Cegah Covid-19, KKN Tematik Unhas di Tana Toraja Digelar Berbasis Domisili

KAREBA-TORAJA.COM, MAKALE — Pemerintah Kabupaten Tana Toraja menerima mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Hasanuddin Gelombang 106 tahun 2021.

Sebanyak 48 mahasiswa KKNT Unhas Gelombang 106 tahun 2021 diterima oleh Sekretaris Daerah, Semuel Tande Bura, Senin 28 Juni 2021 di Ruang Pola Kantor Bupati Tana Toraja.

Dr.Ir. Chairul Paotonan, ST,MT, Dosen Pembimbing KKNT Gelombang 106 Universitas Hasanuddin dalam sambutannya mengatakan KKNT tahun ini dilaksanakan berbasis domisili untuk menghindari klaster penularan Covid-19.

Mahasiswa yang akan melakukan KKN di satu Lembang/Kelurahan dan Kecamatan merupakan mahasiswa yang memang berasal dari daerah itu dan sudah berada di daerah itu selama Pandemi Covid-19 sehingga bukan orang baru yang baru datang.

Baca Juga  Wanita Muda Asal Toraja Ditemukan Tewas di Mess Kontraktor di Morowali

“Bahkan para mahasiswa ini melakukan pendaftaran KKN dilakukan secara daring,” kata Chairul Paotonan.

Chairul berharap pemerintah Kabupaten Tana Toraja sekiranya ada program – program yang bisa disinergikan agar disinergikan dengan program kerja mahasiswa KKN Unhas ini. Baik itu yang sifatnya pengembangan masyarakat, pendidikan, sosial, dan Kesehatan terutama pencegahan Covid-19.

Sekda Tana Toraja, Semuel Tande Bura dalam sambutannya berharap agar mahasiswa bisa menjadi contoh bagi masyarakat bagaimana tetap produktif selama Pandemi Covid-19.

“Mahasiswa bisa mengedukasi masyarakat untuk memaksimalkan pemanfaatan pekarangan atau lahan kosong dan program – program lain yang bisa membuat masyarakat produktif meski harus tetap patuh protokol kesehatan Covid-19,” ungkap Semuel Tande Bura.

Baca Juga  Dua Perusahaan dari Toraja Dapat Peringkat Merah dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Semuel mengaku sebagai Sekda, juga Bupati dan Wakil Bupati Tana Toraja semuanya adalah almamater merah Unhas, sehingga mahasiswa harus menjaga nama baik almamater kita.

Sebanyak 48 Mahasiswa KKNT Unhas gelombang 106 tahun 2021 ini akan tersebar di 10 Kecamatan di Kabupaten Tana Toraja sesuai domisili mahasiswa yakni Kecamatan Makale, Makale Utara, Makale Selatan, Rantetayo, Saluputti, Masanda, Sanggalla, Sanggalla Utara, Mengkendek, dan Gandangbatu Sillanan. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

Komentar