Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Diaspora » Temui Ketua Umum PMTI, UKI Toraja Harap Dukungan Diaspora Untuk Pengembangan Institusi, Program Studi Kopi dan Pariwisata

Temui Ketua Umum PMTI, UKI Toraja Harap Dukungan Diaspora Untuk Pengembangan Institusi, Program Studi Kopi dan Pariwisata

  • account_circle Arsyad Parende
  • calendar_month Sel, 27 Mei 2025
  • comment 0 komentar

Wakil Rektor Bidang Kerja Sama, Kealumnian, dan Pengembangan UKI Toraja, Pdt. Dr. Johana Ruadjanna Tangirerung, M.Th., menggelar udiensi dengan Ketua Umum PMTI yang juga sebagai Gubernur Sulawesi Utara Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus.

 


KAREBA-TORAJA.COM, MANADO — Wakil Rektor Bidang Kerja Sama, Kealumnian, dan Pengembangan UKI Toraja, Pdt. Dr. Johana Ruadjanna Tangirerung, M.Th., menggelar udiensi dengan Ketua Umum Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) yang juga sebagai Gubernur Sulawesi Utara Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus.

Audiensi digelar di Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Utara, Manado 22 Mei 2025.

Pertemuan Wakil Rektor Bidang Kerjasama UKI Toraja Pdt. Dr Johana dengan Ketua PMTI Ini dalam rangka pengembangan Institusi serta pengembangan Program Studi Pariwisata dan Pengelolaan Perkebunan Kopi yang merupakan dua program studi yang ada di UKI Toraja.

Pdt. Dr Yohana mengatakan audiensi ini didorong oleh harapan agar Diaspora Toraja dimanapun di Indonesia memberi perhatian pada pengembangan pendidikan tinggi di Toraja, yang dalam hal ini UKI Toraja sebagai pelopor pendidikan tinggi milik Gereja Toraja.

Universitas ini diharapkan dapat dikembangkan lebih jauh selain sebagai pusat akademik yang mengembangkan riset-riset inovasi yang mendorong pembangunan tetapi juga dapat menggaet sektor-sektor industri.

Dua industri yang selama ini selalu menjadi priorotas Pemerintah yaitu Pariwisata dan Kopi namun belum menjadi sesuatu yang sungguh-sungguh merupakan pencapaian.

Kopi dan Pariwisata bahkan telah didorong untuk dibuka sebagai program studi (prodi) di UKI Toraja namun animo masyarakat khususnya putra-putri Toraja masih belum menganggap prodi ini sebagai prodi yang menjanjikan masa depan dan pekerjaan yang layak dibandingkan dengan dunia tambang dan pegawai negeri yang selama ini menjadi daya tarik.

Pdt. Dr Yohana mengatakan pertemuan ini diharapkan bisa membangun pemahaman tentang dunia enterpreunership di bidang kopi dan pariwisata yang tentunya menjanjikan.

Pdt. Dr Yohana juga berharapa UKI Toraja dengan Diaspora Toraja melalui PMTI bisa bangun kerjasama dalam rangka pengembangan dua prodi ini yaitu Pariwisata dan Kopi serta mengambil bagian untuk fund rising beasiswa bagi putra-putri Toraja untuk studi di UKI Toraja.

Ketua umum Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus menyambut baik upaya UKI Toraja dalam pengembangan Kopi dan Pariwisata.

Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus menyebut hal ini merupakan kebutuhan demi pengembangan industri pariwisata dan kopi di Toraja dengan menyiapkan SDM yang paham dunia kopi dan pariwisata termasuk menyerap luaran program studi pariwisata dan kopi UKI Toraja dalam dunia industri di Toraja.

Dari pertemuan tersebut, sebagai langkah awal kedepan, Ketua PMTI akan membagun komunikasi dengan Pemerintah Sulawesi Selatan, salah satu yang ditawarkan untuk tahap awal adalah Seminar Nasional yang menghadirkan Gubernur Sulsel dan Gubernur Sulut sebagai narasumber dan tentunya Rektor UKI Toraja  yang rencananya akan diadakan pada bulan Juli sebagai rangkaian kegiatan The Legend of Pongtiku.

Seminar ini sejalan dengan tujuan kegiatan The Legend Of Pongtiku yakni “Melanjutkan nilai-nilai Kepahlawanan Pongtiku dalam bentuk pengabdian nyata dalam pengembangan industri Pariwisata dan Kopi”. (*)

  • Penulis: Arsyad Parende
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • KABAR DUKA: Sehari, Dua Politisi Toraja Meninggal Dunia

    KABAR DUKA: Sehari, Dua Politisi Toraja Meninggal Dunia

    • calendar_month Sab, 3 Mei 2025
    • account_circle Desianti
    • 1Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Dunia politik Toraja berduka. Dua politisi dari partai politik berbeda, meninggal dunia pada waktu yang hampir bersamaan, Sabtu, 3 Mei 2025. Kedua politisi sekaligus tokoh masyarakat tersebut, yakni Alexander Rantetondok dan Manga’ Rante Patila. Alexander Rantetondok meninggal dunia karena sakit di RS Elim Rantepao, Sabtu, 3 Mei 2025 pagi. Sedangkan M.R Patila […]

  • UKI Toraja Sabet 5 Kategori Juara di Ajang  Championship of English 2025 Tingkat Regional Se-Sulawesi di UIN Palopo

    UKI Toraja Sabet 5 Kategori Juara di Ajang Championship of English 2025 Tingkat Regional Se-Sulawesi di UIN Palopo

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Arsyad Parende
    • 0Komentar

    Mahasiswa UKI Toraja Raih 5 Kategori Juara di ajang CHAMPLISH (Championship of English) 2025 tingkat regional se-Sulawesi di UIN Palopo. (Foto/Istimewa)   KAREBA-TORAJA.COM, PALOPO — Mahasiswa Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja) kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang CHAMPLISH (Championship of English) tingkat regional se-Sulawesi yang diselenggarakan oleh Universitas Islam Negeri (UIN) bertempat di Auditorium […]

  • Sejumlah Pelajar Terjaring Operasi Penertiban Knalpot Racing di Sangalla’

    Sejumlah Pelajar Terjaring Operasi Penertiban Knalpot Racing di Sangalla’

    • calendar_month Kam, 3 Feb 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SANGALLA’ — Sejumlah pelajar SMP dan SMA/SMK terjaring operasi penertiban knalpot racing yang dilaksanakan aparat Kepolisian Sektor Sangalla’, Kamis, 3 Februari 2022. Dalam operasi itu, polisi mengamankan enam unit sepeda motor, yang kesemuanya tidak menggunakan nomor polisi (tanpa plat) dan memakai knalpot bising/racing. Kepala Kepolisian Sektor Sangalla’, IPTU Aksan Suwardy, mengatakan pihaknya mengalamankan 6 […]

  • Keluarga Balita Korban Kebakaran di Rindingallo dapat Bantuan dari Anggota DPR RI

    Keluarga Balita Korban Kebakaran di Rindingallo dapat Bantuan dari Anggota DPR RI

    • calendar_month Jum, 24 Sep 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, PANGALA’ — Keluarga Lista, balita berusia 4 tahun yang menjadi korban kebakaran rumah milik Simon Koni di di Dusun Balasepang, Lembang Rindingallo, Kecamatan Rindingallo, Sabtu, 18 September 2021 lalu, mendapatkan empati dan bantuan dari anggota DPR RI, Eva Stevany Rataba. Bentuk empati dan perhatian atas musibah ini diberikan anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem, […]

  • Lembang Gandangbatu Juara Turnamen Bola Voli Merah Putih Mengkendek-Gandasil 2023

    Lembang Gandangbatu Juara Turnamen Bola Voli Merah Putih Mengkendek-Gandasil 2023

    • calendar_month Jum, 18 Agu 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MENGKENDEK — Lembang Gandangbtu menjadi jawara setelah meraih juara pertama dalam Turnamen Bola Voli Merah Putih yang digelar di Kecamatan Mengkendek, Tana Toraja, 9-16 Agustus 2023. Turnamen yang berlangsung selama sepekan, sejak sembilan hingga 16 Agustus 2023 ini diadakan di Kompleks Pesantren Muhammadiyah Ge’tengan, Mengkendek. Turnamen Voli Merah Putih ini untuk memeriahkan peringatan Ulang […]

  • Mendesak Perbaikan dan Pelebaran Jalan Poros Enrekang-Toraja

    Mendesak Perbaikan dan Pelebaran Jalan Poros Enrekang-Toraja

    • calendar_month Sen, 3 Jan 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Truk ekspedisi yang terbalik di Pa’tengko, Kecamatan Mengkendek, Tana Toraja, Minggu, 2 Januari 2022, merupakan satu dari sekian banyak peristiwa kecelakaan lalu lintas yang disebabkan karena jalan rusak di poros Enrekang-Toraja. Sebelum-sebelumnya, cukup banyak kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan trans Sulawesi poros Enrekang-Toraja ini. Peristiwa kecelakaan lalu lintas yang kerap terjadi […]

expand_less