Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » BPJS Ketenagakerjaan » Lindungi 3.000 Pekerja Rentan, Pemda Toraja Utara Jalin Kerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan

Lindungi 3.000 Pekerja Rentan, Pemda Toraja Utara Jalin Kerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan

  • account_circle Arsyad Parende
  • calendar_month Sab, 16 Agu 2025
  • visibility 1.318
  • comment 0 komentar

Penandatanganan Kerja Sama Perlindungan 3.000 Pekerja Rentan oleh Bupati Toraja Utara Frederik Victor Palimbong dengan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palopo Haryanjas Pasang Kamase, didampingi Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Toraja Sulis Indrayani dan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Toraja Utara Deddy Elward Rombe Raru

 


KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Komitmen Pemerintah Kabupaten Toraja Utara dalam memberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja rentan kembali ditunjukkan melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PkS) bersama BPJS Ketenagakerjaan.

Kegiatan ini berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati Kabupaten Toraja Utara, Marante, Jum’at, 15 Agustus 2025.

Penandatanganan PKS dilakukan langsung oleh Bupati Toraja Utara Frederik Victor Palimbong mewakili Pemerintah Kabupaten Toraja Utara didampingi oleh Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Toraja Utara Deddy Elward Rombe Raru dengan Haryanjas Pasang Kamase selaku Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palopo didampingi oleh Ibu Sulis Indrayani selaku BPJS Ketenagakerjaan Toraja.

Melalui kerja sama ini, sebanyak 3.000 pekerja rentan tambahan akan mendapatkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan, setelah sebelumnya Pemda Toraja Utara telah melindungi 476 orang pekerja rentan.

Peningkatan jumlah ini merupakan bagian dari upaya strategis daerah dalam mendukung program pemerintah pusat untuk memperluas cakupan perlindungan bagi pekerja informal dan kelompok pekerja yang memiliki risiko pekerjaan tinggi.

“Perlindungan sosial ketenagakerjaan bukan hanya tentang kesejahteraan, tapi juga bentuk kehadiran negara dalam melindungi warganya. Kami mengapresiasi komitmen Pemda Toraja Utara yang secara nyata terus memperluas cakupan perlindungan bagi para pekerja rentan di wilayah ini,” ujar Haryanjas Pasang Kamase.

Bupati Toraja Utara Frederik Victor Palimbong menyampaikan bahwa perluasan perlindungan ini merupakan bagian dari visi Pemerintah Kabupaten untuk menciptakan masyarakat yang sejahtera, adil dan berkelanjutan.

“Kami percaya bahwa pekerja rentan seperti petani, peternak, buruh harian lepas, pedagang kecil dan pekerja informal lainnya berhak mendapatkan rasa aman dalam bekerja. Kerja sama ini adalah wujud nyata dari kepedulian pemerintah terhadap mereka,” ujar Frederik Victor Palimbong.

Sementara itu, Sulis Indrayani dari BPJS Ketenagakerjaan Toraja juga menegaskan pentingnya kerja sama ini untuk memberikan ketenangan bagi para pekerja informal.

“Dengan adanya perjanjian kerja sama ini, para pekerja informal bisa bekerja dengan tenang dalam mencari nafkah untuk keluarga. Jika terjadi risiko dalam bekerja, BPJS Ketenagakerjaan hadir untuk menanggungnya. Bahkan jika terjadi risiko meninggal dunia akibat kecelakaan kerja, ahli waris berhak menerima santunan kematian dan anaknya juga berhak mendapatkan beasiswa hingga perguruan tinggi,” urai Sulis.

Menutup kegiatan ini, Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Toraja Utara, Deddy Elward Rombe Raru menegaskan pihaknya akan terus melakukan pendataan terkait data pekerja rentan di setiap lembang untuk mendukung perlindungan pekerja rentan yang menyeluruh dan merata.

“Kami akan memastikan bahwa setiap pekerja di lingkup Kabupaten Toraja Utara, secara bertahap, mendapatkan perlindungan melalui program BPJS Ketenagakerjaan. Ini adalah tanggung jawab bersama dalam mewujudkan masyarakat pekerja yang aman dan sejahtera,” pungkas Deddy.

Dengan ditandatanganinya PKS ini, diharapkan lebih banyak pekerja rentan di Kabupaten Toraja Utara dapat bekerja dengan tenang dan produktif karena terlindungi dari risiko kecelakaan kerja maupun kematian, sesuai dengan manfaat program BPJS Ketenagakerjaan. (*)

  • Penulis: Arsyad Parende
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Renungan Perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021

    Renungan Perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021

    • calendar_month Sel, 22 Des 2020
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 562
    • 0Komentar

    Malam yang sunyi nan dingin. Pintu tertutup rapat. Kegelapan pekat menyelimuti tanah Efrata. Seorang ibu akan melahirkan bayinya. Namun pintu-pintu rumah tertutup baginya. Penginapan pun penuh. Tempat tak tersedia bagi mereka. Di tempat yang sangat sederhana namun bersahaja, ia melahirkan bayinya. Ia membungkusnya dengan kain lampin dan membaringkannya di dalam palungan. Sang bayi mungil itu […]

  • Loloskan 24 Judul Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, UKI Toraja Diguyur Rp 1,8 Miliar Hibah Nasional

    Loloskan 24 Judul Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, UKI Toraja Diguyur Rp 1,8 Miliar Hibah Nasional

    • calendar_month Kam, 19 Jun 2025
    • account_circle Arsyad Parende
    • visibility 1.367
    • 0Komentar

    Kepala LLDIKTI WIL IX Dr. Andi Lukman Bersama Rektor UKI Toraja Prof. Dr. Oktavianus Pasoloran, SE., M.Si., Ak., CA, didampingi Ketua LPPM UKI Toraja Lantana Dioren Rumpa, S.Kom.,MT saat Penandatanganan Kontrak Hibah. (Foto/Istimewa)   KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja) kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam bidang riset dan pengabdian kepada masyarakat. Dalam […]

  • Legislator Sulsel, Dan Pongtasik Lakukan Kunjungan Pengawasan Dana Hibah Rumah Ibadah di Pangli, Toraja Utara

    Legislator Sulsel, Dan Pongtasik Lakukan Kunjungan Pengawasan Dana Hibah Rumah Ibadah di Pangli, Toraja Utara

    • calendar_month Ming, 2 Apr 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 596
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, SESEAN — Anggota DPRD Provinsi Sulsel dari Fraksi PDI Perjuangan Dan Pongtasik meninjau langsung progres pembangunan Pastori Gereja Toraja Jemaat Rantepangli di Kelurahan Pangli, Kecamatan Sesean, Toraja Utara, Minggu, 2 April 2023. Pembangunan Pastori ini mendapatkan suntikan dana hibah sebesar Rp 100 juta dari pemerintha Provinsi Sulawesi Selatan melalui aspirasi Dan Pongtasik. Di sela-sela […]

  • Lebih Dekat dengan BPJS Ketenagakerjaan Melalui Jamsostek Mobile (JMO)

    Lebih Dekat dengan BPJS Ketenagakerjaan Melalui Jamsostek Mobile (JMO)

    • calendar_month Rab, 22 Okt 2025
    • account_circle Arsyad Parende
    • visibility 751
    • 0Komentar

    “Utilisasi Aplikasi JMO di RS Fatimah Makale. (Foto: Istimewa)   KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Jamsostek Mobile (JMO) adalah Aplikasi dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan. Aplikasi ini adalah salah satu kemudahan dari BPJS Ketenagakerjaan untuk mendapatkan informasi mengenai BPJS Ketenagakerjaan hingga memudahkan pencairan Jaminan Hari Tua dimanapun dan kapanpun. Aplikasi JMO ini selain menampilkan informasi  […]

  • Semua Pengawas Pemilihan Untuk Pilkada 2024 di Tana Toraja Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan

    Semua Pengawas Pemilihan Untuk Pilkada 2024 di Tana Toraja Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan

    • calendar_month Sel, 5 Nov 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 556
    • 0Komentar

    Penandatanganan MoU antara BPJS Ketenagakerjaan dengan Bawaslu Tana Toraja pada pemilihan Serentak tahun 2024. (foto: Ind/kareba-toraja). KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tana Toraja gelar penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (MoU) dengan BPJS Ketenagakerjaan, Senin 04 November 2024 bertempat di Banua Café & Resto, Rantepao Toraja Utara. Penandatanganan MoU antara BPJS Ketenagakerjaan dengan Bawaslu […]

  • Dinkes Tana Toraja Tidak Keluarkan Surat Keterangan “Vaksin Kosong” untuk Pelaku Perjalanan

    Dinkes Tana Toraja Tidak Keluarkan Surat Keterangan “Vaksin Kosong” untuk Pelaku Perjalanan

    • calendar_month Jum, 30 Jul 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1.710
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tana Toraja, dr Ria Minoltha Tanggo menegaskan bahwa pihaknya tidak mengeluarkan surat keterangan dalam bentuk apapun terkait vaksinasi Covid-19 untuk pelaku perjalanan dari Tana Toraja. Penegasan itu disampaikan dr Ria melalui Surat Himbauan Nomor 1293/SEK/UM/VII/2021 tanggal 30 Juli 2021. Surat Himbauan ini merujuk Edaran Menteri Perhubungan Nomor 45 […]

expand_less