak yang telah dibentuk sejak tahun 2012 di Tana Toraja. Ini untuk pertama kalinya Forum Anak dibentuk […]

  • APBD Minim Karena Refocusing, Pemkab Toraja Utara Loby Pemerintah Pusat

    APBD Minim Karena Refocusing, Pemkab Toraja Utara Loby Pemerintah Pusat

    • calendar_month Sab, 11 Sep 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, JAKARTA — Pemerintah dan DPRD Kabupaten Toraja Utara meloby pemerintah pusat untuk mendapatkan bantuan anggaran sebesar Rp 400 miliar untuk membiayai program-program pembangunan tahun 2021 dan 2022. Dalam upaya meloby pemerintah pusat, Kamis, 9 September 2021, Wakil Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong beserta Wakil Ketua dan sejumlah anggota DPRD Toraja Utara bertemu dengan […]

expand_less