Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Jalan Kaki 6 Jam Lewati Hutan; Kisah Perjuangan Panwascam Simbuang Awasi Pemilu

Jalan Kaki 6 Jam Lewati Hutan; Kisah Perjuangan Panwascam Simbuang Awasi Pemilu

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Rab, 13 Des 2023
  • visibility 485
  • comment 0 komentar

KAREBA-TORAJA.COM, SIMBUANG — Cerita perjuangan Anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Simbuang Tana Toraja ini dalam mengawal demokrasi patut diapresiasi.

Berjalan kaki selama 6 sampai 7 jam melintasi hutan, gunung dan lembah untuk sampai di lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) mereka harus lakukan demi memastikan proses Pemilu 2024 berjalan dengan baik.

Senin, 11 Desember 2023, Pasa Maraya, Ketua Panwascam Simbuang ditemani Ruben Solon anggota Panwas Kelurahan Sima meninggalkan Sekretariat Panwascam Simbuang menuju TPS 3 Pabatan Kelurahan Sima Kecamatan Simbuang.

Dari Sekretariat Panwascam Simbuang, Pasa Maraya dan Ruben Solon mengendarai motor kurang lebih 15 menit untuk sampai di titik yang tidak bisa lagi dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.  Dari sana mereka mulai berjalan kaki melewati hutan, gunung dan melintasi lembah selama 6 jam perjalanan untuk tiba di TPS 3 Pabatan.

Setelah berjalan kaki selama kurang lebih 6 sampai 7 jam, Pasa Maraya dan Ruben Solon akhirnya tiba di satu gedung Sekolah Dasar yakni SD Kristen Hizkia Pabatan. Di gedung SD inilah nantinya akan digunakan sebagai TPS 3 Pabatan.

TPS 3 Pabatan di Kelurahan Sima  ini adalah TPS terjauh dalam wilayah pengawasan mereka. Disana terdapat kurang lebih 153 pemilih yang memiliki hak untuk memberikan suaranya pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Jalan setapak dan sesekali melintasi tebing curam yang dilalui Pasa Maraya dan Ruben Solon ini juga yang akan menjadi jalur distribusi logistik Pemilu 2024 nanti.

Dalam perjalanan tersebut, Pasa Maraya dan Ruben Solon hendak memastikan kondisi jalur distribusi logistik Pemilu 2024 nantinya.

“Kita melakukan giat patroli pengawasan untuk memastikan apakah logistik Pemilu nantinya bisa didistribusikan menggunakan bantuan tenaga kuda atau ditandu menggunakan tenaga manusia,” ujar Pasa Maraya.

Pasa Maraya mengatakan kegiatan ini dilakukan dalam rangka untuk meminimalisir potensi terjadinya keterlambatan distribusi logistik pemilu ke TPS.

“Kegiatan ini kita lakukan sebagai tindak lanjut dari arahan Pimpinan Bawaslu Kabupaten Tana Toraja untuk melakukan patroli TPS terjauh agar menjadi gambaran kongkrit menentukan Daftar Inventarisir Masalah (DIM),” pungkas Pasa Maraya. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mediasi Para Pihak Bersengketa di Tongkonan Ka’pun Dilanjutkan Tiga Pekan Mendatang

    Mediasi Para Pihak Bersengketa di Tongkonan Ka’pun Dilanjutkan Tiga Pekan Mendatang

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle Monika R.A/Arsyad Parende
    • visibility 865
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Sidang perlawanan partij verzet oleh rumpun keluarga Tongkonan Ka’pun terhadap perintah eksekusi terhadap tongkonan tersebut, kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Makale, Kamis, 16 Oktober 2025. Sidang ini dihadiri oleh 7 dari 9 terlawan dan ratusan anggota rumpun keluarga Tongkonan Ka’pun. Agenda sidang adalah penunjukan majelis hakim mediator. Pantauan KAREBA TORAJA, usai […]

  • Lembang Kaduaja Bersama 160 Desa di Indonesia Dilaunching Wakil Presiden RI Sebagai Desa Bersih Narkoba

    Lembang Kaduaja Bersama 160 Desa di Indonesia Dilaunching Wakil Presiden RI Sebagai Desa Bersih Narkoba

    • calendar_month Sen, 28 Jun 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 759
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, TANA TORAJA — Badan Narkotika Nasional (BNN) RI menggelar puncak acara peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2021, Senin 28 Juni 2021. Acara Peringatan digelar secara virtual dan diikuti oleh lembaga serta pemerintah Kabupaten/Kota di Indonesia. Wakil Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeq, Wakil Bupati Toraja Utara Frederik Victor Palimbong, bersama Kepala BNNK Tana […]

  • Bupati: Toraja Highland Festival Adalah Awal Kebangkitan Pariwisata

    Bupati: Toraja Highland Festival Adalah Awal Kebangkitan Pariwisata

    • calendar_month Ming, 10 Okt 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.305
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang memberikan apresiasi tinggi terhadap gelaran event promosi wisata, Toraja Highland Festival (THF) 2021. Dia menyebut, event ini bisa menjadi pemicu dan awal kembangkitan pariwisata Toraja Utara. “Ini (THF) awal dari kebangkitan kita menggerakkan pariwisata daerah Toraja Utara setelah pandemi Covid-19 melanda,” ungkap Yohanis Bassang, di sela-sela peninjauan […]

  • Mendaftar di Partai Nasdem, Yafet: Kalau Mungkin Yohanis Bassang Calon Tunggal

    Mendaftar di Partai Nasdem, Yafet: Kalau Mungkin Yohanis Bassang Calon Tunggal

    • calendar_month Kam, 2 Mei 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 686
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Bupati Toraja Utara (incumbent), Yohanis Bassang, melalui Tim Pemenangannya, mendaftarkan diri menjadi bakal calon Bupati Toraja Utara untuk Pilkada 2024 di Partai Nasdem Toraja Utara, Kamis, 2 Mei 2024. Tim Pemenangan Yohanis Bassang yang berjumlah sekitar 10 orang itu, dipimpin politisi Partai Golkar, Yafet Bontong. Kedatangan mereka di Sekretariat DPD Partai Nasdem […]

  • Terduga Pelaku Begal Terhadap Seorang Gadis di Toraja Ditangkap Polisi

    Terduga Pelaku Begal Terhadap Seorang Gadis di Toraja Ditangkap Polisi

    • calendar_month Jum, 26 Mar 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 539
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SANGGALANGI’ — Terduga pelaku penyamun (istilah umum: begal) yang merampas tas dan menganiaya korbannya atas nama Melda di Siguntu, Kecamatan Makale Utara, Rabu, 24 Maret 2021, akhirnya ditangkap. Terduga pelaku berinisial RRB, 24 tahun, ditangkap di kediamannya di Lembang Tandung La’bo’, Kecamatan Sanggalangi, Toraja Utara oleh Tim “Batitong Maro” Satreskrim Polres Tana Toraja, Jumat, […]

  • Hendak ke Makassar Tes PPPK, Sepasang Suami Istri asal Tana Toraja Meninggal Lakalantas di Barru

    Hendak ke Makassar Tes PPPK, Sepasang Suami Istri asal Tana Toraja Meninggal Lakalantas di Barru

    • calendar_month Jum, 1 Des 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 3.236
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SANGALLA’ — Sepasang suami istri asal Batualu, Sangalla’ Selatan, Tana Toraja, yakni Manase Lolok Gorolangi (suami) berboncengan dengan Selviana Palangda (istri) meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas di jalan poros Parepare – Makassar, tepatnya di Desa Corowali, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru, Jumat, 1 Desember 2023 siang. Kecelakaan lalulintas bermula saat motor Yamaha Mio […]

expand_less