Disos Toraja Utara Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran 2 Pertamini di Jalan Poros Pangli

KAREBA-TORAJA.COM, SESEAN — Dinas Sosial (Disos) Kabupaten Toraja Utara menyalurkan bantuan tanggap darurat terhadap dua keluarga yang mengalami musibah kebakaran Pertamini di jalan poros Rantepao-Pangli, Lingkungan Kole, Kelurahan Pangli Selatan, Kecamatan Sesean, Sabtu, 23 Juli 2022.

Penyerahan bantuan tanggap darurat ini dilakukan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Toraja Utara, Elias Madi Para’pak kepada Keluarga Markus Tarima dan Muslimin di lokasi kejadian, Senin, 25 Juli 2022.

Bantuan yang diberikan Dinas Sosial berupa kebutuhan dasar dan bahan makanan, seperti beras, gula, indomie, telur, minyak goreng, makanan siap saji. Juga kebutuhan sandang, berupa pakaian anak-anak, selimut, karpet, dan lainnya.

“Atas nama Bupati dan Wkl Bupati Toraja Utara serta Kementerian Sosial, kami menyampaikan prihatin dan turut merasakan apa yang dialami oleh keluarga bapak berdua,” ungkap Elias Madi kepada kedua keluarga korban kebakaran.

Baca Juga  Agustina Mangande Dilantik Anggota DPR RI, Nyaris Sempurna Keluarga Politik Ombas

Tak lupa, Elias Madi Para’pak juga menghimbau agar masyarakat tetap waspada terhadap berbagai jenis bencana yang dapat mengancam keselamatan jiwa dan harta benda.

Bagi yang memiliki usaha pompa bensin mini (Pertamini), Elias menghimau agar memperhatikan sisi keselamatan, baik manusia maupun alatnya.

“Bahwa bencana itu kita tidak dapat prediksi kapan terjadinya. Karena itu, hendaknya kita selalu waspada untuk menghindari jatuhnya korban dan harta benda,” pinta Elias Madi.

Diberitakan sebelumnya, dua unit Pertamini milik Markus Tarima dan Muslimin yang terletak di Kole, Kelurahan Pangli Selatan, Kecamatan Sesean, ludes terbakar pada Sabtu, 23 Juli 2022 sore.

Kebakaran yang menghanguskan dua unit Pertamini tersebut diduga dipicu oleh hubungan arus pendek listrik. (*)

Baca Juga  Kalatiku Paembonan, Bupati yang Berani Bongkar Pertokoan Lama dan Bantaran Sungai

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

Komentar