Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Event » Bupati Tana Toraja Buka Lomba Berhitung Cepat Anak yang Diselenggarakan oleh UCMAS Toraja

Bupati Tana Toraja Buka Lomba Berhitung Cepat Anak yang Diselenggarakan oleh UCMAS Toraja

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Jum, 14 Mar 2025

Pembukaan Internasional Grading Examination dan Lomba Berhitung Cepat oleh Bupati Tana Toraja di Aula Kantor Dinas Pendidikan Tana Toraja, Kamis 13 Maret 2025. (foto: dok. istimewa).


KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Bupati Tana Toraja, Zadrak Tombeg membuka secara resmi Internasional Grading Examination (IGE) dan Lomba Berhitung Cepat (Toraja Arithmetic Competition 2025) yang digelar di Aula Kantor Dinas Pendidikan Tana Toraja, Kamis 13 Maret 2025.

Ratusan anak antusias mengikuti lomba yang diselenggarakan oleh Universal Concept of Mental Arithmetic System (UCMAS) Toraja bekersama dengan Pemerintah Tana Toraja ini.

Ajang bergengsi ini dihadiri langsung pengurus UCMAS Pusat.

UCMAC merupakan tempat kursus dengan program-program yang inovatif seperti Mental Aritmatika (Jagonya Sempoa, Hitung Cepat dan Tepat), I-Maths (Matematika Kreatif untuk Anak usia dini), IQ-Maths (Matematika SD), dan Megabrain (Mapping & Memory), Chiquita (belajar Membaca dan Menulis).

Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini merupakan salah satu tahap mempertajam intelektual dan IQ anak sejak dini.

“Terima kasih kepada pihak UCMAS yang telah melaksanakan kegiatan ini di Tana Toraja. Kami bahagia bisa hadir disini,” kata Zadrak Tombeg

Zadrak menyebut kegiatan seperti ini merupakan bagian dari program Pemerintah bagaimana mencerdaskan kehidupan bangsa, khususnya di Tana Toraja.

“Tentunya salah satu program Pemerintahan Prabowo (Presiden RI) saat ini adalah bagaimana SDM kita itu dipertajam. Ini merupakan salah satu bagian bagaimana mempertajam dan meningkatkan SDM kita di Indonesia terkhusus di Sang Torayan yang kita cintai,”  urai Zadrak Tombeg

Sementara, Owner UCMAS Toraja Linus Bua’ dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kehadiran Bupati Zadrak Tombeg bersama Kepala Dinas Pendidikan Tana Toraja Andarias Lebang pada pembukaan kegiatan ini.

“Kita merasa bangga dan bersyukur dan berterima kasih tak terhingga karena di tengah-tengah kita ada Pak Bupati bersama Bapak Kadis Pendidikan hadir bersama kita,” kata Linus Bua’ mengawali sambutannya.

Lebi lanjut, Linus mengatakan UCMAS merupakan satu-satunnya sempoa yang mempunyai ujian internasional.

“Anak-anak kita yang belajar sempoa ini, berhitung cepat itu otomatis, nanti kita akan lihat walaupun baru satu tahun paling lama dua tahun belajar, tapi nanti kita akan lihat bagaimana mereka berhitung,” terangnya.

Linus mengungkap, di Tana Toraja sendiri sudah mulai muncul bibit-bibit baru yang berprestasi di dunia matematika. Ia optimis akan lahir Nono baru di Tana Toraja. Nono merupakan anak berpresatasi asal NTT, juara dunia Kompetisi Matematika Internasional.

“Jadi kami merasa bangga juga, karena di Tana Toraja ini suda mulai lahir Nono baru, mungkin lebih hebat dari Nono yang ada di NTT saat ini,” ungkapnya.

Menurut riset kata Linus, bagaimana pun pintarnya anak dia hanya bisa memaksimalkan fungsi otak sebanyak tiga persen.

“Masih ada 97 persen yang perlu dikembangkan supaya anak-anak kita ini semakin hebat dan pintar, dan itu salah satu tugas UCMAS melakukan hal itu,” ujar Linus.

UCMAS sendiri  sudah hadir sejak 2 tahun lalu di Kabupaten Tana Toraja. (*)

Penulis: Monika Rante Allo
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Diseruduk Kerbau yang Mengamuk di Area Upacara Rambu Solo’, 2 Warga Dilarikan ke RS

    Diseruduk Kerbau yang Mengamuk di Area Upacara Rambu Solo’, 2 Warga Dilarikan ke RS

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, BASTEM — Dua orang warga yang menghadiri upacara Rambu Solo’ di Karatuan, Desa Uraso, Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu, menjadi korban kerbau yang mengamuk di area upacara. Peristiwa yang videonya viral di media sosial itu terjadi pada Selasa, 5 Juli 2022 sekitar pukul 11.30 Wita. Belum diketahui siapa nama kedua korban, yang berjenis kelamin […]

  • Sabtu Besok, Aksi World Cleanup Day di Tana Toraja Dilaksanakan, Ayo Ikut!

    Sabtu Besok, Aksi World Cleanup Day di Tana Toraja Dilaksanakan, Ayo Ikut!

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Tim Inti World Cleanup Day Tana Toraja mengajak masyarakat untuk ikut dalam aksi membersihkan secara LINGKUNGAN serentak PADA Sabtu, 18 September 2021 besok. World Cleanup Day merupakan aksi membersihkan sedunia yang diadakan serentak setiap tahun dan telah dilaksanakan di 166 negara, termasuk Indonesia, melibatkan lebih dari 200 kabupaten di 34 Provinsi sejak […]

  • Forum Genre BKKBN dan Pemuda Katolik Tana Toraja Gelar Workshop Segmentasi Kolaborasi Modul Tentang  Kita

    Forum Genre BKKBN dan Pemuda Katolik Tana Toraja Gelar Workshop Segmentasi Kolaborasi Modul Tentang Kita

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Forum GENRE (Generasi Berencana) bekerja sama dengan SRIKANDI Pemuda Katolik Tana Toraja menggelar Workshop Segmentasi dan Kolaborasi Buku tentang Kitadirangkaikan kepemimpinan Perempuan dan Masa penerimaan Anggota Baru Pemuda Katolik Komisariat Cabang Tana Toraja. Kegiatan ini digelar sebagai realisasi dari MoU antara BKKBN Pusat dan Pengurus Pusat Pemuda Katolik pada Rapat Kerja Pengurus […]

  • Baru Keluar Penjara, Pemuda di Makale Kembali Ditangkap Polisi Karena Bobol Rumah Kos

    Baru Keluar Penjara, Pemuda di Makale Kembali Ditangkap Polisi Karena Bobol Rumah Kos

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    SM (22) pelaku kasus pencurian sejumlah uang tunai di salah satu rumah kos di Kelurahan Ariang Kecamatan Makale diamankan Polres Tana Toraja. (foto: dok. istimewa). KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Seorang pria berinisial SM (22) yang merupakan warga Makale, Kabupaten Tana Toraja, kembali diamankan oleh Resmob Polres Tana Toraja, karena diduga melakukan pencurian di salah satu rumah […]

  • Bantuan Mobil Operasional Diharapkan Bisa Tingkatkan Kinerja PMI Toraja Utara

    Bantuan Mobil Operasional Diharapkan Bisa Tingkatkan Kinerja PMI Toraja Utara

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Palang Merah Indonesia (PMI) Toraja Utara mendapat bantuan hibah dari Bank Sulselbar dalam bentuk mobil operasional double cabin. Penyerahkan bantuan mobil operasional ini dilakukan oleh Direktur Utama Bank Sulselbar, H. Yualis Suandi dan diterima Ketua PMI Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong didampingi Kepala Markas PMI Toraja Utara, Yaya Rundupadang. Direktur Utama Bank […]

  • Bersinergi dengan Dinas Koperasi dan Kepolisian, KSP Sahabat Mitra Sejati dan Bank Sampoerna Berbagi Sembako di 17 Kota

    Bersinergi dengan Dinas Koperasi dan Kepolisian, KSP Sahabat Mitra Sejati dan Bank Sampoerna Berbagi Sembako di 17 Kota

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — KSP Sahabat Mitra Sejati bersama mitra bisnisnya Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna), kembali bersinergi bersama Dinas Koperasi dan Kepolisian setempat untuk melakukan aksi kepedulian di tengah situasi pandemi Covid-19 yang masih mewabah hingga saat ini. Aksi kepedulian tersebut berupa pembagian masing-masing 300 paket sembako ke 17 cabang KSP Sahabat Mitra Sejati dan […]

expand_less