Pemkab Tana Toraja Raih Penghargaan Pembangunan Daerah Tahun 2022
- account_circle Redaksi
- calendar_month Rab, 6 Apr 2022

Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung memperlihatkan piala dan piagam penghargaan Pembangunan Daerah Tahun 2022 yang diterima pemerintah Kabupaten Tana Toraja. (AAP/Kareba Toraja).
KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Pemerintah Kabupaten Tana Toraja meraih penghargaan pembangunan daerah tahun 2022 dari Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.
Penghargaan itu diterima oleh Wakil Bupati Tana Toraja, Zadrak Tombeq, mewakili Bupati Tana Toraja di sela-sela pelaksanaan Musrenbang RKPD Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2023 dirangkaikan dengan penyerahan Penghargaan Pembangunan Daerah Tingkat Kabupaten dan Tingkat Kabupaten Kota Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022 di Hotel Claro Makassar, Rabu, 30 Maret 2022.
Pemberian Penghargaan Pembangunan Daerah tersebut berdasarkan Keputusan Gubernur Sulawesi Selatan Nomor 712/III/TAHUN 2022 tanggal 11 Maret 2022 tentang Penetapan Pemenang Terbaik Penghargaan Pembangunan Daerah Tingkat Kabupaten dan Tingkat Kota Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022.
“Kita dapat Juara Harapan I Penghargaan Pembangunan Daerah Tahun 2022 Tingkat Kabupaten. Penghargaan ini berkat kerja keras semua pihak, termasuk OPD, Kecamatan, Kelurahan, Lembang, dan seluruh masyarakat Kabupaten Tana Toraja,” sebut Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung.
Penghargaan ini, kata Theofilus, merupakan bukti bahwa pemerintah Kabupaten Tana Toraja memiliki perencanaan pembangunan yang baik dan perencaan itu juga dilaksanakan dengan baik pula.
Menurut Theofilus, Penghargaan Pembangunan Daerah bertujuan untuk mendorong pemerintah daerah dalam menyusun dokumen perencanaan yang konsisten, komprehensif, terukur, dan dapat dilaksanakan. “Tujuan selanjutnya untuk mendorong pemerintah daerah untuk berinovasi dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan,” terangnya.
Theofilus juga menginformasikan bahwa berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 002.6-5848 Tahun 2021 tentang Indeks Inovasi Daerah Provinsi, Kabupaten, dan Kota Tahun 2021 Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Toraja meraih peringkat ke 227 dari 415 kabupaten dengan skor indeks 34.25 Predikat Inovatif.
Sementara itu, Penghargaan Terbaik I diraih oleh Kabupaten Bantaeng, Terbaik II Kabupaten Sidrap, Terbaik III Kabupaten Pinrang. Selanjutnya Juara Harapan II diraih oleh Kabupaten Barru dan Juara Harapan III Kabupaten Bone.
Selain itu, pada Tingkat Kota Penghargaan Pembangunan Daerah Tahun 2022 dengan Terbaik I diraih oleh Kota Parepare, Terbaik II Kabupaten Makassar dan Terbaik III Kota Palopo. (*)
Penulis: Desianti
Editor: Arthur
- Penulis: Redaksi
Saat ini belum ada komentar