Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Diikuti Ribuan Peserta dari 23 Provinsi, SMA Kristen Barana’ Raih Juara Harapan 2 Olimpiade IPS dan PKn Tingkat Nasional

Diikuti Ribuan Peserta dari 23 Provinsi, SMA Kristen Barana’ Raih Juara Harapan 2 Olimpiade IPS dan PKn Tingkat Nasional

  • account_circle Arsyad Parende
  • calendar_month Ming, 3 Agu 2025
  • comment 0 komentar

Dion Sarira Kariwangan, Siswa kelas XII SMA Kristen Barana’ yang mewakili Provinsi Sulawesi Selatan Raih Juara Harapan 2 Olimpiade Civic Education and Social Studies (OCEANS’S) 2025. (Foto/DokumenPribadi)

 


KAREBA-TORAJA.COM, BALI — Siswa SMA Kristen Barana’ kembali meraih prestasi akademik di Olimpiade Tingkat Nasional.

Kali ini, Siswa SMA Kristen Barana’ berhasil lolos ke babak final pada ajang Olimpiade Civic Education and Social Studies (OCEANS’S) tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial (FHIS) Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Bali yang digelar Jum’at 01 Agustus 2025.

Olimpiade ini diikuti oleh sekolah-sekolah dari 23 Provinsi di Indonesia dengan jumlah peserta lebih 2000 dibabak penyisihan.

3 terbaik setiap Provinsi mewakili Provinsi masing-masing ke babak semifinal yang diadakan di Kampus Ganesha, Singaraja Provinsi Bali.

Dari babak semifinal meloloskan 6 finalis yang akan berjuang dibabak final. Penilaian babak final dilakukan dengan 2 metode, yaitu orasi yang dibacakan oleh 6 finalis dan babak cerdas cermat dimana peserta harus menjawab pertanyaan dari juri secara rebutan.

Dion Sarira Kariwangan, Siswa kelas XII SMA Kristen Barana’ yang mewakili Provinsi Sulawesi Selatan menjadi 1 dari 6 peserta yang berhasil melaju ke babak final mata pelajaran IPS dan berhasil meraih Juara Harapan 2.

Kepala SMA Kristen Barana’ Marten Kala’ Lembang, S.Th., M.Pd kepada wartawan Kareba Toraja, Sabtu 02 Agustus 2025 menyampaikan rasa bahagia dan bangga atas prestasi yang kembali diraih siswanya di ajang nasional.

Marten Kala’ Lembang berterimakasih atas setiap usaha dari siswa, guu pendamping, guru mata pelajaran dan orang tua yang terus memberikan arahan dan mendukungan

Marten Kala’ Lembang mengatakan prestasi yang diraih ini tidak hanya sampai disini tapi  akan terus mendorong peningkatan prestasi siswa.

“Kita terus berinovasi untuk semakin meningkatkan pencapaian di semua bidang ilmu” tegas Marten Kala’ Lembang.

Pada kegiatan OCEANS’S 2025 ini juga dirangkaikan Konferensi Internasional bagi guru-guru pendamping yang hadir, pembicaranya merupakan Profesor dari Slovakia, Malaysia, Belanda dan Indonesia sehingga menjadi pengalaman dan pengetahuan tambahan bagi guu – guru SMA Kristen Barana’ yang hadir mendampingi siswa.

Olimpiade Civic Education and Social Studies (OCEANS’S) ini terdaftar pada Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), sehingga peserta yang lolos akan mendapatkan banyak manfaat. (*)

  • Penulis: Arsyad Parende
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peringati Hari Keterbukaan Informasi Nasional 2025, Pemkab Toraja  Utara Teguhkan Komitmen Menuju Pemerintahan yang Terbuka dan Inklusif

    Peringati Hari Keterbukaan Informasi Nasional 2025, Pemkab Toraja Utara Teguhkan Komitmen Menuju Pemerintahan yang Terbuka dan Inklusif

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Desianti/Rls
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Memperingati Hari Keterbukaan Informasi Nasional (HAKIN) yang jatuh setiap tanggal 30 April, Pemerintah Kabupaten Toraja Utara menegaskan kembali komitmennya dalam membangun pemerintahan yang transparan, akuntabel, dan partisipatif sebagai bagian dari upaya mewujudkan visi Toraja Utara yang Maju, Makmur, dan Menyenangkan menuju Indonesia Emas 2045. Komitmen ini dirilis melalui siaran pers Nomor: 001/SP/Diskominfo-SP/IV/2025. […]

  • Ayo, Ikut Mancing Bersama Korps Marinir di Tana Toraja Berhadiah Puluhan Juta Rupiah

    Ayo, Ikut Mancing Bersama Korps Marinir di Tana Toraja Berhadiah Puluhan Juta Rupiah

    • calendar_month Sen, 1 Nov 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MENGKENDEK — Indahnya alam di Lembang Uluwai sudah lama dikenal warga Tana Toraja, Sulawesi Selatan. Namun belum banyak yang mengenal Uluwai, yang berada di kawasan segi tiga Kabupaten Tana Toraja, Kabupaten Enrekang dan Kabupaten Luwu. Ulu-Wai yang berarti ‘kepala air’ menyimpan makna kawasan ini sebagai hulu mata air yang masih alami, bersih dan terjaga. […]

  • Selain Knalpot Racing, Ini Sasaran Operasi Patuh 2023 Polres Tana Toraja

    Selain Knalpot Racing, Ini Sasaran Operasi Patuh 2023 Polres Tana Toraja

    • calendar_month Sen, 10 Jul 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepolisian Resor Tana Toraja menggelar Operasi Patuh Pallawa 2023 selama 14 hari, mulai tanggal 10-23 Juli 2023. Apel gelar pasukan Operasi Patuh 2023 digelar di halaman Mapolres Tana Toraja, Senin, 10 Juli 2023. Kapolres Tana Toraja, AKBP Malpa Malacoppo memimpin apel gelar pasukan Operasi Patuh Pallawa 2023 tersebut dan diikuti oleh pejabat […]

  • SMAN 4 Tana Toraja Juara 2 Turnamen Basket Antar SMA Se-Sulsel

    SMAN 4 Tana Toraja Juara 2 Turnamen Basket Antar SMA Se-Sulsel

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    foto bersama tim basket SMAN 4 Tana Toraja setelah berhasil meraih juara 2 turnamen basket IBB Fortuve 2024. (foto: dok. istimewa/kareba toraja). KAREBA-TORAJA.COM. PAREPARE — Tim Basket SMAN 4 Tana Toraja berhasil mengharumkan nama Tana Toraja dengan membawa pulang Juara 2 pada Turnamen Basket IBB Fortuve 2024 antar SMA se-Sulawesi Selatan. Kegiatan tersebut berlangsung di […]

  • Apriana Toding, Guru Besar Termuda di LLDikti Wilayah IX Sultan Batara

    Apriana Toding, Guru Besar Termuda di LLDikti Wilayah IX Sultan Batara

    • calendar_month Sel, 15 Feb 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Selain mencatat sejarah yakni mengukuhkan 5 Guru Besar sekaligus, Universitas Kristen Indonesia Paulus (UKIP) Makassar, juga melahirkan seorang Guru Besar termuda di lingkup LLDikti Wilayah IX Sultan Batara. Ya, Guru Besar termuda itu ada pada Prof. Apriana Toding, ST., M.EngSc., Ph.D. Apriani Toding merupakan salah satu dari lima Guru Besar UKIP Makassar […]

  • Buhari Pamilangan Dilantik Sebagai Kepala KUA Kecamatan Rantetayo

    Buhari Pamilangan Dilantik Sebagai Kepala KUA Kecamatan Rantetayo

    • calendar_month Sen, 2 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKASSAR — Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, H. Fathurrahman melantik dan mengambil sumpah janji jabatan Buhari Pamilangan, S. Ag sebagai Kepala KUA Kecamatan Rantetayo pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja. Penghulu Muda kelahiran Tana Toraja tahun 1974 dengan pangkat Penata Tk.I Golongan/Ruang III/d tersebut dilantik […]

expand_less