Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Otomatif » Kejurda DMS Open Road Race Sukses Digelar, Ketua Panitia Apresiasi Seluruh Tim Kerja

Kejurda DMS Open Road Race Sukses Digelar, Ketua Panitia Apresiasi Seluruh Tim Kerja

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sen, 24 Jun 2024
  • comment 0 komentar

Foto bersama Panitia DMS Open Road Race Kejurda Putaran 1 IMI Sulsel setelah acara penutupan selesai. (foto dok istimewa/kareba-toraja).

 

KAREBA TORAJA.COM, Rantetayo — Kejuaraan Daerah (Kejurda) Open Road Race untuk pertama kalinya resmi digelar di Tana Toraja.

Gelaran Balap motor bertajuk DMS Open Road Race Kejurda Putaran 1 IMI Sulsel yang terselenggara atas kerjasama Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pengurus Provinsi (PengProv) Sulsel bersama DMS Otomotif Club yang digelar di Sirkuit Bandara Pongtiku Rantetayo Tana Toraja, 22 s/d 23 Juni 2024 berlangsung sukses.

Suksesnya pelaksanaan Kejurda DMS Open Road Race ini tidak lepas dari peran penting semua pihak yang ambil bagian dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

Ato’ Tulungallo selaku Ketua panitia berterimakasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut sehingga berlangsung sukses.

Ucapan terimakasih disampaikan Ato’ Tulungallo untuk seluruh Panitia yang tidak kenal lelah, IMI Sulsel, Pemerintah Daerah Pihak Bandara, Pihak Keamana, Sponsor, Pembalap bersama Tim masing-masing, Penonton yang tertib, para pelaku UMKM, Tim Medis, Damkar, Media dan Masyarakat sekitar serta seluruh yang ambil bagian dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

Ato’ mengurai dengan suksesnya pelaksanaan kegiatan ini, semoga kedepan Tana Toraja tetap diberikan kepercayaan oleh IMI Sulsel untuk gelaran event otomotif yang sama atau event lebih besar lagi.

Ato’ Tulungallo juga mengapresiasi secara khusus untuk Tim Sirkuit Plane Ahmad Albar yang berhasil mengatur seluruh aktivitas di sirkuit sehingga seluruh tahapan balapan berjalan aman dan lancar.

Ato’ menyebut semua Tim kerja memiliki peran yang sama pentingnya dalam kesuksesan Kejurda DMS Open Road Race ini, namun Ahmad Albar dan kawan-kawan yang bertugas pada bagian Sirkuit Plane dianggap paling memiliki peran penting karena berkaitan langsung dengan keselamatan pembalap dan penonton sehingga tim Sirkuit plane harus mendapatkan apresiasi secara khusus.

Open Road Race Kejurda Putaran 1 IMI Sulsel resmi bergulir ditandai dengan dibukanya kegiatan tersebut secara resmi oleh Pemerintah Daerah diwakili oleh Camat Rantetayo Marinus Mellolo.

Kegiatan juga dihadiri oleh para pemerhati dunia otomotif seperti Aldi Owner Aldy Jaya Racing Team, Ketua DPRD Supiori Papua Erick Warikar yang juga memiliki anak seorang rider yang ikut dalam gelaran ini, Anggota DPRD terpilih Tana Toraja Sunarto Parrangan dari Partai Demokrat, Frans Sandakila dari Partai Golkar dan Sponsor utama Kejurda Buruh Garis Racing Team

Event DMS Open Road Race Kejurda Putaran 1 IMI Sulsel menjadi sejarah dunia otomotif bagi Tana Toraja dimana event ini menjadi event pertama digelar dalam kategori Kejuaraan Daerah.

Ini adalah pencapaian kedua DMS otomotif Club dalam 6 bulan terakhir dimana pada akhir Desember 2023 lalu, DMS Otomotif Club juga berhasil menghidupkan kembali event balap motor Open Road Race di Toraja setelah vakum selama 13 tahun.

Saat itu digelar dalam rangkaian event promosi wisata Lovely December 2023 dan belum masuk kategori Kejurda.

Sebanyak 20 katergori dari 4 kelas yang diperlombakan dalam DMS Open Road Race Kejurda Putaran 1 IMI Sulsel ini dimana juara umum kategori lokal diraih oleh DMS Racing Team melalui pembalapnya Sandrego Randy dan juara umum kategori Open oleh Buruh Garis Racing Team melalui pembalapnya Riky Ibrahim asal Jawa Barat.

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Artur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tingkatkan Pelayanan Publik, Dinas Sosial Toraja Utara Gelar FGD

    Tingkatkan Pelayanan Publik, Dinas Sosial Toraja Utara Gelar FGD

    • calendar_month Sel, 16 Agu 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Dinas Sosial Kabupaten Toraja Utara mengadakan Focus Group Discussion (FGD’s), tentang Standar Pelayanan, Selasa, 16 Agustus 2022. FGD ini dilaksanakan untuk mendengarkan masukan dan saran dari berbagai elemen masyarakat terkait peningkatan pelayanan di Dinas Sosial Toraja Utara. Sejumlah elemen masyarakat, terdiri dari Akademisi, Tokoh Masyarakat, Perbankan, Penerima Layanan, Analis Bagian Ortala Setda, […]

  • Dicari Sejak Kamis Malam, Anak yang Diduga Jatuh ke Sungai Sa’dan, Belum Ditemukan

    Dicari Sejak Kamis Malam, Anak yang Diduga Jatuh ke Sungai Sa’dan, Belum Ditemukan

    • calendar_month Jum, 31 Des 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, KESU’ — Keluarga dan warga terus melakukan pencarian terhadap seorang anak berusia 12 tahun bernama Yokal, yang diduga jatuh dan terbawa arus sungai Sa’dan di Buntu Buaya, Lembang Tadongkon, Kecamatan Kesu’, Toraja Utara. Yokal diduga jatuh ke sungai pada Kamis siang hingga malam, 30 Desember 2021. Sejak dinyatakan hilang, warga dan keluarga melakukan pencarian […]

  • Jelang Natal dan Tahun Baru Bandara Toraja Layani Dua Kali Penerbangan Sehari

    Jelang Natal dan Tahun Baru Bandara Toraja Layani Dua Kali Penerbangan Sehari

    • calendar_month Rab, 16 Des 2020
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MENGKENDEK — Menjelang Natal dan Tahun Baru 2021, Bandara Toraja (Toraja Airport) akan melayani dua penerbangan sehari. Sejak dibuka pada 4 September 2020 yang lalu, Bandara Toraja hanya melayani satu flight setiap hari, secara bergatian antara Maskapai Citilink dan Wings Air. “Dalam rangka peak season Natal tahun 2020 dan tahun baru 2021 jumlah flight […]

  • Total Korban Meninggal Tertimbun Longsor Pada 2 Lokasi di Tana Toraja 20 Orang

    Total Korban Meninggal Tertimbun Longsor Pada 2 Lokasi di Tana Toraja 20 Orang

    • calendar_month Sel, 16 Apr 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Proses pencarian terhadap korban bencana alam tanah longsor di Palangka, Kecamatan Makale dan Pangra’ta, Kecamatan Makale Selatan, Tana Toraja, dihentikan, Selasa, 16 April 2024. Pencarian dihentikan karena semua korban, yang sebelumnya diinformasikan oleh keluarga tertimbun material longsor, sudah ditemukan. Terakhir, satu bagian tubuh korban (kepala) ditemukan pada Selasa, 16 April 2024 pagi. […]

  • Pendeta dari Papua Keliling Pasar di Toraja Kabarkan Firman Tuhan

    Pendeta dari Papua Keliling Pasar di Toraja Kabarkan Firman Tuhan

    • calendar_month Sab, 22 Jan 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE —  Selama 3 hari terakhir, sosial media Toraja sedang ramai dengan aksi seorang Pendeta yang berkotbah di tengah keramaian pasar di sejumlah pasar yang ada di Toraja, baik Tana Toraja maupun Toraja Utara. Aksi Pendeta tersebut mengundang penasaran pengguna sosial media dan pengunjung pasar dimana Pendeta beraksi. Beliau adalah Pdt. James Batlayar S.Th, […]

  • Ingin Tampil Memukau dengan Harga Terjangkau, Yuk, Ikutan Webinar Langkah Emas Pegadaian!

    Ingin Tampil Memukau dengan Harga Terjangkau, Yuk, Ikutan Webinar Langkah Emas Pegadaian!

    • calendar_month Sen, 15 Feb 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Hampir semua perempuan menyukai perhiasan. Bahkan, ada sebagian orang yang menjadikan perhiasan sebagai cara membentuk identitas diri. Emas adalah logam yang paling banyak disukai untuk dijadikan perhiasan. Yang lebih menarik lagi, emas tidak cuma dijadikan perhiasan sehari-hari, tapi bisa juga jadi investasi. Nah, jika Anda ingin melipatgandakan wawasan tentang pentingnya investasi emas, […]

expand_less