Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pemerintahan » Rektor UKI Toraja Sampaikan Pokok Pikiran Sebagai Bahan Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu yang Berkualitas

Rektor UKI Toraja Sampaikan Pokok Pikiran Sebagai Bahan Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu yang Berkualitas

  • account_circle Arsyad Parende
  • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
  • comment 0 komentar

Rektor UKI Toraja Prof. Dr. Oktavianus Pasoloran, SE., M.Si., Ak., CA,, dan Penggiat Demokrasi yang juga Mantan Ketua Bawaslu Sulsel Dr. Laode Arumahi jadi Narasumber pada acara Penguatan Kelembagaan Pengawas Pemilu. (Foto/Arsyad-Karebatoraja)

 


KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Rektor Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja) Prof. Dr. Oktavianus Pasoloran, SE., M.Si., Ak., CA,, hadir sebagai narasumber mewakili kalangan akademisi pada kegiatan Penguatan Kelembagaan Pengawas Pemilu yang digelar oleh Bawaslu Sulsel dan Bawaslu Tana Toraja bersama Komisi II DPR RI.

Kegiatan yang mengangkat tema “Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan” ini digelar di Aula Hotel Grand Metro Permai Mandetek Makale, Selasa 19 Agustus 2025.

Kegiatan ini menjadi ruang bagi Komisi II DPR RI sebagai komisi yang membidangi urusan Kepemiluan untuk menyerap aspirasi terkait penguatan kelembagaan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dengan mendengarkan masukan dari peserta.

Dalam kegiatan tersebut, Bawaslu Tana Toraja menghadirkan Narasumber dari Akademisi yakni Rektor Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja) Prof. Dr. Oktavianus Pasoloran, SE., M.Si., Ak., CA,, dan Penggiat Demokrasi yang juga Mantan Ketua Bawaslu Sulsel Dr. Laode Arumahi.

Prof. Oktavianus dan Dr. Arumahi memberikan evaluasi mulai dari tahapan rekrutmen keanggotaan penyelengara, kewenangan lembaga pemilu, UU Pemilu, partai politik, dsb.

Dalam pemaparannya, Prof. Oktavianus memberikan beberapa cacatan permasalahan kepemiluan diantaranya:

1. Penyempurnaa sistem perundang-undangan kepemiluan untuk mewujudkankelembagaan penyelenggara Pemilu yang mandiri, kredibel dan berintegritas

2. Manipulasi persyaratan pencalonan

3. In-validitas data pemilih

4. politik uang

5. penyalahgunaan kewenangan dan

intervensi struktur kekuasaan.

6. penggelembungan hasil perolehan suara sebagai fenomena umum pada hampir setiap pelaksanaan kepemiluan

Prof. Oktavianus lebih spesifik memberikan pandangan terhadap fenomena politik uang.

Politik uang di Toraja menjadi salah satu fenomena yang berkembang secara masif baik dalam jumlah dan metode yang digunakan dan tidak jarang didengar malah menjadi objek “taruhan”.

Politik uang dinilai sangat berdampak pada kualitas kepemiluan dan menggerus idealisme generasi Toraja (Pemilih Pemula) dan Millenial (mahasiswa).

Prof. Oktavianus menyebut jika hal ini menjadi satu tamparan terhadap Toraja yang dicap sebagai daerah dengan angka politik uang paling besar di Sulsel.

Persoalan utama politik uang menurut Prof Oktavianus adalah prosesnya melibatkan masyarakat secara kolektif sehingga masyarakat menyadari sebagai hal yang salah tapi memaklumi.

Meski begitu, Prof. Oktavianus mengatakan praktek politik uang ini bukan sesuatu yang harus dimaklumi melainkan harus menjadi atensi bersama semua pihak.

Terhadap pelanggaran pemilu yang terjadi secara kolektif atau masif, menurut Prof Oktavianus tidak efektif jika hanya mengandalkan penindakan.

“Pelanggaran yang terjadi secara kolektif harus dicegah melalui pendidikan politik atau kepemiluan” kata Prof Oktavianus

UKI Toraja dengan SDM yang cukup besar dimana memiliki mahasiswa sekitar 7 ribu siap bekerjasama dengan Pemerintah dan Penyelenggara Pemilu dalam rangka meningkatkan kualitas demokrasi.

7 ribu mahasiswa ini adalah potensi daerah yang harus kita manfaatkan untuk berkontribusi ke daerah. Jika pendidikan politik bisa berjalan dengan baik, 7 ribu mahasiswa UKI Toraja jika dilibatkan dalam proses – proses kepemiluan akan memberikan dampak yang signifikan dalam meningkatkan kualitas kepemiluan.

UKI Toraja terbuka untuk memberikan kesempatan kepada Penyelenggara Pemilu baik KPU atau Bawaslu untuk memberikan Pendidikan Politik melalui kegiatan – kegiatan seminar, kuliah umum atau kegiatan lainnya.

UKI Toraja sebagai Perguruan Tinggi siap mengambil peran menyelenggarakan program pendidikan dan pelatihan mengenai pemilu bagi mahasiswa tentang hak dan kewajiban sebagai pemilih, serta pentingnya partisipasi dalam pengawasan pemilu.

Studi kepemiluan terkait isu-isu strategis dalam pemilu, seperti efektivitas pengawasan, partisipasi pemilih, dan dampak politik uang, untuk memberikan masukan bagi perbaikan kebijakan dan praktik pengawasan

UKI Toraja siap mengembangkan teknologi informasi dan komunikasi yang dapat digunakan untuk meningkatkan efektivitas pengawasan pemilu.

memfasilitasi pembentukan kelompok-kelompok pengawas pemilu dari kalangan mahasiswa dan menjalin kerja sama dengan Bawaslu dalam melakukan riset terkait isu-isu strategis pemilu dan menyelenggarakan pelatihan bagi pengawas pemilu. (*)

  • Penulis: Arsyad Parende
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Senin dan Selasa Pekan Depan PLN Makale Lakukan Pemadaman Listrik, Berikut Lokasi dan Jadwalnya

    Senin dan Selasa Pekan Depan PLN Makale Lakukan Pemadaman Listrik, Berikut Lokasi dan Jadwalnya

    • calendar_month Sab, 26 Jun 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Perusahaan Listrik Negara PT PLN (Persero) UP3 Palopo ULP Makale akan melaksanakan kegiatan peningkatan keandalan listrik berupa pekerjaan perampalan pohon dan pemeliharaan serta pergantian peralatan jaringan listrik. Kegiatan ini dijadwalkan akan dilaksanakan dalam dua hari, yakni Senin dan Selasa 28 dan 29 Juni 2021. Waktu Pemadaman listrik akan dilaksanakan mulai pukul 08.00 […]

  • SPP Santo Paulus Pala-Pala Launching Program Distribusi Ayam KUB kepada Peternak Lokal

    SPP Santo Paulus Pala-Pala Launching Program Distribusi Ayam KUB kepada Peternak Lokal

    • calendar_month Kam, 20 Mei 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional tahun 2021, SMKS SPP Santo Paulus Makale, yang biasa dikenal dengan SPP Pala-Pala mendistribusikan 500 ekor ayam KUB kepada peternak lokal Toraja. Hal ini dilakukan sebagai bagian dari upaya mendukung program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan. Pendistribusian ini sekaligus memperkenalkan produk unggulan Teaching Factory (TEFA) Agribisnis […]

  • Program Pembinaan Atlet Jadi Program Prioritas Ketua KONI Tana Toraja Terpilih, Elia Tombeq

    Program Pembinaan Atlet Jadi Program Prioritas Ketua KONI Tana Toraja Terpilih, Elia Tombeq

    • calendar_month Rab, 8 Nov 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Dokter Elia Tombeq resmi terpilih sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tana Toraja, periode 2023-2027. Dokter Elia Tombeq terpilih sebagai Ketua KONI yang baru menggantikan Daniel Bemba pada Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Tana Toraja yang berlangsung di Aula Kantor Dinas Pendidikan Makale, Rabu, 8 November 2023. Elia Tombeq terpilih setelah […]

  • Rumah, Juga Kios, Ludes Terbakar di Gandangbatu Sillanan

    Rumah, Juga Kios, Ludes Terbakar di Gandangbatu Sillanan

    • calendar_month Jum, 12 Agu 2022
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, GANDASIL — Kebakaran melanda sebuah bangunan rumah, yang juga difungsikan sebagai kios, di Landola’pek, Lembang Gandangbatu, Kecamatan Gandangbatu Sillananan, Tana Toraja, Jumat, 12 Agustus 2022 siang. Kebakaran menghanguskan seluruh bangunan milik Attong atau Papa Ateng tersebut. Api yang begitu cepat berkobar membuat upaya pemadaman yang dilakukan warga setempat tak membuahkan hasil. Bangunan itu hanya […]

  • DSP Gandeng Peneliti Ciptakan Produk Pakan Babi Murah

    DSP Gandeng Peneliti Ciptakan Produk Pakan Babi Murah

    • calendar_month Rab, 25 Okt 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, KESU’ — Dewi Sartika Pasande menggandeng peneliti dari Badan Riset Inovasi Nasional membuat suatu produk pakan babi yang harganya lebih terjangkau. Produk ini dinilai akan lebih menguntungkan peternak karena harganya yang murah namun kualitasnya tidak kalah dengan produk pakan babi yang banyak dijual dipasaran. Produk pakan ternak babi ini diperkenalkan DSP, sapaan akrab Dewi […]

  • Mulai 3 Mei 2021, Pemkab Toraja Utara Berlakukan 5 Hari Kerja

    Mulai 3 Mei 2021, Pemkab Toraja Utara Berlakukan 5 Hari Kerja

    • calendar_month Sab, 1 Mei 2021
    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    KAREBA-TORAJA.COM, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara dibawah kepemimpinan Yohanis Bassang dan Frederik Victor Palimbong memberlakukan lima hari kerja bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) termasuk tenaga kontrak daerah. Pemberlakukan lima hari kerja dengan jumlah jam kerja 37,5 jam per minggu ini mulai berlaku sejak tanggal 3 Mei 2021. Kebijakan ini dikeluarkan Bupati Toraja Utara, […]

expand_less