Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pendidikan » UKI Toraja Akan Buka Program Studi Pendidikan Khusus Pendidikan Luar Biasa (PLB)

UKI Toraja Akan Buka Program Studi Pendidikan Khusus Pendidikan Luar Biasa (PLB)

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Jum, 8 Nov 2024

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Universitas Kristen Indonesia (UKI) Toraja terus melakukan berbagai inovasi dan pengembangan dengan terus memperluas cakupan program studi.

Kali ini UKI Toraja bersama Komisi Nasional Disabilitas Republik Indonesia (KND RI) baru saja menandatangani perjanjian kerjasama untuk pembukaan Program Studi baru yakni Pendidikan Khusus  Pendidikan Luar Biasa (PLB) pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UKI Toraja.

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) berlangsung ruang Rapat, Gedung Rektorat UKI Toraja Makale, Tana Toraja, Kamis 07 November 2024.

MoU ditandatangani oleh Rektor UKI Toraja, Prof. Dr. Oktavianus Pasoloran, SE, MSi, AK, CA, bersama Komisioner KND RI, Jonna Aman Damanik disaksikan Direktur Eksekutif Yayasan BaKTI Muhammad Yusran Laitupa, Pengurus Yayasan Sangbure Mayang (YESMa) Lenynda Tondok dan Sekretaris Universitas UKI Toraja. Prof. Dr. Anastasia Baan M.Pd

Prof Oktavianus Pasoloran mengatakan awal mula UKI Toraja lahir dari pendidikan keguruan 71 tahun yang lalu sehinggaenghadirkan Prodi Pendidikan Khusus PLB di UKI Toraja menjadi tantangan tersendiri.

“Jika selama 71 tahun UKI Toraja mengelola Pendidikan Keguruan, maka saat ini tantangan bagi UKI Toraja untuk menyelenggarakan pendidikan khusus, tantangan sebagai Perguruan Tinggi Kristen untuk memfasilitasi masyarakat yang membutuhkan pendidikan khusus,” terang Prof Oktavianus.

Menurut Prof. Oktavianus, tantangan dalam pembentukan program studi khusus ini adalah menghadirkan pendamping atau sumber daya dosen karena menurut data KND RI Prodi pendidikan khusus PLB di Indonesia Timur baru diselenggarakan oleh Universitas Negeri Makassar dan Universitas Negeri Manado.

“Sehingga jika UKI Toraja berhasil mewujudkan program ini maka UKI Toraja menjadi kampus ketiga yang menyelenggarakan program pendidikan khusus PLB di Indonesia Timur,” katanya.

Sementara itu, Komisioner KND RI Jonna Aman Damanik berkomitmen  mendukung penuh upaya UKI Toraja untuk menghadirkan Prodi pendidikan khusus PLB.

Jonna Aman Damanik mengatakan, terkait tantangan ke depan, khususnya dalam menyediakan pendamping atau dosen Prodi PLB, dapat ditangani dengan berkolaborasi antara Komisi Nasional Disabilitas, UKI Toraja, YESMa dan Yayasan Bakti dan semua stakeholder.

Prodi Pendidikan Khusus PLB UKI Toraja ditargetkan sudah bisa terealisasi pada tahun 2025 mendatang.

Program Studi Pendidikan Khusus (PLB) adalah program studi yang mempelajari cara menangani anak berkebutuhan khusus (ABK) di sekolah luar biasa maupun sekolah reguler. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Tana Toraja Perintahkan Sat Lantas Tertibkan Knalpot Racing

    Kapolres Tana Toraja Perintahkan Sat Lantas Tertibkan Knalpot Racing

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tana Toraja, AKBP Juara Silalahi memerintahkan jajaran Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) untuk melakukan penertiban terhadap penggunaan knalpot bogar atau bising, yang dikenal dengan istilah knalpot racing. Tidak hanya pengguna, Kapolres juga memerintahkan agar para penjualnya juga ditertibkan. Perintah penertiban knalpot racing ini ditegaskan AKBP Juara Silalahi saat […]

  • TERKINI: Longsor di Pangra’ta,  Randanbatu, 3 Meninggal Dunia, 1 Hilang

    TERKINI: Longsor di Pangra’ta, Randanbatu, 3 Meninggal Dunia, 1 Hilang

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE SELATAN — Sabtu, 13 April 2024 merupakan hari yang sangat berat dan sedih untuk masyarakat Makale Selatan, Tana Toraja. Betapa tidak, pada Minggu malam, terjadi dua bencana alam tanah longsor. Satu lokasi di Dusun Palangka, Kelurahan Manggau dan satu lagi di Dusun Pangra’ta, Lembang Randanbatu. Di Dusun Pangra’ta, tanah longsor menerjang rumah warga […]

  • Pemkab Diminta Segera Tetapkan Tarif Angkutan Umum Pasca Kenaikan BBM

    Pemkab Diminta Segera Tetapkan Tarif Angkutan Umum Pasca Kenaikan BBM

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara dan Tana Toraja diminta segera mengeluarkan keputusan soal tarif angkutan umum dan angkutan kota pasca kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), 3 September 2022 yang lalu. Hal ini penting untuk meminimalkan perang tarif tak sehat oleh para pengemudi dan pengusaha angkutan umum. Karena fakta di lapangan saat ini, […]

  • Atlet dari Berbagai Daerah Mulai Berdatangan untuk Mengikuti Kejurnas Taekwondo Passemba Toraya Mala’bi’

    Atlet dari Berbagai Daerah Mulai Berdatangan untuk Mengikuti Kejurnas Taekwondo Passemba Toraya Mala’bi’

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Meski gelaran kejuaraan nasional Taekwondo bertajuk Passemba Toraya Mala’bi’ atau PTMC, baru akan digelar sepekan lagi, namun sejumlah atlet dari berbagai daerah mulai berdatangan. Hingga Senin, 5 Desember 2022, menurut data panitia, sudah 573 atlet Tekwondo yang terkonfirmasi hadir mengikuti kejuaraan berskala nasional tersebut. Kejuaraan nasional Taekwondo grade B bertajuk Passemba Toraya […]

  • Kongres Nasional XIX Pemuda Katolik Resmi Dibuka, Toraja Kirim Dua Utusan

    Kongres Nasional XIX Pemuda Katolik Resmi Dibuka, Toraja Kirim Dua Utusan

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, PALANGKARAYA — Kongres Nasional XIX Pemuda Katolik tahun 2024 resmi dibuka, Kamis, 24 Oktober 2024. Kongres XIX yang mengangkat tema: “Komitmen Pemuda Katolik Mengawal Keberlanjutan Pembangunan Menuju Indonesia Emas 2045”, berlangsung di Hotel Best Western Batang Garing, Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Kongres ini berlangsung dari tanggal 24-27 Oktober 2024 dengan beberapa agenda, diantaranya evaluasi kepengurusan […]

  • Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Toraja Galang Bantuan untuk Korban Kebakaran

    Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Toraja Galang Bantuan untuk Korban Kebakaran

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, REMBON — Sejumlah organisasi pemuda dan mahasiswa Toraja menggalang bantuan untuk korban kebakaran di Lembang To’Pao, Kecamatan Rembon, Kabupaten Tana Toraja. Organisasi pemuda dan mahasiswa yang ikut dalam penggalangan dana bantuan, diantaranya HMPPP, IMTB, HPMR, HPBR, HIMPAL, AMB, HMR, TRM, PPLT, IPLK, dan HMB. Mereka melakukan aksi penggalangan dana dan open donatur  selama dua […]

expand_less