Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Hukum & Kriminal » Pencuri yang Ditangkap Warga dan Polisi di Sopai Ternyata Sudah Melakukan Aksi di 17 Lokasi

Pencuri yang Ditangkap Warga dan Polisi di Sopai Ternyata Sudah Melakukan Aksi di 17 Lokasi

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sel, 5 Mar 2024

KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Nbr (29), seorang pemuda yang tertangkap tangan oleh warga dan polisi saat hendak mencuri di sebuah kios di Lembang Salu Sopai, Kecamatan Sopai, Toraja Utara, Sabtu, 2 Maret 2024, ternyata pernah melakukan pencurian pada 17 lokasi berbeda di Toraja Utara. Lelaki pengangguran ini masuk kategori pencuri spesialis kios.

Terungkapnya 17 lokasi lain ini berdasarkan pengakuan Nbr saat dicerca pertanyaan oleh penyidik Reserse dan Kriminal Polres Toraja Utara, pasca penyerahan dari Polsek Sopai.

“Dari hasil interogasi, pelaku mengakui perbuatannya melakukan pencurian di beberapa TKP. Dia juga menyatakan bahwa barang-barang hasil curian tersebut, dia jual ke beberapa kios yang ia kenal pemiliknya,” terang Kanit Resmob Polres Toraja Utara, BRIPKA Simbara  Buntulipa.

Meski sejauh ini baru 4 korban yang membuat laporan pencurian ke Polres Toraja Utara, namun pelaku mengaku sudah melakukan aksi pencurian di 17 kios yang berbeda di wilayah hukum Polres Toraja Utara.

Dalam melakukan aksinya, pelaku menggunakan obeng, parang, dan palu untuk membongkar kios-kios milik korban. Dia juga menggunakan sepeda motor dalam menjalankan aksinya. Biasanya dilakukan pada tengah malam hingga subuh.

Adapun barang-barang yang dia incar adalah uang tunai, rokok, tabung gas, perhiasan, dan barang-barang yang mudah dijual kembali. Saat ini, polisi sudah menahan tersangka Nbr. Polisi juga sedang menelusuri barang bukti kejahatan Nbr yang sudah dijual pada sejumlah kios.

BRIPKA Simbara  Buntulipa menjelaskan, sejauh ini, polisi memang baru menerima 4 laporan resmi dari warga. Namun pihaknya akan mengusut tuntas semua TKP sesuai pengakuan pelaku.

Keempat TKP yang sudah dilaporkan ke polisi, diantaranya di di Jalan Diponegoro, Kelurahan Pasele, Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara. Kejadian pada Minggu, 10 September 2023. Korban kehilangan uang tunai Rp 2 juta, 1 buah HP, Kartu SIM Penjualan Pulsa, 50 bungkus rokok, 3 buah parfum, dan 1 buah etalase penjualan rokok.

TKP berikutnya adalah di Pangrante Timur, Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara pada 21 Desember 2023. Korban kehilangan uang tunai sekitar Rp 8 juta  dan sekitar 50 bungkus rokok. Total kerugian Rp 13 juta.

Kemudian di Tandung, Lembang Tondon, Kecamatan Tondon, Kabupaten Toraja Utara pada 17 Juli 2023. Korban kehilangan beberapa tabung gas elpiji.

TKP keempat berada di Tallunglipu Matallo, Kecamatatan Tallunglipu, Kabupaten Toraja Utara. Korban kehilangan beberapa tabung gas dan puluhan bungkus rokok. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ini Daftar Kelurahan, Lembang, Serta Kecamatan Bersih dan Tidak Bersih di Toraja Utara

    Ini Daftar Kelurahan, Lembang, Serta Kecamatan Bersih dan Tidak Bersih di Toraja Utara

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara menyelenggarakan perlombaan kebersihan dan kerapihan serta pengecatan pagar merah putih dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-76 tahun 2021. Pengumuman pemenang lomba yang dimulai sejak beberapa bulan yang lalu itu dilaksanakan di Lapangan Bakti Rantepao, usai upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, Selasa, 17 Agustus 2021. Berdasarkan […]

  • Gubernur Sulsel Buka Rapat Kerja I Persekutuan Kaum Bapak Gereja Toraja

    Gubernur Sulsel Buka Rapat Kerja I Persekutuan Kaum Bapak Gereja Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman membukan secara resmi Rapat Kerja I Persekutuan Kaum Bapak Gereja Toraja (PKB GT) di Hotel Dalton, Makassar, Jumat, 16 September 2022. Pembukaan Raker I PKB GT tersebut dihadiri Ketua Umum BPS Gereja Toraja, Pdt Dr Alfred Anggui, Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung, Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang, […]

  • 2 Guru Korban Penembakan KKB Papua Dapat Penghargaan dan Satunan dari Menteri Sosial

    2 Guru Korban Penembakan KKB Papua Dapat Penghargaan dan Satunan dari Menteri Sosial

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Dua orang guru asal Toraja Utara yang meninggal dunia karena ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua, mendapat piagam pengharhargaan dari Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini, dalam kunjungan ke Makassar, Selasa, 20 April 2021. Selain piagam penghargaan atas pengabdian dan jasa mereka di pedalaman Papua, keluarga kedua guru […]

  • Polres Tana Toraja Peringati Maulid Nabi Muhammad Dirangkaikan Doa Bersama untuk Pilkada Damai

    Polres Tana Toraja Peringati Maulid Nabi Muhammad Dirangkaikan Doa Bersama untuk Pilkada Damai

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H oleh Polres Tana Toraja di Aula Polres Tana Toraja, Makale Kamis 10 Oktober 2024. (foto: Mon/kareba-toraja). KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE— Polres Tana Toraja menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H yang dirangkaikan dengan doa dan zikir bersama untuk Pilkada tahun 2024 berlangsung aman dan damai. Kegiatan berlangsung di Aula […]

  • Cegah Pencurian, Kapolres Toraja Utara Minta Pengurus Rumah Ibadah Pasang CCTV

    Cegah Pencurian, Kapolres Toraja Utara Minta Pengurus Rumah Ibadah Pasang CCTV

    • account_circle Desianti
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA,COM, RANTEPAO — Selain patroli perintis presisi yang dilakukan secara rutin, Kapolres Toraja Utara, AKBP Stephanus Luckyto juga meminta pengurus rumah ibadah di wilayah Toraja Utara untuk memasang kamera pengawas CCTV (Closed Circuit Television). “Kehadiran CCTV sendiri dapat membuat calon pelaku kejahatan berpikir dua kali sebelum melakukan aksinya. Selain itu, rekaman CCTV dapat menjadi bukti […]

  • FOTO: Dampak Cuaca Buruk yang Menimpa Kota Makale Tadi Malam

    FOTO: Dampak Cuaca Buruk yang Menimpa Kota Makale Tadi Malam

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Hujan lebat disertai angin kencang yang melanda Kota Makale dan sekitarnya, Kamis, 10 Maret 2022 malam, menimbulkan dampak yang cukup berat kepada warga. Selain genangan air di sejumlah ruas jalan utama, beberapa rumah warga juga rusak diterjang pohon tumbang dan angin kencang. Kemudian, beberapa batang pohon juga tumbang dan menghalangi badan jalan. […]

expand_less